Kongres III NasDem, Jokowi Bicara Surya Paloh Masuk Angin
Presiden Jokowi dalam Rapat Konsolidasi Nasional Kesiapan Pilkada Serentak 2024 di Jakarta Convention Center, Selasa (20/8/2024). (Tangkapan Layar)
MERAHPUTIH.COM - PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) menyinggung Ketum Partai NasDem Surya Paloh sebagai tokoh yang ia payungi selama 10 tahun menjabat pemimpin tertinggi Negara Republik Indonesia. Hal itu disampaikan Jokowi dalam sambutannya di pembukaan Kongres III Partai NasDem di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Minggu (25/8).
?
"Setelah saya ingat-ingat, baru satu ketua partai yang selama 10 tahun ini dalam keadaan hujan dipayungi presiden," ujar Jokowi.
?
Meski memayungi selama ini, Jokowi mengatakan ia tak bisa membuat Surya Paloh tetap kering karena hujan yang menerpa lebih deras daripada yang terlihat. "Hujan deras sekali, saya memayungi Bang Surya. Namun, katanya karena terlalu deras, basah bajunya. Beliau agak masuk angin," tuturnya.
?
Jokowi mengaku punya cerita panjang besama Surya Paloh dan Partai NasDem. Ia juga merasa seperti bernostalgia saat menghadiri acara yang dihelat Surya Paloh tersebut. "Rasanya, rasanya seperti rasa dulu yang pernah ada. Apalagi, saat tadi kita mendengarkan Bang Surya berorasi, saya seperti ditarik kembali ke masa lalu," ujarnya.
?
Baca juga:
Jokowi mengaku memiliki kecocokan dengan Surya Paloh dan bisa saling mengerti. Akan tetapi, ada beberapa hal yang bisa membuatnya saling tidak setuju.
?
"Saya pernah salaman hari ini, sepakat, lalu seminggu kemudian beda. Enggak apa-apa, saya kira sangat bagus," pungkasnya.(Pon)
Baca juga:
NasDem Tidak Jadi Usung Anies, PDIP: Bukan Kebiasaan Surya Paloh
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Roy Suryo Ajukan Ahli Bedah Saraf hingga Pendeteksi Gambar ke Polda Metro, Tepis Penetapan Status Tersangka Dirinya
Ketua Komisi III DPR Sebut Restorative Justice Kasus Ijazah Jokowi, Bukti Implementasi KUHP Baru
Eggi Sudjana Ajukan RJ ke Polda, Kasus Hoaks Ijazah Jokowi Berpotensi Damai
Kuasa Hukum Jokowi: Terlalu Dini Simpulkan Restorative Justice usai Pertemuan dengan Eggi Sudjana
Jokowi Maafkan 2 Tersangka Kasus Ijazah Palsu, PSI: Proses Hukum Harus Tetap Berjalan
2 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Kunjungi Rumah Jokowi di Solo, Apa Saja yang Dibahas?
Sidang Gugatan Ijazah Jokowi, Tergugat tak Bisa Tunjukkan Ijazah karena Dibawa Polda Metro
SBY Dibawa-bawa dalam Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Tegaskan itu Fitnah
Polda Metro Gelar Perkara Khusus Tunjukkan Ijazah Asli, Jokowi: soal Maaf Urusan Pribadi
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Gelar Syukuran setelah Roy Suryo Dipenjara atas Kasus Dugaan Hoaks Ijazah Palsu Jokowi