Ketua LDNU: Lawan Radikalisme dengan Dakwah yang Ramah

Andika PratamaAndika Pratama - Minggu, 05 November 2017
Ketua LDNU: Lawan Radikalisme dengan Dakwah yang Ramah

Ketua LDNU yang juga anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq. Foto: MP/Mauritz

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Ketua Lembaga Dakwa Nadhatul Ulama (LDNU) Maman Imanulhaq mengatakan perlawanan terhadap kelompok radikal dapat dilakukan melalui dakwah yang ramah dan moderat

Pernyataan tegas ini dikatakan Kang Maman sapaan Maman Imanulhaq seusai pelantikan pengurus LDNU PCNU Kabupaten Cirebon, Minggu (5/11).

Kang Maman mengatakan dengan ditangkapnya kelompok saracen, regulasi yang jelas serta adanya penolakan dari daerah-daerah terhadap keberadaan kelompok radikal, keberadaan kelompok radikal mulai berkurang.

"Kelompok radikal itu saat ini agak sedikit menurun, karena regulasinya sudah jelas, ditangkapnya kelompok Saracen dan penolakan dari daerah-daerah kelompok intoleran oleh warga nahdliyin, itu membuat intensitas kelompok radikal itu menurun," kata Kang Maman di Cirebon

Meski demikian, lanjut Maman, perlawanan terhadap kelompok radikal akan terus dilakukan melalui dakwah yang ramah dan moderat. Karena itu ia berharap dengan kekuatan dakwah yang sistematis dan rasional dapat melawan dan memberantas kelompok radikal yang mengancam persatuan dan kesatuan bangsa.

"Kita tidak bisa melawan kelompok radikal kalau kita tidak membuat dakwah yang sistematis, rasional dan dakwah yang menguasai sosial media. Itu harapan dari saya," kata Kang Maman.

Kang Maman mengakatan LDNU telah bekerjsama dengan Kementerian Informasi dan Komunikasi untuk memberikan pengetahuan kepada para Dai agar dapat melakukan dakwah melalui media sosial secara luas.

Berita ini merupakan laporan Mauritz, kontributor merahputih.com, untuk wilayah Cirebon dan sekitarnya. Baca juga artikel: NU Cirebon Dorong Kang Maman Maju di Pilgub Jabar 2018

#Maman Imanulhaq #Nahdlatul Ulama (NU) #Radikalisme
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Indonesia
BNPT Minta Ibu Lebih Berperan Tangkis Upaya Kelompok Radikal Rekrut Anak Muda Lewat Game Online
BNPT meminta para orang tua, khususnya para ibu, untuk lebih aktif mengawasi aktivitas digital anak-anak.
Wisnu Cipto - Kamis, 09 Oktober 2025
BNPT Minta Ibu Lebih Berperan Tangkis Upaya Kelompok Radikal Rekrut Anak Muda Lewat Game Online
Indonesia
Isi Konten Radikal Remaja Anggota ISIS di Gowa Terungkap, Aktif Sebarkan Propaganda
Isi konten radikal remaja anggota ISIS di Gowa ditangkap. Remaja itu aktif menyebarkan propaganda melalui media sosial dan membahas aksi bom bunuh diri.
Soffi Amira - Minggu, 25 Mei 2025
Isi Konten Radikal Remaja Anggota ISIS di Gowa Terungkap, Aktif Sebarkan Propaganda
Indonesia
Menteri Agama sebut Paham Radikal Susah Menyebar di Indonesia karena Pengaruh Budaya Maritim dan Heterogen
Menurut Nasarudin, budaya maritim terbiasa menghargai perbedaan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 23 April 2025
Menteri Agama sebut Paham Radikal Susah Menyebar di Indonesia karena Pengaruh Budaya Maritim dan Heterogen
Indonesia
Anak Gus Dur Tegaskan Muktamar Luar Biasa Hanya akan Memecah Belah NU
Yenny berharap siapapun yang mendalangi wacana dan gerakan MLB NU mengurungkan niatnya
Angga Yudha Pratama - Senin, 23 Desember 2024
Anak Gus Dur Tegaskan Muktamar Luar Biasa Hanya akan Memecah Belah NU
Indonesia
Operasi Madago Raya Sulteng Temukan 4 Bom Rakitan dan Ratusan Amunisi
Satgas Operasi Madago Raya melibatkan 253 personel termasuk anggota TNI/Polri.
Wisnu Cipto - Rabu, 02 Oktober 2024
Operasi Madago Raya Sulteng Temukan 4 Bom Rakitan dan Ratusan Amunisi
Indonesia
Penyebaran Radikal di Depan Mata, Semua Orang Bisa Direkrut ke Jaringan Teror
Tahapan paparan paham radikal dimulai dari kegagalan menyikapi perbedaan hingga berpotensi menjadi radikalisme.
Dwi Astarini - Kamis, 25 Juli 2024
Penyebaran Radikal di Depan Mata, Semua Orang Bisa Direkrut ke Jaringan Teror
Indonesia
Jokowi Resmikan MBZ College of Future Studies di Kampus UNU Yogyakarta
Keberadaan MBZ College of Future Studies, akan semakin memperkuat peran UNU Yogyakarta untuk menjadi lokomotif kemajuan pendidikan Indonesia ke depan.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Januari 2024
Jokowi Resmikan MBZ College of Future Studies di Kampus UNU Yogyakarta
Indonesia
Ini Lokasi Kantung Parkir Sekitar GBK Buat Hadiri Harlah Muslimat Nahdlatul Ulama
Perhelatan ini juga akan dihadiri PCI Muslimat NU yang mengonfirmasi hadir dari 11 negara, antara lain Malaysia, Hong Kong, Taiwan, Tiongkok, Jerman, Inggris dan Jepang.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 19 Januari 2024
Ini Lokasi Kantung Parkir Sekitar GBK Buat Hadiri Harlah Muslimat Nahdlatul Ulama
Indonesia
Ulama Sepuh NU dan Santri Situbondo Dukung Ganjar-Mahfud
Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD bersilaturahmi kepada ssejumlah ulama sepuh NU di Situbondo dan Probolinggo, Minggu (12/11).
Mula Akmal - Senin, 13 November 2023
Ulama Sepuh NU dan Santri Situbondo Dukung Ganjar-Mahfud
Indonesia
Muhammadiyah Sebut Kontrol Tempat Ibadah oleh Pemerintah Picu Dampak Negatif
Zulfikar Sy - Jumat, 08 September 2023
Muhammadiyah Sebut Kontrol Tempat Ibadah oleh Pemerintah Picu Dampak Negatif
Bagikan