Penumpang Meningkat, KAI Commuter Tambah Enam Perjalanan KRL Yogyakarta - Solo

Zulfikar SyZulfikar Sy - Jumat, 06 Mei 2022
Penumpang Meningkat, KAI Commuter Tambah Enam Perjalanan KRL Yogyakarta - Solo

Keramaian suasana Stasiun Yogyakarta saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2022. (Foto: MP/KAI Daop 6)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - KAI Commuter mengoperasikan total perjalanan KRL Yogyakarta - Solo sebanyak 30 perjalanan tiap hari pada weekend ini.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba menjelaskan, ada penambahan enam perjalanan tambahan KRL Yogyakarta - Solo pada Jumat hingga Minggu (6 – 8 Mei 2022).

Penambahan dilakukan untuk mengantisipasi tren kenaikan pengguna KRL Yogyakarta - Solo pada masa libur Lebaran tahun ini.

"Pada hari biasa KAI Commuter hanya mengoperasikan 20 perjalanan per hari. Lalu kami tambah jadi 24 perjalanan mulai 22 April lalu. Hari ini kita tambah enam lagi jadi total 30 perjalanan," ujar Anne melalui keterangan pers di Yogyakarta, Jumat (6/5).

Baca Juga:

Libur Lebaran, Penumpang KRL Yogya-Solo Capai Angka Tertinggi

Tambahan perjalanan KRL tersebut berangkat dari Stasiun Solo Balapan dan Stasiun Tugu Yogyakarta mulai pukul 05.00 – 20.17 WIB.

Anne menambahkan, volume pengguna KRl Yogya - Solo selama masa angkutan Lebaran tercatat sebanyak 154.400 pengguna, atau rata-rata volume sebanyak 11.029 pengguna perharinya.

Sementara itu volume pengguna KRL Yogyakarta - Solo kemarin (5/5) tercatat sebanyak 25.731 pengguna.

"Angka kemarin merupakan volume pengguna tertinggi selama masa angkutan Lebaran tahun ini," kata Anne.

Sementara jumlah perjalanan KA Lokal Prameks tidak bertambah, tetap 8 perjalanan setiap hari dengan waktu operasional mulai pukul 05.15 – 17.35 WIB.

Hingga Kami (5/5), volume pengguna KA Lokal Prameks selama masa angkutan lebaran tercatat total 28.922 pengguna, atau rata-rata 1.928 pengguna tiap harinya.

Anne menjelaskan, pembelian tiket KA Lokal dari aplikasi KAI Access bisa dilayani mulai dari 7 hari sebelum perjalanan. Pembelian di loket juga tetap dilayani selama tiket masih tersedia.

Baca Juga:

Pengguna KRL Meningkat pada Libur Lebaran

Rincian KRL pemberangkatan dari Stasiun Solo Balapan antara lain:

1. KRL D6/7171 pemberangkatan Stasiun Solo Balapan pukul 06.37 WIB

2. KRL 651 pemberangkatan Stasiun Solo Balapan pukul 09.00 WIB

3. KRL D6/11207 pemberangkatan Stasiun Solo Balapan 13.30 WIB

4. KRL D6/663A pemberangkatan Stasiun Solo Balapan15.00 WIB

5. KRL D6/641A pemberangkatan Stasiun Solo Balapan 17.40 WIB

6. KRL 669A pemberangkatan Stasiun Solo Balapan 19.10 WIB.

Sedangkan pemberangkatan tambahan KRL dari Stasiun Yigyakarta sebagai berikut:

1. KRL 654 pemberangkatan Stasiun Yogyakarta pukul 10.45 WIB

2. KRL 658 pemberangkatan Stasiun Yogyakarta pukul 12.40 WIB

3. KRL D6/666A pemberangkatan Stasiun Yogyakarta pukul 16.25 WIB

4. KRL D6/642A pemberangkatan Stasiun Yogyakarta pukul 19.10 WIB

5. KRL 6708 pemberangkatan Stasiun Yogyakarta pukul 20.17 WIB. (Patricia Vicka/Yogyakarta)

Baca Juga:

Mudik Lokal, Pengguna KRL Alami Peningkatan Tajam

#KRL Solo-Yogya #Kereta Rel Listrik (KRL)
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Indonesia
Ojol Tewas Tertabrak KRL di Kedoya, Motor Listrik Ringsek Terpental 500 Meter
Kecelakaan terjadi ketika korban nekat menerobos palang pintu rel ganda yang sudah tertutup.
Wisnu Cipto - Jumat, 17 Oktober 2025
 Ojol Tewas Tertabrak KRL di Kedoya, Motor Listrik Ringsek Terpental 500 Meter
Indonesia
Penumpang KRL Commuterline Solo Makin Naik, Simbol Mobilitas Berkelanjutan
Penumpang KRL Commuter Line puncaknya terjadi pada bulan April dengan 90.314 penumpang naik, dan untuk KA Lokal BIAS tertinggi pada bulan Juni sebanyak 19.693 penumpang naik.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 15 Oktober 2025
Penumpang KRL Commuterline Solo Makin Naik, Simbol Mobilitas Berkelanjutan
Tradisi
Peragaan Busana Hari Batik Nasional 1.717 Pelajar di KRL Pecahkan Rekor MURI
Sebanyak 1.717 siswa menampilkan peragaan busana batik di KRL Solo-Jogja, dalam memperingati Hari Batik Nasional, Kamis (2/10)
Wisnu Cipto - Kamis, 02 Oktober 2025
Peragaan Busana Hari Batik Nasional 1.717 Pelajar di KRL Pecahkan Rekor MURI
Indonesia
Layanan KRL Jabodetabek Dipastikan Normal dan Aman Pasca Terganggu Unjuk Rasa Rusuh di Jakarta
KAI Commuter berkomitmen memberikan layanan terbaik dengan memprioritaskan keselamatan perjalanan dan penumpang
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 30 Agustus 2025
Layanan KRL Jabodetabek Dipastikan Normal dan Aman Pasca Terganggu Unjuk Rasa Rusuh di Jakarta
Indonesia
Demo ‘Revolusi Rakyat’ di Gedung DPR, KRL dari Arah Serpong Hanya Bisa sampai Stasiun Kebayoran, Penumpang Menumpuk di Stasiun
Terhambatnya rute KRL imbas dari demo di DPR.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 25 Agustus 2025
Demo ‘Revolusi Rakyat’ di Gedung DPR, KRL dari Arah Serpong Hanya Bisa sampai Stasiun Kebayoran, Penumpang Menumpuk di Stasiun
Indonesia
Pagar Stasiun Cikini Ditinggikan, Penumpang KRL Justru Bikin Pramono Anung Pusing
Pramono berencana untuk memperbanyak pintu masuk stasiun
Angga Yudha Pratama - Kamis, 14 Agustus 2025
Pagar Stasiun Cikini Ditinggikan, Penumpang KRL Justru Bikin Pramono Anung Pusing
Indonesia
KRL Anjlok di Stasiun Jakarta Kota Pagi ini, Penumpang Dipastikan Tak Ada yang Jadi Korban
Imbas anjlok, antrean masuk kereta terpantau terjadi di sejumlah stasiun.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 05 Agustus 2025
KRL Anjlok di Stasiun Jakarta Kota Pagi ini, Penumpang Dipastikan Tak Ada yang Jadi Korban
Indonesia
Ada Gangguan, KRL Bogor-Jakarta Kota Cuma Sampai di Stasiun Manggarai
KRL Bogor-Jakarta Kota hanya sampai Stasiun Manggarai saja. Hal itu dikarenakan adanya gangguan di Stasiun Jakarta Kota.
Soffi Amira - Selasa, 05 Agustus 2025
Ada Gangguan, KRL Bogor-Jakarta Kota Cuma Sampai di Stasiun Manggarai
Indonesia
Terlibat Pelecehan Seksual, Puluhan Orang Masuk 'Blackist' dan Dilarang Naik KRL
Penumpang yang masuk dalam blacklist tidak diizinkan naik KRL, akan langsung diusir jika terlihat di stasiun.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 15 Juli 2025
Terlibat Pelecehan Seksual, Puluhan Orang Masuk 'Blackist' dan Dilarang Naik KRL
Indonesia
Tembus 166 Juta Penumpang dalam 6 Bulan, Berikut 5 Stasiun KRL Terpadat di Jabodetabek
KAI Commuter mencatat kereta rel listrik (KRL) Jabodetabek berhasil mengangkut penumpang mencapai 166.432.692 orang hingga semester-I 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 14 Juli 2025
Tembus 166 Juta Penumpang dalam 6 Bulan, Berikut 5 Stasiun KRL Terpadat di Jabodetabek
Bagikan