Panglima Agus Langsung Terjunkan Tim Investigasi Ledakan Gudang Amunisi TNI
Ilustrasi ledakan gudang peluru Kodam Jaya di Kawasan Gunung Putri, Kabupaten Bogor. Foto: Unsplash/Andy Watkins
MERAHPUTIH.COM - PANGLIMA TNI Jenderal Agus Subiyanto buka suara soal desakan Komisi 1 DPR untuk segera melakukan evaluasi dan investigasi atas peristiwa ledakan dan kebakaran Gudang Amunisi Daerah (Gudmurah) milik Kodam Jaya di Ciangsana, Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (30/3) malam.
Agus menegaskan, pihaknya langsung bergerak cepat evaluasi dan investigasi ledakan Gudmurah milik Kodam Jaya. "Tentunya dengan kejadian ini kita akan mengevaluasi. Apabila amunisi sudah terkumpul, sistem pemeriksaan akan kita percepat akan segera kita disposal," ucap Agus kepada wartawan di Gudmurah Kodam, Gunung Putri, Bogor, Minggu (31/3).
Baca juga:
Pangdam Jaya Tak Temukan Korban Jiwa di Lokasi Ledakan Gudang Peluru
Agus menyatakan sudah membentuk sekaligus menerjunkan tim investigasi ke tempat kejadian perkara (TKP). Tim sudah bekerja melakukan investigasi insiden tersebut. "Kami sudah ada satuan yang melakukan investigasi di TKP. Sudah dibentuk, sudah ada di lokasi," kata Agus.
Agus menyebut tim juga menyisir rumah yang terdampak di wilayah yang tak jauh dari lokasi ledakan. TNI berjanji akan mendata dan membayar ganti rugi bila ada rumah yang alami rusak.
"Di seluruh wilayah di sekitar gudang radius 2 kilometer. Kami akan data, kami akan sisir, oleh aparat teritorial, yang terdampak akan diselesaikan," pungkasnya.(Asp).
Baca juga:
Gudang Peluru Meledak, Gulkarmat Jaktim Nyatakan Proses Pendinginan Selesai Minggu Pagi
Bagikan
Berita Terkait
Ledakan Terjadi Supermarket, 23 Orang Meninggal
Aksi KSAD Jenderal Maruli di Atas Artileri Berat, Sukses Tembak Jatuh Drone Musuh
Unhan Bawa 165 Mahasiswa Lihat Langsung Skuadron Anti Kapal Selam dan Pesawat Logistik Cepat Demi Kuasai Dinamika Peperangan Modern
Mahasiswa Magister Pertahanan Unhan RI Rasakan Sensasi Langka Terbang Bareng Pesawat Patroli Maritim CN-235
Warga Berebut BBM dari Truk Tangki Terguling, 30 Orang Tewas 40 Luka-Luka
Tabung Gas 12 Kg Meledak di Cengkareng, Dua Orang Alami Luka Bakar
DPR Ingatkan Pentingnya AI dan Cyber Defense untuk Fungsi Pertahanan Modern di Tubuh TNI
Ledakan Hancurkan Gedung 4 Lantai Nucleus Farma, Kapolres Tangsel Pastikan Bukan Bom
Komisi I DPR Siap Kawal OMSP TNI di UU Baru, Tolak Dwifungsi dan Fokus Tugas Siber
TKP Ledakan Gedung Nucleus Farma Tangsel Steril, Gegana Tak Temukan Sisa Residu Bahan Peledak