PDIP Bantah Siapkan Bupati Ponorogo Gantikan Azwar Anas
Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni. Foto: MP/Budi Lentera
MerahPutih.com - PDI Perjuangan menapik isu telah menunjuk Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni menggantikan Azwar Anas sebagai cawagub Jatim mendampingi Saifullah Yusuf (Gus Ipul).
Hal itu ditegaskan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto usai menyambangi kediaman Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Senin (8/1).
"Nama Ipong ada di Jawa Timur tapi sebagai Bupati di Ponorogo bukan sebagai calon pendamping Gus Ipul," kata Hasto.
Bursa kandidat cawagub Jatim bermunculan kembali setelah Azwar Anas mengembalikan surat mandat ke DPP PDIP. Azwar menolak ikut bertarung setelah foto vulgar dirinya beredar di dunia maya.
Terkait hal itu, Hasto mengaku PDIP belum sempat membahas siapa kandidat pengganti Azwar.
"Kita baru memikirkan bagaimana yang kita rekomendasikan untuk berhasil sukses mendaftar dengan baik dengan ciri-ciri kebudayaannya. Masih ada waktu (untuk Jatim)," kata dia.
Disinggung apakah penunjukan pengganti Azwar berjalan alot? Hasto menyebut tinggal menunggu momentum saja.
"Tidak, kita juga mendengarkan suara dari rakyat, sambil menunggu isyarat langitan, tinggal menunggu momentum saja," ujarnya. (Fdi)
Baca juga berita lainnya dalam artikel: Disebut Bakal Gantikan Azwar Anas, Ini Jawaban Bupati Ponorogo
Bagikan
Berita Terkait
Sumpah Pemuda Harus Jadi Semangat Kepeloporan Anak Muda
Hari Santri 2025, Megawati Titip 3 Pesan Resolusi Jihad untuk Tanamkan Cinta Tanah Air
Ingin Petani Sejahtera, PDIP Dorong Petani Punya Lahan Melalui UU Pokok Agraria
Hari Tani Nasional Jadi Momentum Wujudkan Kedaulatan Pangan
Hasto Tegaskan Prabowo Masih Percaya Ke Megawati
Jadi Sekjen PDIP Lagi, Hasto Tegaskan Bakal Selalu Loyal ke Megawati
Ganjar Ungkap Momen Megawati kembali Tunjuk Hasto Jadi Sekjen PDIP
Struktur Kepengurusan Terbaru PDIP: Hasto Kristiyanto Kembali Jabat Posisi Sekjen
[HOAKS atau FAKTA]: Amnesti hingga Abolisi untuk Tom Lembong dan Hasto Kristiyanto Ternyata Diberikan Atas Perintah Jokowi
Menkum Ungkap Alasan Utama Presiden Beri Amnesti Hasto dan Abolisi Tom Lembong