Partai Koalisi KIB Kompak Daftar Pemilu ke KPU Pekan Depan
Koalisi Indonesia Bersatu. (ANTARA/Istimewa)
MerahPutih.com - Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) terus menunjukkan soliditas. Hal ini diperlihatkan saat PAN, PPP, dan Golkar mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pekan depan.
"Kami (KIB) memang Insya Allah bersama-sama ke KPU, itu artinya menunjukkan bahwa soliditas Koalisi Indonesia Bersatu ini semakin hari semakin bagus," kata Waketum PAN Yandri Susanto di Jakarta, Jumat (5/8).
Baca Juga
Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) Bakal Daftar Peserta Pemilu ke KPU Secara Bersamaan
Yandri mengatakan partai yang tergabung dalam KIB akan mendaftar sebagai calon peserta Pemilu 2024 pada Rabu (10/8) pukul 10.00 WIB.
"Termasuk mendaftarkan diri sebagai calon peserta Pemilu 2024, kami laksanakan dengan bareng," ujarnya.
Baca Juga
Secara umum, kata Yandri, masing-masing partai sudah mempersiapkan surat pendaftaran dan dokumen-dokumen pendaftaran melalui Sipol.
"Dan insya Allah dari sisi persiapan, kami sudah siap, baik itu dokumen yang akan kami serahkan ke KPU maupun pengurus atau jumlah yang akan ikut ke KPU sudah kami bicarakan, dan semuanya sudah siap," imbuhnya.
Lebih lanjut, Yandri juga memastikan bahwa PAN akan langsung dipimpin oleh Ketum Zulkifli Hasan saat mendaftar ke KPU. Zulhas, kan didampingi oleh Sekjen, Bendum dan Wakil Ketua Umum dan jajaran DPP PAN lainnya.
"Kemudian ada hampir semua anggota DPR akan ikut mengantarkan Ketua Umum ke KPU untuk mendaftarkan PAN sebagai peserta pemilu," kata Yandri. (Pon)
Baca Juga
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Presiden Perintahkan Kader PKS Jadi Negarawan, Jaga Integritas
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua Harian PSI Usulkan Duet Gibran-Jokowi di Pilpres 2029
Idrus Marham Yakin Bahlil Setia ke Prabowo Meski Dihujat di Media Sosial
Kritik Terhadap Bahlil Lahadalia Dinilai Sudah Kebablasan dan Menyerang Personal Tanpa Berlandaskan Fakta, Golkar Siap Tempur?
Ketum Bahlil Lahadiala Bagikan 610 Ribu Paket Sembako Peringati HUT Ke-61 Partai Golkar
Golkar Nilai Wacana Soeharto Jadi Pahlawan Nasional Sebagai Hal Wajar, Era Orde Baru Resmi Dihormati Negara?
Presiden Prabowo Kasi Peringatan, Eddy Soeparno Tegaskan Menteri PAN Bekerja dengan Baik
Bahlil Tolak Tunduk Narasi Negatif, Golkar Klaim Publik Lebih Cerdas Menilai
Klarifikasi Pernyataan Atalia Praratya soal Dana Pesantren, Golkar Tegaskan Tak Ada Larangan APBN untuk Ponpes
Kader Partai Lain Loncat Gabung PSI, Jokowi Melihat Masa Depan Cerah