PDIP Gelar Bukber hingga Ngaji Bareng Cak Nun
PDIP menggelar acara buka puasa dan ngaji bareng bersama tokoh intelektual muslim Indonesia Muhammad Ainun Nadjib, Minggu (10/4). (Foto: MP/Ponco Sulaksono)
MerahPutih.com - DPP PDI Perjuangan (PDIP) menggelar acara buka puasa dan ngaji bareng bersama tokoh intelektual muslim Indonesia Muhammad Ainun Nadjib, Minggu (10/4).
Partai yang dipimpin Ketua Umum Megawati Soekarnoputri itu melaksanakan kegiatan itu di Masjid At-Taufiq, Sekolah Partai PDIP, Lentengagung, Jakarta Selatan.
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, kegiatan akan diisi dengan hadrah melantukan salawat nabi.
Baca Juga:
PDIP Dorong Bamus DPRD Gelar Agenda Interpelasi Formula E Pekan Depan
"Rangkaian acara dimulai pukul 15.00. Qari internasional juga dihadirkan dalam acara ini," kata Hasto, Minggu (10/4).
Menurut Hasto, dalam kegiatan ini berperan Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) organisasi sayap partai di bidang keislaman, Badan Kebudayaan Nasional Pusat PDIP dan Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) organisasi sayap partai di bidang penanganan bencana dan penyedia dapur umum yang akan menyediakan menu buka bersama.
Kegiatan dibuka dengan membaca Kalam Ilahi yang dibawa qari internasional. Setelah itu, menjelang waktu berbuka puasa, Ketua DPP Bidang Keagamaan dan Kepercayaan Kepada Tuhan YME Prof Dr Hamka Haq akan memberikan sambutan.
Baca Juga:
Fraksi PDIP dan PSI di DPRD Tetap Lanjutkan Hak Interpelasi Formula E
Selanjutnya, pimpinan Pondok Pesantren Ciracas KH Fariz memberikan tausiah menjelang buka puasa. Setelah buka puasa dilakukan, imam yang merupakan qari internasional memimpin salat Magrib. Acara dilanjutkan makan malam bersama dengan jemaah di Masjid At-Taufiq. Acara dilanjutkan dengan salat isya berjemaah diteruskan dengan salat tarawih.
"Ketua DPP Bidang Politik sekaligus Ketua DPR RI Dr (HC) Mbak Puan Maharani akan ikut salat isya dan tarawih dilanjutkan mengikuti ceramah Cak Nun bertema 'Sinau Bareng Cak Nun dan Kiai Kanjeng, Kebangsaan dan Kenegarawan'," papar pria yang sedang mengambil program doktor di Universitas Pertahanan ini. (Pon)
Baca Juga:
Survei: Pemilih PDIP Cenderung Pilih Ganjar ketimbang Puan
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
PDIP: Penolakan Pilkada oleh DPRD Merupakan Sikap Ideologis, Konstitusional, dan Historis
Megawati Tegaskan PDIP Tidak Akan Biarkan Stabilitas Dibangun Dengan Korbankan Demokrasi
Hasil Rakernas, PDIP Dorong E-Voting Solusi Hemat Biaya Pilkada Langsung
Dapat Bintang Jasa Kehormatan PDIP, FX Rudyatmo Ngaku Tidak Dapat Penugasan Partai
Rakernas PDIP Tetapkan 'Merawat Pertiwi' sebagai Sikap Ideologis Hadapi Krisis Lingkungan
PDIP Suarakan Reformasi TNI-Polri, Tolak Dwifungsi dan Pastikan Loyalitas Tunggal pada Negara
Rakernas I PDIP Tegaskan Kedaulatan Politik, Kutuk Penculikan Presiden Maduro oleh AS
PDIP Desak Pilkada Langsung Tetap Dipertahankan, Usul Gunakan E-Voting
Rakernas Ditutup, PDIP Sebut Ada 8 Tantangan Indonesia
Kecup Prananda dan Puan ke Megawati di Peringatan HUT ke-53 PDIP