Ikut Dilibatkan, Ini Tugas Wantannas di Program Makan Bergizi Gratis
Seorang siswi menunjukan menu makan saat simulasi penerapan program makan siang gratis di SMP Negeri 2 Curug, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (29/2/2024). (ANTARA/Azmi Samsul Maarif/aa).
MerahPutih.com - Program Makan Bergizi Gatis (MBG) yang dicanangkan oleh pemerintah Presiden Prabowo Subianto ternyata turut melibatkan Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas).
Bahkan, Wantannas memasukan Makan Bergizi Gratis ini menjadi satu dari empat kegiatan besar dalam program 100 hari kerja mereka.
Sekretaris Jenderal (Sesjen) Wantannas RI Laksamana Madya TNI T.S.N.B Hutabarat menjelaskan Program Makan Bergizi Gratis masuk dalam kegiatan besar lembaga di kategori perumusan perkiraan risiko pembangunan nasional.
"Wantannas RI secara dini telah mendukung pelaksanaan mitigasi, operasional, dan uji coba program makanan bergizi gratis atau MBG," kata Cokky Hutabarat, sapaan karibnya, dalam rapat dengar pendapat (RDP) Komisi I DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (14/11).
Baca juga:
Cokky menambahkan Wantannas telah bekerja sama dengan Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) RI untuk mendukung pelaksanaan program MBG dengan menyediakan analisis risiko dan pemetaan hambatan.
Menurut Cokky, Wantannas juga bertugas memastikan kesiapan dan adaptabilitas daerah, serta membantu pendampingan pemerintah daerah dalam aspek-aspek operasional program MBG. Termasuk, lanjut dia, memastikan pelaksanaan program MBG dapat mengakselerasi stabilitas ekonomi lokal.
Hingga kini, Sesjen Wantannas itu menjelaskan pelaksanaan mitigasi dan uji coba program MBG telah dilakukan terhadap 134.959 siswa di 316 titik sekolah di Jawa Barat dan Jawa Tengah.
"Selanjutnya (kami) menunggu keputusan Bapak Presiden RI, kemungkinan uji coba ini akan dilaksanakan di Indonesia wilayah Timur, Sulawesi, Kalimantan dan Sumatra sebelum akhirnya MBG ini resmi dilaksanakan," tandas pejabat tinggi Wantannas itu, dikutip Antara. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Wakil Ketua Komisi IX DPR Usul 2 Skenario Pembagian MBG selama Ramadan
Dugaan Siswa Fiktif Terima MBG Gegerkan Sampang, Legislator Tegaskan Wajib Diusut
BPOM Apresiasi SPPG Polri, Makanan Anak Diuji Layaknya Hidangan VIP
BPOM Tinjau SPPG Polri, Standar Keamanan Pangan Dinilai Unggul
[HOAKS atau FAKTA]: Gara-Gara Banyak Siswa yang Keracunan, Menkeu Purbaya Minta MBG Diganti Uang Tunai
[HOAKS atau FAKTA]: Kebijakan Makan Bergizi Gratis Ditolak Digelar saat Bulan Puasa karena Bertentangan dengan Nilai Agama
Kenyang Belum Seberapa, Plafon Sudah Menyapa: Siswa SD Ketiban Langit-Langit Saat Santap MBG
Video Makanan MBG Dibagikan Pakai Plastik Viral, Ini Penjelasan Resmi SPPG
Polemik SPPG Sragen Selesai, Dapur MBG Dipindah dari Lokasi Dekat Kandang Babi
Makan Enak Enggak Harus 'Ngutang', INDEF Bongkar Strategi Fiskal MBG Biar Aman