Jadi Tersangka, Ahmad Dhani Banding-bandingkan Dirinya dengan Ahok

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Kamis, 25 Oktober 2018
Jadi Tersangka, Ahmad Dhani Banding-bandingkan Dirinya dengan Ahok

Ahok saat masih menjadi Gubernur DKI Jakarta menghadiri acara malam pergantian tahun baru 2016 di Ancol. Foto: MP

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Musisi Ahmad Dhani Prasetyo membandingkan proses penetapan dirinya sebagai tersangka dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang kini mendekam di penjara dalam kasus penistaan agama.

Politikus Gerindra itu merasa Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) terlalu cepat menetapkan dirinya sebagai tersangka. Dhani mengungkit baru sekali diperiksa sudah langsung menyandang status tersangka.

"Kok polisi sangat cepat mempertersangkakan Ahmad Dhani, tapi Ahok (Basuki Tjahaja Purnama, Red) kok lama sekali, sampai harus didemo jutaan orang untuk jadi tersangka," kata Dhani, yang didampingi tim kuasa hukumnya sebelum menjalani pemeriksaan lanjutan, di Mapolda Jatim, Surabaya, Kamis (25/10).

Dhani
Ahmad Dhani (kiri) bersama aktivis Ratna Sarumpaet di Gedung KPK, Jakarta beberapa waktu lalu. (MP/Yohanes Abimanyu)

Namun, Dhani mengakui pemeriksaan yang dilakukan polisi terhadap dirinya sejauh ini berjalan cukup baik. Pentolan grup band Dewa 19 itu hanya menyayangkan terlalu cepatnya penetapan dirinya sebagai tersangka.

Meski demikian, Dhani lagi-lagi mengungkit hak untuk mengajukan gelar perkara khusus, seperti apa yang dilakukan Ahok sebelum ditetapkan sebagai tersangka.

"Ahok juga ada gelar perkara khusus, ya saya kok enggak ada. Kita punya ahli juga banyak dan memang kita membawa ahli yang kredibel," tandas dia, dikutip Antara.

Untuk diketahui, Ahmad Dhani ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan pencemaran nama baik terkait video yang sempat viral, di mana dia menyebut kata "idiot". Polda Jatim menetapkan Ahmad Dhani sebagai tersangka setelah memeriksa saksi-saksi terkait dan juga saksi ahli. (*)

#Ahmad Dhani Tersangka #Ahmad Dhani #Ahok Tersangka
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

ShowBiz
Ahmad Dhani Izinkan Lagu Dewa 19 Diputar di Restoran dan Kafe, tanpa Royalti
Langkah ini diwujudkan lewat kerja sama Dewa 19 dengan lembaga profesional eJukeBox sebagai mitra resmi pengelolaan.
Dwi Astarini - Selasa, 23 September 2025
Ahmad Dhani Izinkan Lagu Dewa 19 Diputar di Restoran dan Kafe, tanpa Royalti
Indonesia
Legislator Gerindra Malam Ini Kumpul di Kertanegara, Akses Jalan Depan Rumah Prabowo Ditutup untuk Umum
Selain anggota Fraksi Gerindra, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, yang juga kader Gerindra, terlihat hadir di lokasi
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 September 2025
Legislator Gerindra Malam Ini Kumpul di Kertanegara, Akses Jalan Depan Rumah Prabowo Ditutup untuk Umum
Indonesia
Ahmad Dhani Bongkar Celah Hukum yang Bikin Pencipta Lagu Rugi
Kalau kemudian pemerintah menginterpretasikan bahwa pengguna itu adalah TIO, jelas itu menyalahi konsep
Angga Yudha Pratama - Selasa, 26 Agustus 2025
Ahmad Dhani Bongkar Celah Hukum yang Bikin Pencipta Lagu Rugi
Indonesia
Ahmad Dhani Dapat Gelar Kanjeng Pangeran dari Keraton Surakarta
Dhani mengaku senang karena dengan mendapatkan gelar artinya ia menjadi bagian dari sejarah pecahan Kerajaan Mataram Islam.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 27 Juli 2025
Ahmad Dhani Dapat Gelar Kanjeng Pangeran dari Keraton Surakarta
ShowBiz
Deretan Musisi Top Indonesia yang Masuk Grup WhatsApp 'Gemini Gemini' Milik Ahmad Dhani
Ahmad Dhani percaya zodiak Gemini memiliki pengaruh besar di dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 20 Juni 2025
Deretan Musisi Top Indonesia yang Masuk Grup WhatsApp 'Gemini Gemini' Milik Ahmad Dhani
Indonesia
Terbukti Langgar Etik Plesetkan Marga Rayen Pono, Ahmad Dhani Minta Maaf
Ahmad Dhani dijatuhi sanksi ringan berupa teguran lisan dan disertai kewajiban meminta maaf
Frengky Aruan - Rabu, 07 Mei 2025
Terbukti Langgar Etik Plesetkan Marga Rayen Pono, Ahmad Dhani Minta Maaf
Indonesia
MKD DPR Segera Panggil Ahmad Dhani Terkait Dugaan Penghinaan
MKD juga memproses laporan lainnya terhadap Ahmad Dhani.
Frengky Aruan - Selasa, 06 Mei 2025
MKD DPR Segera Panggil Ahmad Dhani Terkait Dugaan Penghinaan
Indonesia
Dilaporkan ke MKD DPR oleh Rayen Pono, Ahmad Dhani kasi Tanggapan Santai
Mengaku tak masalah dilaporkan ke MKD DPR.
Dwi Astarini - Kamis, 24 April 2025
Dilaporkan ke MKD DPR oleh Rayen Pono, Ahmad Dhani kasi Tanggapan Santai
Indonesia
Plesetkan Marga Pono Jadi Porno, Ahmad Dhani Dilaporkan ke MKD DPR
Ahmad Dhani dilaporkan ke MKD DPR oleh sesama musisi Rayendie Rohy Pono alias Rayen Pono
Wisnu Cipto - Kamis, 24 April 2025
Plesetkan Marga Pono Jadi Porno, Ahmad Dhani Dilaporkan ke MKD DPR
Indonesia
MKD Panggil Ahmad Dhani Pekan Depan Buntut Diduga Rendahkan Perempuan
Permintaan klarifikasi dilakukan buntut adanya aduan dari Komnas Perempuan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 Maret 2025
MKD Panggil Ahmad Dhani Pekan Depan Buntut Diduga Rendahkan Perempuan
Bagikan