Minta Lagu Aneh, Bikin Kesal Penyiar Radio

Asty TCAsty TC - Sabtu, 06 Mei 2017
Minta Lagu Aneh, Bikin Kesal Penyiar Radio

Ilustrasi penyiar radio yang kesal karena mendapat request aneh dari pendengar. (Foto: Pixabay/pawelkubalski)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Sungguh kreatif ulah netizen Indonesia. Usai guyonan Mukidi, kini ada Hello Radio yang sedang viral di media sosial. Candaan dibuka dengan "Hello radio?" dari seorang penelepon kepada penyiar. Si penelepon kemudian melanjutkan dengan request lagu yang membuat penyiar kesal. Dari judul lagunya yang aneh, sang penyiar yakin si penelepon hanya ingin mengerjainya. Namun, penelepon dengan kekeh mengatakan bahwa ada lagu dengan judul seperti yang ia minta. Dan ternyata, memang ada. Berikut percakapannya.

Keke: Hello Radio?
Radio: Yes!
Keke: Saya mau request song
Radio: Ok, lagu apa?
Keke: Saya mau lagu Badak dan Ikan
Radio: Badak dan Ikan?
Keke: Iya
Radio: Gak ada lagu itu!
Keke: Ada, kayak gini...

Kata-kata yang terdengar seperti "badak dan ikan" sebenarnya "better than he can". Judul aslinya adalah Treat You Better dalam album "Illuminate" dari Shawn Mendes, yang dirilis tahun 2016.

Nah, selanjutnya, dapatkah Anda menebak kata-kata yang dipelesetkan menjadi judul-judul nyeleneh di bawah ini?

1. Kau Masih Pincang

Sudah tahu apa kata-kata aslinya? Michael Learns to Rock (MLTR) bukan menyanyikan "kau masih pincang", melainkan "oh my sleeping child". Lagu berjudul Sleeping Child ini ada dalam album "Colours" yang dirilis tahun 1993.

2. Nabrak Kambing

Anda yang besar di tahun 90-an pasti tahu lagu ini. Ya, Crush, dalam album Jennifer Paige tahun 1998. Judul nyelenehnya mungkin agak jauh beda jika Anda mengucapkan lirik aslinya dengan jelas. Namun, cara Jennifer Paige menyanyikan bagian lirik "not like I faint" agak terdengar seperti "nabrak kambing".

3. Yamaha Yamaso

Bukan, ini bukan lagu iklan motor ataupun organ Yamaha. Walaupun memang terdengar mirip "yamaha yamaso", tapi kata-kata aslinya adalah "you're my heart, you're my soul". Modern Talking mengeluarkan lagu You're My Heart, You're My Soul ini dalam "The 1st Album" mereka di tahun 1985. Rapper Eric Singleton kemudian memproduksi ulang lagu ini untuk album "Back for Good"-nya di tahun 1998. Potongan lagu ini adalah hasil remix dari Eric Singleton tersebut.

4. Agak ke Bawah

Sepertinya ini mudah sekali bagi Anda. Sudah tahu kan kata-katanya? Ya, "I've got the power". Tapi, Anda pasti tidak menyangka jika kalimat itu bisa dipelesetkan menjadi "agak ke bawah", kan? Snap! membawakan lagu berjudul The Power ini dalam album "World Power" yang dirilis tahun 1990. Video klipnya menampilkan dua anak muda kulit hitam menari hip-hop dalam setelan jas.

5. Lagu Ini Lagu Apa

Kalau yang ini memang pengucapannya mirip sekali dengan judul nyelenehnya. Anda yang belum pernah mendengar lagunya mungkin merasa memang itu kata-katanya. Atau setidaknya Anda berpikir ini lagu Indonesia, yang kemungkinan dinyanyikan oleh Sandhy Sondoro (mirip kan suaranya?). Kalimat sebenarnya adalah "papa when will I grow up (uh)". Karl Frierson menambahkan "uh" sebagai bentuk improvisasinya terhadap beat musik. Lagu ini sebenarnya berjudul Wait, diambil dari Album "Daily Lama" karya De-Phazz, yang dirilis tahun 2002.

Kreativitas candaan Hello Radio pastinya tidak berhenti sampai di sini. Masih ada pelesetan lagu-lagu lainnya yang netizen keluarkan. Simak terus kelucuannya di media sosial Anda dan tetaplah tersenyum, karena itu baik bagi kesehatan. Tidak percaya? Baca artikel Tersenyumlah, walau Itu Palsu.

#Komedi #Lagu Aneh #Radio #Media Sosial
Bagikan
Ditulis Oleh

Asty TC

orang Jawa bersuara alto

Berita Terkait

Olahraga
Akun X Bruno Fernandes Kena Hack, Manchester United Langsung Angkat Bicara
Akun X Bruno Fernandes kena hack, setelah Manchester United disingkirkan Brighton dari Piala FA. Setan Merah pun langsung angkat bicara.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Akun X Bruno Fernandes Kena Hack, Manchester United Langsung Angkat Bicara
Indonesia
DPR: Konten Komedi Tidak Seharusnya Dibawa ke Ranah Hukum
Kritik yang disampaikan Pandji melalui materi komedi tersebut merupakan hal yang wajar dalam negara demokrasi.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 09 Januari 2026
DPR: Konten Komedi Tidak Seharusnya Dibawa ke Ranah Hukum
Indonesia
Grok AI Belum Punya Filter Pornografi, DPR Tuntut Langkah Proaktif Kemkomdigi
Kemkomdigi menagih kepatuhan platform, termasuk X
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
Grok AI Belum Punya Filter Pornografi, DPR Tuntut Langkah Proaktif Kemkomdigi
Fun
Kumpulan Ucapan Natal Cocok untuk WhatsApp dan Media Sosial
Kumpulan 25 ucapan Natal yang hangat dan menyentuh, cocok dibagikan di media sosial dan WhatsApp untuk keluarga, teman, dan rekan kerja.
ImanK - Rabu, 24 Desember 2025
Kumpulan Ucapan Natal Cocok untuk WhatsApp dan Media Sosial
Indonesia
Imbas Konten Pornografi, X Harus Bayar Denda Rp 80 Juta ke Pemerintah
X telah membayar denda Rp 80 juta ke pemerintah. Hal itu imbas dari konten pornografi yang tersebar di platform tersebut.
Soffi Amira - Minggu, 14 Desember 2025
Imbas Konten Pornografi, X Harus Bayar Denda Rp 80 Juta ke Pemerintah
Indonesia
Polda Jabar Bakal Selidiki YouTuber Resbob Terkait Dugaan Ujaran Kebencian
Kasus ini mencuat setelah dalam salah satu siaran di YouTube, Resbob melontarkan ucapan bernada penghinaan terhadap pendukung Persib dan masyarakat Sunda. Tayangan tersebut kemudian viral dan memicu kemarahan publik.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 12 Desember 2025
Polda Jabar Bakal Selidiki YouTuber Resbob Terkait Dugaan Ujaran Kebencian
Indonesia
DPR Usul Buzzer Bisa Langsung Diusut Tanpa Aduan, Revisi UU ITE Kembali Diungkapkan
Agar dilakukan revisi terhadap Undang-Undang ITE, agar konten dari buzzer yang berpotensi memicu kerusuhan dapat ditindak tanpa harus melalui delik aduan.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 08 Desember 2025
DPR Usul Buzzer Bisa Langsung Diusut Tanpa Aduan, Revisi UU ITE Kembali Diungkapkan
Indonesia
Indonesia Resmi Atur Anak di Ruang Digital, Sanksi Bagi Platform Tengah Dirumuskan
PP Tunas juga tidak hanya mengatur media sosial, tetapi juga mengatur seluruh penyelenggara sistem elektronik (PSE) mengingat semua platform digital juga memiliki fitur komunikasi dengan orang tidak dikenal.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 08 Desember 2025
Indonesia Resmi Atur Anak di Ruang Digital, Sanksi Bagi Platform Tengah Dirumuskan
Indonesia
Menkomdigi Tegaskan Batas Usia Pengguna Medsos Wajib Dipatuhi, PSE Siap Kena Sanksi
Meutya Hafid menegaskan batas usia anak untuk akun media sosial dalam PP Tunas. PSE wajib mematuhi aturan atau menerima sanksi dari pemerintah.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 08 Desember 2025
Menkomdigi Tegaskan Batas Usia Pengguna Medsos Wajib Dipatuhi, PSE Siap Kena Sanksi
Dunia
Larangan Medsos di Australia, Meta Mulai Keluarkan Anak-Anak dari Instagram dan Facebook
Diperkirakan, 150 ribu pengguna Facebook dan 350 ribu akun Instagram akan terdampak.
Dwi Astarini - Kamis, 04 Desember 2025
 Larangan Medsos di Australia, Meta Mulai Keluarkan Anak-Anak dari Instagram dan Facebook
Bagikan