PDIP Tak Ambil Pusing Budiman Sudjatmiko Dukung Prabowo
Arsip foto - Ketua Umun Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama politikus PDIP Budiman Sudjatmiko saat deklarasi relawan Prabowo Budiman Bersatu di Semarang, Jumat. ANTARA/ I.C.Senjaya
MerahPutih.com - PDI Perjuangan (PDIP) tak ingin menanggapi berlebihan sikap kadernya, Budiman Sudjatmiko yang mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai bakal capres di Pilpres 2024.
Ketua DPP PDIP Said Abdullah mengatakan, partainya tak ambil pusing dengan manuver Budiman yang tidak mendukung Ganjar Pranowo sebagai bakal capres.
"Ini persoalan fokus kami ke (bakal) capres, sudah tidak ada person to person, person to person ya sudah silakan saja lah kita enggak ambil pusing," kata Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (24/8).
Baca Juga:
Budiman Sudjatmiko Bantah Minta Jatah Menteri ke Jokowi setelah Kalah di Pileg 2019
Said menegaskan, partai sekelas PDIP tetap akan berjaya di Pemilu 2024, meski nantinya Budiman Sudjatmiko tidak menjadi kader Partai Banteng lagi.
"Nampaknya enggak perlu disikapi, partai sebesar kami masa akan berkurang karena satu orang keluar," tegas dia.
Baca Juga:
Budiman Sudjatmiko Tak Mau Buru-buru Gabung Partai Baru jika Dipecat PDIP
Diketahui, kebersamaan Budiman Sudjatmiko dengan PDIP tampak bakal segera berakhir. Budiman terancam dipecat sebagai kader partai berlambang banteng usai bermanuver mendukung pencapresan Prabowo Subianto.
Budiman sebelumnya mengaku tidak mau terburu-buru mencari partai baru sebagai kendaraan politik pasca-dipecat PDIP. Dia menyebut memerlukan waktu kontemplasi yang lama sebelum bergabung lagi dengan partai politik. (Pon)
Baca Juga:
Gibran, Yenny Wahid, dan Budiman Sudjatmiko Hadiri Kopi Darat PSI
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
PDIP: Penolakan Pilkada oleh DPRD Merupakan Sikap Ideologis, Konstitusional, dan Historis
Megawati Tegaskan PDIP Tidak Akan Biarkan Stabilitas Dibangun Dengan Korbankan Demokrasi
Hasil Rakernas, PDIP Dorong E-Voting Solusi Hemat Biaya Pilkada Langsung
Dapat Bintang Jasa Kehormatan PDIP, FX Rudyatmo Ngaku Tidak Dapat Penugasan Partai
Rakernas PDIP Tetapkan 'Merawat Pertiwi' sebagai Sikap Ideologis Hadapi Krisis Lingkungan
PDIP Suarakan Reformasi TNI-Polri, Tolak Dwifungsi dan Pastikan Loyalitas Tunggal pada Negara
Rakernas I PDIP Tegaskan Kedaulatan Politik, Kutuk Penculikan Presiden Maduro oleh AS
PDIP Desak Pilkada Langsung Tetap Dipertahankan, Usul Gunakan E-Voting
Rakernas Ditutup, PDIP Sebut Ada 8 Tantangan Indonesia
Kecup Prananda dan Puan ke Megawati di Peringatan HUT ke-53 PDIP