JakPro Gandeng Plasticpay dalam Pengelolaan Sampah Jakarta

Zulfikar SyZulfikar Sy - Kamis, 10 Agustus 2023
JakPro Gandeng Plasticpay dalam Pengelolaan Sampah Jakarta

JakPro melakukan pengelolaan sampah dengan menggandeng Plasticpay di ruang publik Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat. (Foto: MP/Asropih)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Sampah menjadi salah satu pekerjaan rumah (PR) yang besar untuk Jakarta. Berdasarkan catatan Dinas Lingkungan Hidup (LH), per hari debit sampah di ibu kota mencapai 7.500 ton.

BUMD DKI PT Jakarta Propertindo (JakPro) melakukan pengelolaan sampah dengan menggandeng Plasticpay di ruang publik Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat.

Pengelolaan sampah ini dengan penerapan penggunaan mesin Reverse Vending Machine (RVM).

Baca Juga:

Tim Envision Racing Ciptakan Mobil Formula E dari Sampah Elektronik

Kepala BP BUMD DKI Jakarta Nasruddin Djoko Surjono mengapresiasi sinergi JakPro dan Plasticpay sebagai satu inovasi yang bermanfaat bagi lingkungan serta menumbuhkan ekonomi sirkular melalui pengelolaan sampah plastik menjadi bahan baku bagi pelaku UKM.

"Sehingga Jakarta menjadi kota bersih lingkungannya dari sampah plastik," papar Nasruddin, melalui keterangan tertulisnya, Kamis (10/8).

President Director CEO Plascticpay Suhendra Setiadi mengatakan, pihaknya mengusung konsep melalui program ini di antaranya perubahan perilaku masyarakat, green economy, digital inovation, ekonomi sirkular dan menaikkan recylce rate di Indonesia.

"Kami sudah menyebar di 83 titik dan akan berkembang di seluruh Indonesia. Sampah plastik yang disetorkan warga melalui RVM akan diolah menjadi bahan baku bagi pelaku UKM seperti sepatu dan sebagainya," urainya.

Lanjut Suhendra, pihaknya akan terus bersinergi dengan Pemprov DKI untuk memperbanyak pengelolaan sampah dengan teknologi baru.

Baca Juga:

Gibran Beri Sinyal Solo Siap Tampung Sampah Kota Yogyakarta

Sementara itu, AVP Environmental dan Social Responbility PT Jakpro, Hifdzi Mujtahid mengajak masyarakat sadar tentang pengelolaan sampah berkelanjutan. Serta mengubah perilaku untuk bertanggung jawab memilah sampah botol plastik PET ke RVM yang berada di TIM Jakarta Pusat.

"Setiap orang yang memasukkan botol plastik akan mendapatkan poin di aplikasi Plasticpay yang dikumpulkan dan ditukarkan dengan uang digital," paparnya.

Ia menjelaskan, program ini juga mendukung Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Nomor 12, 13 dan 14 tentang Lingkungan dan Penggunaan Plastik, sekaligus dalam rangka memperingati Hari Konservasi Alam Nasional yang jatuh pada tanggal 10 Agustus 2023.

"Kami terus berupaya mengambil peran terdepan untuk menggandeng seluruh elemen masyarakat membuka lebih banyak peluang dalam solusi pengelolaan sampah plastik guna menumbuhkan kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan yang lebih baik. Ke depan, RVM tidak hanya tersedia di TIM, tapi akan ditaruh di sejumlah lokasi lainnya yang dikelola Jakpro" tuturnya. (Asp)

Baca Juga:

Minimnya Tempat Buang Sampah Stadion Manahan Jadi Sorotan Jelang Piala Dunia U-17

#Sampah #Kisruh Sampah Jakarta #Sampah Plastik
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Indonesia
Penanganan Sampah Diperkuat, DLH DKI Dorong Pengurangan Risiko Banjir
DLH DKI Jakarta memperkuat penanganan sampah badan air dari hulu ke hilir, mengoptimalkan saringan sampah dan menyiagakan Pasukan Orange untuk cegah banjir.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Penanganan Sampah Diperkuat, DLH DKI Dorong Pengurangan Risiko Banjir
Indonesia
Indonesia Tawarkan Proyek Pengelolaan Limbah 30 Kota di World Economic Forum
Danantara telah berdiskusi dengan Kamar Dagang Swiss (Swiss Chamber of Commerce) mengenai potensi kerja sama dalam proyek tersebut.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 21 Januari 2026
Indonesia Tawarkan Proyek Pengelolaan Limbah 30 Kota di World Economic Forum
Dunia
TPA Raksasa Longsor di Filipina, 1 Tewas dan 38 Hilang
Banyak korban diyakini merupakan pekerja di TPA tersebut.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
 TPA Raksasa Longsor di Filipina, 1 Tewas dan 38 Hilang
Indonesia
PSI Soroti Kurangnya Pengolaan Sampah di Jakarta
Insiden 3 kali longsor pada Mei sampai Desember 2025 menunjukkan kondisinya sudah pelik.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
PSI Soroti Kurangnya Pengolaan Sampah di Jakarta
Indonesia
TPS Rusunawa PIK 2 Ditutup untuk RTH, Penghuni Buang Sampah Harus ke Rawa Terate
Penutupan TPS Rusunawa PIK 2 dilakukan untuk mengatasi bau sampah yang sangat menyengat
Wisnu Cipto - Jumat, 09 Januari 2026
TPS Rusunawa PIK 2 Ditutup untuk RTH, Penghuni Buang Sampah Harus ke Rawa Terate
Indonesia
Status Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan Diperpanjang
Perpanjangan itu didasari hasil evaluasi status darurat sampah tahap pertama yang berakhir pada Senin (5/1)
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Status Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan Diperpanjang
Indonesia
Pembangunan PSEL Masuk Proyek Hilirisasi Strategis Pemerintah, Investasi Capai Rp 600 Triliun
Pemerintah akan memulai pembangunan proyek pengolahan sampah menjadi energi listrik (PSEL) di 34 kabupaten/kota pada awal 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Pembangunan PSEL Masuk Proyek Hilirisasi Strategis Pemerintah, Investasi Capai Rp 600 Triliun
Indonesia
DLH DKI Turunkan Truk Destroyer dan Ribuan Petugas Demi Jakarta Bersih Sebelum Matahari Terbit
Asep Kuswanto menjelaskan bahwa awalnya pihaknya hanya menyiagakan 3.445 personel
Angga Yudha Pratama - Kamis, 01 Januari 2026
DLH DKI Turunkan Truk Destroyer dan Ribuan Petugas Demi Jakarta Bersih Sebelum Matahari Terbit
Indonesia
Pemkot Tangerang Selatan Tetapkan Darurat Sampah, Menumpuk di Jalan
Berbagai langkah solusi dan bantuan pendampingan dari Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) telah dilakukan untuk menangani masalah sampah tersebut.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 25 Desember 2025
Pemkot Tangerang Selatan Tetapkan Darurat Sampah, Menumpuk di Jalan
Indonesia
Pengemudi Truk Sampah Meninggal Akibat Kelelahan, Pemprov DKI Evaluasi Jam Kerja
Pemprov DKI juga sedang melakukan evaluasi menyeluruh terhadap sistem pengangkutan sampah, termasuk penataan ulang jadwal angkut dan pengurangan antrean truk di TPST Bantargebang
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 22 Desember 2025
Pengemudi Truk Sampah Meninggal Akibat Kelelahan, Pemprov DKI Evaluasi Jam Kerja
Bagikan