Koridor Bus Trans Metro Bandung akan Bertambah

P Suryo RP Suryo R - Kamis, 05 Januari 2023
Koridor Bus Trans Metro Bandung akan Bertambah

Kota Bandung masih menambahkan kebutuhan transportasi. (Unsplash/Hani Fildzah

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DINAS Perhubungan (Dishub) Kota Bandung berencana menambah jumlah koridor Bus Trans Metro Bandung (TMB) pada tahun 2023. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan pelayanan transportasi publik di Kota Bandung.

"Tahun 2023 kita berencana akan ada pengembangan terkait penambahan rute baru TMB di luar yang eksisting sekarang," jelas Kepala BLUD UPTD Angkutan Dishub Kota Bandung, Yudhiana kepada Humas Bandung.

Terkait rute yang akan dipilih, Yudhiana mengaku masih dalam tahap pengkajian.

Baca Juga:

Gang Raden Jibja, Kampung Kaligrafi di Kota Bandung

bandung
Trans Metro Bandung akan memperluas kroidornya untuk melayani kebutuhan transportasi di Kota Bandung. (Humas Bandung)

Saat ini terdapat 40 armada bus TMB yang sudah beroperasi di lima koridor. TMB Koridor 1 Cibiru – Cibeureum, TMB Koridor 2 Cicaheum – Cibeureum, TMB Koridor 3 Cicaheum – Sarijadi, TMB Koridor 4 Antapani – Leuwi Panjang, dan TMB Koridor 5 Antapani – St. Hall.

Ada pula 2 bus TMB yang beroperasi pada koridor tambahan yakni St. Hall - Gunung Batu.

Selain itu, Dishub juga menyediakan bis sekolah gratis bagi para pelajar di Kota Bandung serta Bus Bandros untuk wisatawan.

Dishub Kota Bandung, ujar Yudhiana, telah menambah armada Boseh Bike Share dengan scooter dan sepeda listrik.

Baca Juga:

Masjid Raya Al Jabbar Ada Kaitan dengan Bobotoh Persib

bandung
Bus Bandros yang keliling Kota Bandung. (Unsplash/taufiq triadi)

"Ada beberapa inovasi tambahan di 2022, dengan menambah armada boseh bike sharing dengan mengoprasikan e scooter dan sepeda listrik," katanya.

Ia pun mengajak masyarakat lebih memanfaatkan transportasi publik di Kota Bandung.

"Yuk manfaatkan TMB yang nyaman dan ber-AC dengan tarif subsidi, kita juga punya boseh bike share sudah menyediakan sepeda listrik untuk wisatawan yang ingin berkeliling Kota Bandung. Silahkan berkeliling dengan sepeda listrik," ujarnya.

"Masyarakat juga bisa berkeliling kota dengan Bandros," imbuhnya. (Imanha/Jawa Barat)

Baca Juga:

Pemkot Bandung Gandeng Swasta untuk Menata PKL Alun-alun

#Wisata #Bandung
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Indonesia
18 Kios Pedagang Kayu di Bandung Terbakar
Kebakaran ini mengulang peristiwa serupa yang terjadi di lokasi yang sama pada Selasa (28/10) lalu, yang saat itu menghanguskan sekitar 12 kios pedagang kayu.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 11 November 2025
18 Kios Pedagang Kayu di Bandung Terbakar
Lifestyle
10 Rekomendasi Tempat Wisata Purwokerto Terbaik 2025, Harga Terjangkau!
Temukan 10 tempat wisata terbaik di Purwokerto 2025 dengan detail lengkap, alamat, harga tiket, dan keunggulannya. Liburan seru dan hemat di Purwokerto!
ImanK - Sabtu, 08 November 2025
10 Rekomendasi Tempat Wisata Purwokerto Terbaik 2025, Harga Terjangkau!
Indonesia
Bandung Ingin Dicitrakan Sebagai Kota Pendidikan
Bandung harus menjadi kota yang menarik bagi talenta muda yang ingin membangun karier dan masa depan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 06 November 2025
Bandung Ingin Dicitrakan Sebagai Kota Pendidikan
Property
Panduan Cerdas Memilih Kost di Bandung: Jangan Hanya Lihat Harga dan Lokasi
Bandung masih menjadi salah satu kota favorit untuk tempat tinggal sementara, terutama bagi mahasiswa dan pekerja muda.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Panduan Cerdas Memilih Kost di Bandung: Jangan Hanya Lihat Harga dan Lokasi
Indonesia
Ini Kasus Dugaan Korupsi Yang Bikin Wakil Wali Kota Bandung Diperiksa Kejaksaan
Penyidik Seksi Tindak Pidana Khusus telah memeriksa Erwin selama kurang lebih tujuh jam di kantor Kejari Kota Bandung.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 30 Oktober 2025
Ini Kasus Dugaan Korupsi Yang Bikin Wakil Wali Kota Bandung Diperiksa Kejaksaan
Indonesia
Wakil Wali Kota Bandung Diperiksa Dugaan Kasus Korupsi, Bukan OTT Kejaksaan
Terkait kasus korupsi yang menjadi materi pemeriksaan, Kejagung tidak mengungkapkannya.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 30 Oktober 2025
Wakil Wali Kota Bandung Diperiksa Dugaan Kasus Korupsi, Bukan OTT Kejaksaan
Indonesia
Berwisata Murah Dengan Naik KA Batara Kresna, Nikmati Alam danKuliner Dari Purwosari Sampai Wonogiri
Rangkaian berwarna cerah ini menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin merasakan sensasi naik kereta api di tengah kota hingga ke wilayah pedesaan Wonogiri.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 18 Oktober 2025
Berwisata Murah Dengan Naik KA Batara Kresna, Nikmati  Alam danKuliner Dari Purwosari Sampai Wonogiri
Indonesia
DPRD DKI Protes Tarif Buggy Wisata Malam Ragunan Rp 250 Ribu, Minta Dikaji Ulang
Pengelola TMR wajib memantau satwa secara rutin
Angga Yudha Pratama - Kamis, 16 Oktober 2025
DPRD DKI Protes Tarif Buggy Wisata Malam Ragunan Rp 250 Ribu, Minta Dikaji Ulang
Indonesia
Wisata Malam Ragunan, DPRD Minta Pemprov DKI Sediakan Alternatif Angkutan Murah untuk Warga
Harus dicari alternatif lain kendaraan yang lebih murah dan dapat memuat lebih banyak orang sekali jalan.
Dwi Astarini - Kamis, 16 Oktober 2025
Wisata Malam Ragunan, DPRD Minta Pemprov DKI Sediakan Alternatif Angkutan Murah untuk Warga
Travel
7 Alasan Hijrah Trail Harus Masuk Bucket List Petualangan di Arab Saudi
Ala Khotah (Jejak Nabi) menghadirkan sebuah perjalanan imersif selama enam bulan yang akan dimulai pada November ini.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
7 Alasan Hijrah Trail Harus Masuk Bucket List Petualangan di Arab Saudi
Bagikan