Polisi Tangkap Sejumlah Pemuda Bawa Peluru Tajam Jelang Demo 11 April di Monas

Mula AkmalMula Akmal - Senin, 11 April 2022
Polisi Tangkap Sejumlah Pemuda Bawa Peluru Tajam Jelang Demo 11 April di Monas

Sejumlah Pemuda Bawa Peluru Tajam Jelang Demo Mahasiswa. (Foto: MP/Joseph Kanugrahan)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com- Polisi menangkap sejumlah pemuda jelang demo mahasiswa di kawasan silang Monas, Jakarta Pusat.

Mereka di antaranya pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) dari Tangerang karena diduga akan ikut demo mahasiswa di kawasan Monumen Nasional (Monas), Senin (11/4).

Baca Juga:

Polisi Amankan Pelajar Diduga Hendak Ikut Demo di DPR

Polisi membawa beberapa remaja yang diangkut menggunakan mobil polisi lalu lintas bak terbuka sekitar pukul 11.00 WIB. Salah satu massa membawa selongsong peluru yang belum jelas bakal digunakan untuk apa.

Mereka dibawa masuk ke halaman utama Monas dan beberapa menit kemudian, belasan remaja juga ditangkap petugas kepolisian. Beberapa di antara remaja tersebut mengaku pelajar, berasal dari Kutabumi, Tangerang.

Massa yang diamankan terlihat menggunakan baju kaos putih, jaket kuning dan celana panjang kain berwarna cokelat serta dilengkapi topi. Para remaja itu datang bersama beberapa temannya ke Monas. Mereka kemudian juga dibawa masuk ke halaman utama Monas oleh petugas kepolisian.

Sedangkan beberapa remaja lain, mengaku hanya main-main di Monas. Belum diketahui tindak lanjut dari petugas kepolisian soal remaja tersebut. Hingga pukul 11.30 WIB, belum terlihat ada peserta demo mahasiswa di sekitar kawasan Monas.

Sejumlah Pemuda Bawa Peluru Tajam Jelang Demo Mahasiswa. (Foto: MP/Joseph Kanugrahan)
Sejumlah Pemuda Bawa Peluru Tajam Jelang Demo Mahasiswa. (Foto: MP/Joseph Kanugrahan)

Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat mengatakan, ada dugaan mereka hendak menumpangi aksi mahasiswa untuk berbuat rusuh.

" Itulah yang kita antisipasi makanya kita datakan ini dari elemen mana untuk mengantisipasi supaya kegiatan unjuk rasa bisa berlangsung dengan tertib," jelas Ade.

Tubagus menambahkan, massa juga tak jelas berasal mewakili kelompok apa. Mereka pun langsung dibawa ke Polda Metro untuk menjalani proses hukum.

"Sebagian ada ada yang sudah diamankan ke Polda ada yang juga membawa senjata tajam," tutup perwira polisi berpangkat melati tiga itu. (Knu)

Baca Juga:

Hari Ini BEM SI Gelar Demo di DPR, Sampaikan 4 Tuntutan

#Breaking #Pemilu #Demonstrasi #Demo Mahasiswa #Peluru Aktif #Polisi
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Aturan Polisi Ditempatkan di Jabatan Sipil Segera Rampung, Jadi Solusi Sementara
Revisi UU Polri telah masuk dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas) Tahun 2026, namunrevisi UU ASN belum menjadi agenda pembahasan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 22 Januari 2026
Aturan Polisi Ditempatkan di Jabatan Sipil Segera Rampung, Jadi Solusi Sementara
Indonesia
Warga Kota Tangerang Jangan Sampai Lewat, Ada 8 Paket Diskon Pajak PBB-P2 dan BPHTB
Program diskon pajak PBB-P2 dan BPHTB berlaku mulai 19 Januari hingga 31 Maret 2026 bagian dari perayaan HUT ke-33 Kota Tangerang
Wisnu Cipto - Rabu, 21 Januari 2026
Warga Kota Tangerang Jangan Sampai Lewat, Ada 8 Paket Diskon Pajak PBB-P2 dan BPHTB
Indonesia
MK Bolehkan Polisi Bertugas di Jabatan Sipil asal Sesuai Undang-Undang, Pengamat Minta tak Ada lagi Keraguan
MK menegaskan anggota Polri aktif secara hukum dimungkinkan menduduki jabatan sipil sepanjang berlandaskan ketentuan dalam UU Polri.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
MK Bolehkan Polisi Bertugas di Jabatan Sipil asal Sesuai Undang-Undang, Pengamat Minta tak Ada lagi Keraguan
Indonesia
Istana Respons Usulan E-Voting Pilkada, Sebut Perlu Kajian Mendalam
Mensesneg, Prasetyo Hadi, merespons usulan soal e-voting Pilkada. Ia meminta hal itu membutuhkan kajian mendalam.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
Istana Respons Usulan E-Voting Pilkada, Sebut Perlu Kajian Mendalam
Indonesia
Pesawat ATR 400 Yogyakarta-Makassar Hilang Kontak di Maros, Angkut 11 Orang
Pesawat hilang kontak dalam penerbangan dari Yogyakarta menuju Makassar. Titik terakhir di koordinat 04°57’08” Lintang Selatan dan 119°42’54” Bujur Timur.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Pesawat ATR 400 Yogyakarta-Makassar Hilang Kontak di Maros, Angkut 11 Orang
Indonesia
Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Maluku Tengah Sabtu (17/1) Pagi, Tak Berpotensi Tsunami
Getaran gempa dilaporkan dirasakan berskala MMI III-IV di Liang, Amahai, Kairatu, hingga Ambon, Seram Utara, Sorong berskala II-III MMI
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Maluku Tengah Sabtu (17/1) Pagi, Tak Berpotensi Tsunami
Olahraga
Persija Resmi Umumkan Bergabungnya Alaeddine Ajaraie, Bomber Asal Maroko, Berharap Akhiri Musim dengan Senyum Bahagia
Perekrutan Alaeddine Ajaraie untuk melengkapi skuad sekaligus menambah opsi ketajaman lini depan Persija.
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Resmi Umumkan Bergabungnya Alaeddine Ajaraie, Bomber Asal Maroko, Berharap Akhiri Musim dengan Senyum Bahagia
Dunia
Negara-Negara Eropa Perintahkan Warganya Secepatnya Tinggalkan Iran
Human Rights Activists News Agency yang berbasis di Amerika Serikat melaporkan jumlah korban tewas akibat aksi protes nasional di Iran telah melampaui 2.500 orang
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Negara-Negara Eropa Perintahkan Warganya Secepatnya Tinggalkan Iran
Indonesia
KPK Periksa Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono Terkait Suap Proyek Bekasi
KPK memeriksa Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono sebagai saksi kasus dugaan suap ijon proyek di Pemkab Bekasi. Tujuh pejabat teknis juga diperiksa.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
KPK Periksa Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono Terkait Suap Proyek Bekasi
Indonesia
Ancaman Invasi AS dan Kerusuhan Iran, DPR Soroti Keselamatan WNI
Situasi Iran kian memanas usai ancaman invasi AS dan kerusuhan meluas. Komisi I DPR RI meminta Kemlu menyiapkan evakuasi demi keselamatan WNI.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
Ancaman Invasi AS dan Kerusuhan Iran, DPR Soroti Keselamatan WNI
Bagikan