Jenazah Eril Akhirnya Ditemukan, Ridwan Kamil Cuti Sampai 19 Juni

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Kamis, 09 Juni 2022
Jenazah Eril Akhirnya Ditemukan, Ridwan Kamil Cuti Sampai 19 Juni

Ridwan Kamil sekeluarga pamit pulang ke Eril di Sungai Aare. ANTARA/instagram/@ataliapr/pri.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Rabu (8/6) pagi waktu Swiss, jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril akhirnya ditemukan di kawasan Bendungan Engehalde. Putra sulung Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil itu dinyatakan hilang hampir dua pekan ini karena terseret arus Sungai Aare di Kota Bern, Swiss.

Begitu mendapatkan kabar itu, Ridwan Kamil langsung terbang ke Swiss hari ini juga dengan status izin cuti bertugas sebagai Gubernur Jabar.

Kepala Biro Administrasi Pimpinan Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya memastikan surat cuti Ridwan Kamil sudah diajukan dan langsung disetujui oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Baca Juga:

Jokowi: Ketabahan-Ketegaran Ridwan Kamil dan Atalia Jadi Teladan Bagi Kita Semua

"Pemprov Jabar sudah inisiatif kembali menyampaikan permohonan izin ke luar negeri dengan alasan penting, mendapatkan persetujuan (izin ke luar negeri) mulai tanggal 9 sampai 19 Juni," kata Kepala Biro Administrasi Pimpinan Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya, di Gedung Negara Pakuan, Kota Bandung, Kamis (9/6).

Wahyu menambahkan selama Ridwan Kamil berada di luar negeri, Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum ditunjuk menjadi pelaksana harian gubernur sampai Ridwan Kamil pulang ke Tanah Air. "Pak Gubernur sudah berangkat ke Swiss per hari ini, atas permintaan keluarga di sana," imbuh dia.

Putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz. (ANTARA/Instagram/@emmerilkhan)

Dilansir dari Antara, anak sulung Ridwan Kamil dengan Atalia Praratya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, dikabarkan terseret arus Sungai Aare di Kota Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022.

Setelah dilakukan upaya pencarian yang dilakukan hampir dua pekan tidak menemukan hasil. Namun kabar terbaru, Kedutaan Besar RI di Swiss menyampaikan jika ada informasi baru terkait nasib korban

Pada 8 Juni 2022, Rabu pagi pukul 06:50, kepolisi wilayah Bern mendapat laporan temuan seorang pria tak bernyawa tergeletak di air di bendungan Engehalde di Bern. Berdasarkan hasil tes DNA dipastikan jasad yang ditemukan itu merupakan anak sulung Ridwan Kamil. (*)

Baca Juga:

Ridwan Kamil Pulang ke Indonesia, Yellow Notice Pencarian Eril di Swiss Belum Dicabut

#Ridwan Kamil
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

Indonesia
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
Tersangka Lisa seharusnya menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri pada Senin (20/10), namun absen karena alasan kesehatan.
Wisnu Cipto - Selasa, 21 Oktober 2025
Lisa Mariana Tidak Hadir Pemeriksaan Tersangka, Kubu RK Ingatkan Konsekuensi Hukum Jemput Paksa
Indonesia
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
KPK bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk menelusuri aliran dana tersebut yang terjadi pada 2021-2023 tersebut.
Dwi Astarini - Kamis, 02 Oktober 2025
KPK Usut Aliran Dana Korupsi Bank BJB ke Keluarga Ridwan Kamil
Indonesia
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
Mobil Mercedes Benz 280 SL milik mendiang Presiden ke-3 RI BJ Habibie sempat disita KPK dari Ridwan Kamil.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Kembalikan Mercy BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil, KPK: Status Kepemilikannya Belum Tuntas secara Hukum
Indonesia
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
Ilham Habibie telah meneken berita acara pengembalian mobil Mercy klasik milik ayahanya itu di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (30/9)
Wisnu Cipto - Selasa, 30 September 2025
KPK Kembalikan Mercy Klasik BJ Habibie yang Disita dari Ridwan Kamil ke Keluarga
Indonesia
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan alasan masih juga belum memanggil mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil setelah melakukan penggeledahan di rumahnya 200 hari lalu.
Wisnu Cipto - Jumat, 26 September 2025
KPK Dalami Pengakuan Lisa Mariana Dugaan Aliran Duit RK ke Sejumlah Perempuan
Indonesia
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Kubu terlapor Lisa Mariana menyatakan siap menerima tantangan Ridwan Kamil untuk melanjutkan proses hukum selanjutnya kepada Dittipidsiber Bareskrim Polri.
Wisnu Cipto - Rabu, 24 September 2025
Kubu Lisa Mariana Siap Hadapi Tantangan Ridwan Kamil Tarung Habis-habisan di Pengadilan
Indonesia
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera
Ridwan Kamil melaporkan Lisa Mariana ke Dittipidsiber Bareskrim Polri pada 11 April 2025 atas dugaan pencemaran nama baik dan manipulasi dokumen elektronik.
Wisnu Cipto - Selasa, 23 September 2025
Tutup Pintu Damai, Ridwan Kamil Beralasan Biar Lisa Mariana Jera
Indonesia
Ridwan Kamil Tolak Datang Mediasi di Bareskrim, Pilih Pidanakan Lisa Mariana Sampai Pengadilan
Sikap Ridwan Kamil untuk melanjutkan proses hukum hingga ke pengadilan itu juga bertujuan untuk memberikan efek jera kepada Lisa.
Wisnu Cipto - Selasa, 23 September 2025
Ridwan Kamil Tolak Datang Mediasi di Bareskrim, Pilih Pidanakan Lisa Mariana Sampai Pengadilan
Indonesia
Bareskrim Coba Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Sebelum Gelar Perkara, Ini Jadwalnya
Bareskrim menetapkan jadwal mediasi antara Ridwan Kamil dan selebgram Lisa Mariana pada Selasa (23/9) pekan depan.
Wisnu Cipto - Kamis, 18 September 2025
Bareskrim Coba Mediasi Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Sebelum Gelar Perkara, Ini Jadwalnya
Indonesia
Lisa Mariana di Mabes Polri Bilang Terima Duit Banyak dari RK, KPK Janji Dalami Libatkan PPATK
Hari ini di Mabes Polri, Lisa Mariana mengaku menerima uang dari mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Wisnu Cipto - Kamis, 11 September 2025
Lisa Mariana di Mabes Polri Bilang Terima Duit Banyak dari RK, KPK Janji Dalami Libatkan PPATK
Bagikan