Joman Sebut Jokowi Senang dengan Semua Partai
Ketua Joman, Immanuel Ebenezer bertemu Presiden ke-7 RI Jokowi di Solo, Kamis (5/12). (MP/Ismail)
MerahPutih.com - Ketua Umum Relawan Jokowi Mania (Joman), Immanuel Ebenezer atau Noel, angkat bicara terkait pernyataan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto bahwa Presiden ke-7 RI Jokowi kini sudah tak lagi bagian dari PDIP.
Noel menegaskan, Jokowi kini bukanlah seorang politisi.
“Jokowi tidak lagi berpartai. Pak Jokowi itu kan negarawan, senang dengan semua partai,” ujar Noel di kediaman Jokowi Solo, Jateng, Kamis (5/12).
Baca juga:Mantan Pacar Kaesang Temui Sekjen PDIP Hasto, Begini Respons Jokowi
Ditanya terkait peluang Jokowi gabung parpol lain, Noel menyebut hal itu bagus. Ia pun memberikan dukungan.
“Jika Jokowi masuk pada lain ya bagus, berarti dia punya hak politik untuk melakukan gerakan politik gagasannya,” ucap dia.
Dia menegaskan sebagai organisasi relawan tak membatasi hak Jokowi untuk bergabung ke partai politik mana pun.
Baca juga:
“Kita selaku pendukung beliau masuk partai politik atau tidak, merupakan hak konstitusi beliau. Masa kita harus membatasi, kan kita sepakat bahwa bangsa ini tidak lagi melahirkan sosok otoriter,” pungkasnya.
Terpisah, Jokowi meminta relawan Joman tetap berkontribusi pada negara. Hal itu sekaligus memberikan contoh relawan lain
“Kami minta Jokowi Mania tetap berkontribusi dan memberikan aspirasi bagi relawan lain,” ucap Jokowi. (Ismail/Jawa Tengah)
Bagikan
Angga Yudha Pratama
Berita Terkait
Hadir Bawa Badan, Eks Menpora Dito Siap Diperiksa KPK soal Dampingi Jokowi Lobi Haji
Roy Suryo Ajukan Ahli Bedah Saraf hingga Pendeteksi Gambar ke Polda Metro, Tepis Penetapan Status Tersangka Dirinya
Eks Wamenaker Immanuel Ebenezer Didakwa Terima Gratifikasi Rp 3,36 Miliar dan Motor Ducati
Eks Wamenaker Immanuel Ebenezer Didakwa Peras Pemohon Sertifikat K3 Rp 6,5 Miliar
Mantan Wamenaker Immanuel Ebenezer Jalani Sidang Pembacaan Dakwaan di PN Tipikor Jakarta
Ketua Komisi III DPR Sebut Restorative Justice Kasus Ijazah Jokowi, Bukti Implementasi KUHP Baru
Eggi Sudjana Ajukan RJ ke Polda, Kasus Hoaks Ijazah Jokowi Berpotensi Damai
Kuasa Hukum Jokowi: Terlalu Dini Simpulkan Restorative Justice usai Pertemuan dengan Eggi Sudjana
Jokowi Maafkan 2 Tersangka Kasus Ijazah Palsu, PSI: Proses Hukum Harus Tetap Berjalan
2 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Kunjungi Rumah Jokowi di Solo, Apa Saja yang Dibahas?