Misil Iran Hantam Dua Pangkalan Militer AS di Irak
Misil Iran ke pangkalan militer AS di Irak. Foto: TeleTrader
MerahPutih.com - Iran menembakkan lebih dari selusin misil balistik ke setidaknya dua pangkalan militer Amerika Serikat di Irak, Rabu (8/1) waktu setempat.
Dilansir Reuters, rudal menghantam pangkalan militer al Asad yang menampung pasukan AS. Namun, Pentagon menyatakan bahwa pangkalan udara Irbil juga menjadi sasaran tembakan rudal balistik.
Baca Juga
Serangan rudal Iran merupakan balas dendam atas kematian komandan militer Iran Qassem Soleimani yang tewas akibat serangan drone AS pada Jumat (3/1)
Sejauh ini, belum ada laporan tentang kerusakan atau pun korban. Namun, Pentagon sedang melakukan penyelidikan untuk melihat dampak serangan tersebut.
"Presiden AS Donald Trump telah menerima laporan singkat soal serangan terhadap fasilitas AS di Irak dan sedang memantau situasinya," kata juru bicara Gedung Putih Stephanie Grisham.
Baca Juga
Bila Iran dan Amerika Berperang, Ini yang Bakal Terjadi di Indonesia
"Kami telah mengetahui laporan serangan terhadap fasilitas kami di Irak. Presiden juga sudah diberitahu soal itu dan sedang memantau situasinya secara saksama dan sedang berkonsultasi dengan tim keamanan," kata Grisham dikutip Antara. (*)
Bagikan
Berita Terkait
Keluar dari WHO, Amerika Serikat Wajib Bayar Utang Rp 4,3 Triliun
Indonesia dan Negara Timur Tengah Bakal Tempuh Prosedur Internal Gabung ke Dewan Perdamaian Gaza Ala Trump
Israel Belum Siap Serangan Balasan, Trump Batalkan Serangan ke Iran
Negara-Negara Eropa Perintahkan Warganya Secepatnya Tinggalkan Iran
Ancaman Invasi AS dan Kerusuhan Iran, DPR Soroti Keselamatan WNI
Ancaman Invasi AS ke Iran, Pemerintah RI Keluarkan Imbauan untuk WNI
Korban Tewas di Iran Bertambah Jadi 2.500, Jumlah Terbesar dalam Beberapa Dekade Terakhir
Demo Bela Venezuela di Depan Kedubes AS, Perhimpunan Ojol Sebut Amerika tak lagi Jadi Acuan Demokrasi
Kemenlu Belum Akan Evakuasi WNI Dari Iran
Trump Kembali Ancam Iran, Siap Ambil Tindakan Keras