PKS Yakin Nurmansjah Lubis Terpilih Gantikan Sandiaga Uno

Zulfikar SyZulfikar Sy - Rabu, 29 Januari 2020
PKS Yakin Nurmansjah Lubis Terpilih Gantikan Sandiaga Uno

Presiden Partai Keadilan Sejahtera Mohamad Sohibul Iman saat menyambangi cafe milik Calon Wakil Gubernur DKI Nurmansjah Lubis, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Selasa (28/01/2020). (Hilal/PKSFoto)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman menyebut harus ada uji kelaikan dan kepatutan (fit and proper test) dalam pemilihan Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta.

Saat ini, ada dua orang yang menjadi cawagub DKI, yakni Nurmansjah Lubis dan Ahmad Riza Patria. Nurmansjah merupakan cawagub DKI yang diusung oleh PKS, sedangkan Riza diusung oleh Gerindra.

Baca Juga:

Cawagub DKI dari PKS Akui Belum Pernah Bertemu Anies

Menurut Sohibul, fit and proper test diperlukan agar masyarakat bisa mengetahui rekam jejak dan kompetensi cawagub DKI yang akan menggantikan Sandiaga Uno itu.

"Jangan membeli kucing dalam karung," ujar Sohibul di kantor DPP Nasdem, Jakarta, Rabu (29/1).

Setelah fit and proper test, Sohibul meminta pemilihan orang nomor dua di Jakarta oleh DPRD DKI dilaksanakan secara tertutup. Hal tersebut, lanjut Sohibul, untuk memastikan para anggota DPRD DKI bisa memilih dengan lebih baik.

"Untuk menjamin mereka sesuai dengan hati nurani," kata Sohibul.

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta dari PKS Nurmansjah Lubis (tengah) saat berada di gedung DPRD. (Foto: MP/Asropih Opih)
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta dari PKS Nurmansjah Lubis (tengah) saat berada di gedung DPRD. (Foto: MP/Asropih Opih)

Sohibul meyakini Nurmansjah akan terpilih menjadi Wagub DKI. Sebab, dia mengklaim rekam jejak dan kompetensi Nurmansjah cukup baik.

Nurmansjah diketahui pernah menjadi auditor selama 12 tahun. Dia juga pernah bekerja di perusahaan asuransi di Malaysia selama tujuh tahun.

Baca Juga:

PKS bakal Temui Nasdem, Bangun Koalisi?

Kemudian, Nurmansjah sempat menjabat sebagai anggota DPRD DKI Jakarta selama dua periode, yakni 2004-2009 dan 2009-2014.

"Kalau enggak potensial, kami enggak akan mengajukan dia," ucap Sohibul.

Sohibul menilai sosok Nurmansjah sesuai dengan kebutuhan Anies dalam memimpin Jakarta. Menurut Sohibul, Anies selama ini lebih banyak bicara terkait visi secara makro.

Nurmansjah, lanjutnya, dapat mengurus hal-hal mikro sebagai turunan dari visi Anies.

"Jadi saya melihat Nurmansyah Lubis sangat cocok, dan itulah proses yang dilakukan PKS. PKS tidak sembarangan ajukan calon kecuali yang sesuai dengan kebutuhan," kata dia. (Knu)

Baca Juga:

Presiden PKS Berharap Pemilihan Wagub DKI Berjalan Fair Play

#Wakil Gubernur DKI Jakarta #PKS
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Indonesia
PKS Solo Kukuhkan Pengurus, Serukan Koalisi Beretika dan Bermartabat
Perjalanan panjang PKS Solo yang telah menjadi bagian penting dalam pembangunan demokrasi dan pelayanan masyarakat sejak masa reformasi akan tetap dipertahankan.
Dwi Astarini - Senin, 13 Oktober 2025
PKS Solo Kukuhkan Pengurus, Serukan Koalisi Beretika dan Bermartabat
Indonesia
Evaluasi Masih Bobrok, Legislator PKS Ingatkan MBG Berpotensi Jadi 'IKN Jilid 2'
Anggota DPR fraksi PKS mengingatkan MBG bisa berpotensi menjadi IKN Jilid 2. Sebab, evaluasinya dinilai masih jauh dari kata baik.
Soffi Amira - Senin, 06 Oktober 2025
Evaluasi Masih Bobrok, Legislator PKS Ingatkan MBG Berpotensi Jadi 'IKN Jilid 2'
Indonesia
Keracunan karena MBG Marak, DPR Tuntut Evaluasi Total Segera dari Segi Komunikasi Krisis hingga Regulasi
Kekisruhan dan kebingungan dalam penyelenggaraan program saat ini sangat bergantung pada ketiadaan kerangka hukum yang kuat.
Dwi Astarini - Kamis, 02 Oktober 2025
Keracunan karena MBG Marak, DPR Tuntut Evaluasi Total Segera dari Segi Komunikasi Krisis hingga Regulasi
Indonesia
JITEX 2025 Bukukan Transaksi Rp 14,3 Triliun, Jakarta Tampilkan Daya Saing Ekonomi Global
JITEX 2025 terbukti mendorong daya saing produk lokal di pasar internasional.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 22 September 2025
JITEX 2025 Bukukan Transaksi Rp 14,3 Triliun, Jakarta Tampilkan Daya Saing Ekonomi Global
Indonesia
F-PKS DPRD DKI Minta Transjakarta Perluas Rute Mikrotrans
Dapat mengurangi penggunaan kendaraan pribadi serta mengurangi biaya transportasi masyarakat.
Dwi Astarini - Kamis, 18 September 2025
F-PKS DPRD DKI Minta Transjakarta Perluas Rute Mikrotrans
Indonesia
Prabowo Lantik Djamari Chaniago Jadi Menko Polkam, PKS Ingatkan Tantangan Berat
Resmi jadi Menko Polkam, Djamari Chaniago disambut peringatan soal demokrasi yang memburuk.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 18 September 2025
Prabowo Lantik Djamari Chaniago Jadi Menko Polkam, PKS Ingatkan Tantangan Berat
Indonesia
Kabupaten Bogor Minta Jakarta Tambah 3 Rute Baru Transjabodetabek
Kadishub Kabupaten Bogor meminta Pemprov DKI untuk menambah tiga rute Transjabodetabek menuju Kabupaten Bogor.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 27 Agustus 2025
Kabupaten Bogor Minta Jakarta Tambah 3 Rute Baru Transjabodetabek
Indonesia
Kota Ankara Turkiye Tertarik Belajar soal Transportasi Publik dari Jakarta
Upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI memperkuat jejaring antarkota di tingkat internasional.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 20 Agustus 2025
Kota Ankara Turkiye Tertarik Belajar soal Transportasi Publik dari Jakarta
Indonesia
Pajak Bumi dan Bangunan Naik Hingga 250% di Pati, PKS Minta Pemerintah Jangan Pernah 'Bermain Api' dengan Rakyat
Peka dan empatilah pada kondisi masyarakat yang masih banyak mengalami kesusahan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 17 Agustus 2025
Pajak Bumi dan Bangunan Naik Hingga 250% di Pati, PKS Minta Pemerintah Jangan Pernah 'Bermain Api' dengan Rakyat
Indonesia
DPRD DKI Minta Wagub Rano Kaji Usulan Pembuatan Jembatan Buka Tutup seperti di Belanda
Pembangunan jembatan buka-tutup dapat menjadi terobosan di titik-titik yang memungkinkan.
Frengky Aruan - Rabu, 13 Agustus 2025
DPRD DKI Minta Wagub Rano Kaji Usulan Pembuatan Jembatan Buka Tutup seperti di Belanda
Bagikan