Mentan Janjikan Bantuan untuk Masyarakat Jabar Dua Juta Ekor Ayam

Noer ArdiansjahNoer Ardiansjah - Jumat, 11 Januari 2019
Mentan Janjikan Bantuan untuk Masyarakat Jabar Dua Juta Ekor Ayam

Menteri Pertanian Amran Sulaiman. (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman berjanji akan memberikan bantuan dua juta ekor ayam untuk masyarakat Provinsi Jawa Barat (Jabar) pada 2019 sebagai upaya meningkatkan ekonomi dan penghasilan masyarakat tak mampu.

"Khusus Jawa Barat minimal dua juta ekor ayam tahun ini dibagikan kepada masyarakat yang miskin, yang tidak mampu," kata Mentan di Desa Kiara Jangkung, Kecamatan Sukahening, Kabupaten Tasikmalaya, Jabar, Jumat (11/1).

Ia menuturkan, sesuai perintah Presiden Joko Widodo kepada Kementerian Pertanian untuk menyalurkan bantuan sebesar Rp8 triliun sampai Rp10 triliun hanya untuk Jabar dari sektor pertanian.

Salah satunya, kata dia, bantuan ayam untuk masyarakat kurang mampu dengan harapan melalui program tersebut masyarakat memiliki usaha peternakan ayam yang nantinya akan mendapatkan penghasilan hingga Rp4 juta per bulan.

Ilustrasi ayam. (Foto: hobiternak.com)
Ilustrasi ayam. (Foto: hobiternak.com)

Khusus Program Bedah Kemiskinan Rakyat Sejahtera (BEKERJA), Mentan menyerahkan bantuan hampir 600 ekor ayam kampung petelur unggul 11 ribu lebih Rumah Tangga Miskin (RTM) di Desa Kiara Jangkung, Kecamatan Sukahening.

"Kita semua berharap dengan bantuan ini cita-cita Desa Mandiri Bibit Ayam Kampung Unggul dapat terwujud," katanya di hadapan ribuan orang yang menyaksikan penyerahan bantuan.

Program tersebut diberikan sebanyak 50 ekor untuk masing-masing RTM yang dilengkapi dengan kandang sederhana, pakan untuk pemeliharaan selama enam bulan, pelayanan vaksin dan obat hewan, termasuk pendampingan secara intensif.

Mentan juga menyerahkan bantuan berupa mesin tetas sebanyak 96 unit kepada 48 Badan Usaha Miliki Desa (Bumdes) di Kabupaten Tasikmalaya untuk mendorong keberlanjutan usaha pengembangan ayam kampung unggul di pedesaan.

"Dengan semangat dan optimisme para peternak, pengembangan ayam kampung unggul yang berkelanjutan akan menambah pendapatan," katanya.

Ia menambahkan, bantuan lainnya yang sudah diberikan untuk Kabupaten Tasikmalaya yakni alat mesin pertanian yang selama kurang lebih empat tahun sebanyak 1.800 unit alat pertanian diberikan kepada petani.

"Ini (bantuan alat pertanian) terbesar sepanjang sejarah, ada traktor sampai di lapangan. Traktor semua itu bantuan dari Bapak Presiden," katanya.

#Menteri Pertanian #Amran Sulaiman #Ayam Potong
Bagikan
Ditulis Oleh

Noer Ardiansjah

Tukang sulap.

Berita Terkait

Indonesia
Pedagang Beras yang Jual di Atas HET Diberi 'Kartu Kuning' dan Waktu Seminggu untuk Tobat, Kalau Masih Bandel Sanksi Menanti
Hasil dari pengecekan menunjukkan bahwa semua pelaku usaha telah menjual beras sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan
Angga Yudha Pratama - Kamis, 23 Oktober 2025
Pedagang Beras yang Jual di Atas HET Diberi 'Kartu Kuning' dan Waktu Seminggu untuk Tobat, Kalau Masih Bandel Sanksi Menanti
Indonesia
Indonesia Setop Impor Jagung Sepanjang 2025, Mentan Amran Pamer Lonjakan Produksi Beras Tertinggi Sepanjang Sejarah
Ini merupakan lompatan tertinggi sepanjang sejarah
Angga Yudha Pratama - Rabu, 22 Oktober 2025
Indonesia Setop Impor Jagung Sepanjang 2025, Mentan Amran Pamer Lonjakan Produksi Beras Tertinggi Sepanjang Sejarah
Indonesia
Kepala Bapanas Amran Janjikan Semua Pulau di Indonesia Swasembada Pangan
Kebijakan pangan ke depan difokuskan pada peningkatan kemandirian pangan di tingkat pulau agar distribusi dan harga pangan lebih stabil di seluruh wilayah Indonesia
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 14 Oktober 2025
Kepala Bapanas Amran Janjikan Semua Pulau di Indonesia Swasembada Pangan
Indonesia
Bapanas Kini Dipimpin Mentan Amran Sulaiman, Prabowo Ingin Satu Komando Urusan Pangan
Menteri Pertanian Amran Sulaiman rangkap jabatan sebagai kepala Badan Pangan Nasional.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 13 Oktober 2025
Bapanas Kini Dipimpin Mentan Amran Sulaiman, Prabowo Ingin Satu Komando Urusan Pangan
Indonesia
Mentan Amran Sulaiman Jabat Kepala Bapanas, Gantikan Arief Prasetyo Adi
Kepala Bapanas sebelumnya, Arief Prasetyo Adi, masih sempat masuk kantor dan beraktivitas seperti biasa pada pagi Jumat
Angga Yudha Pratama - Jumat, 10 Oktober 2025
Mentan Amran Sulaiman Jabat Kepala Bapanas, Gantikan Arief Prasetyo Adi
Indonesia
Kesejahteraan Petani Tidak Terpengaruh Penurunan Harga Beras Menurut Menteri Pertanian
Tugas pemerintah tidak mudah untuk tetap menjaga petani tetap sejahtera dan konsumen bahagia.
Frengky Aruan - Sabtu, 23 Agustus 2025
Kesejahteraan Petani Tidak Terpengaruh Penurunan Harga Beras Menurut Menteri Pertanian
Berita Foto
Raker Menteri Pertanian dengan Komisi IV DPR Bahas Beras Satu Harga
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman (tengah) bersama Wakil Menteri Pertanian Sudaryono (kedua kanan), Direktur Utama Perum Bulog Ahmad Rizal Ramdhani (kiri) bersiap mengikuti Rapat Kerja dengan Komisi IV DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (21/8/2025).
Didik Setiawan - Kamis, 21 Agustus 2025
Raker Menteri Pertanian dengan Komisi IV DPR Bahas Beras Satu Harga
Indonesia
Jaga Harga, Pemerintah Siap Gelontorkan 1,5 Juta Beras
Pemerintah bersiap menggelar operasi pasar besar-besaran.
Dwi Astarini - Kamis, 31 Juli 2025
Jaga Harga, Pemerintah Siap Gelontorkan 1,5 Juta Beras
Indonesia
Titiek Soeharto Minta Mentan Beri Efek Jera Perusahaan Nakal Terkait Beras Oplosan
Kasus beras oplosan ini sangat bertolak belakang dengan semangat pemerintah menuju swasembada pangan.
Frengky Aruan - Rabu, 16 Juli 2025
Titiek Soeharto Minta Mentan Beri Efek Jera Perusahaan Nakal Terkait Beras Oplosan
Indonesia
Mentan Amran Beberkan Modus Beras Oplosan yang Rugikan Negara Rp 99 Triliun
"Ibaratnya emas 24 karat, sebenarnya 18 karat tapi dijual 24 karat. Harganya naik, bukan kualitasnya," imbuh Mentan Amran.
Frengky Aruan - Rabu, 16 Juli 2025
Mentan Amran Beberkan Modus Beras Oplosan yang Rugikan Negara Rp 99 Triliun
Bagikan