Gibran Bertemu Wali Kota Medan Bobby dan Kahiyang dalam Pameran UKM ISCFE

Zulfikar SyZulfikar Sy - Kamis, 14 Oktober 2021
Gibran Bertemu Wali Kota Medan Bobby dan Kahiyang dalam Pameran UKM ISCFE

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam acara ISCFE 2021 di Rich Jogja Hotel, Yogyakarta, Rabu (13/10). (MP/Humas Pemkot Solo)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) dan Garindo Media Tama (GMT) dengan dukungan Pemerintah Kota Yogyakarta menyelenggarakan Indo Smart City Forum dan Expo (ISCFE) 2021 di Rich Jogja Hotel, Yogyakarta.

Kegiatan yang berlangsung pada 13-15 Oktober 2021 ini mempertemukan wali kota kota seluruh Indonesia. Tema kegiatan adalah "Membangun Ekosistem Smart City Berkelanjutan Bagi Penanggulangan Pandemi"

Rangkaian kegiatan tersebut meliputi rapat kerja teknis APEKSI 2021, presentasi produk, dan expo/pameran. kegiatan didukung oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Forum Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kota Seluruh Indonesia (FORK4SI), Asosiasi Pengusaha TIK Nasional (APTIKNAS), dan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII).

Baca Juga:

Tugas Gibran Semakin Berat di Balai Kota, ASN Kepala OPD Banyak Pensiun

Kota Solo ikut ambil bagian dalam event tersebut. Bahkan, terdapat momen unik dalam acara itu. Di mana, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan Wali Kota Medan Bobby Nasution.

Pertemuan itu terjadi saat Gibran berkunjung ke stan pameran produk UMKM Kota Medan. Kebetulan yang berjaga adalah Bobby dan Kahiyang.

Ini merupakan pertemuan pertama keluarga Jokowi itu dalam kegiatan resmi pemerintah. Tidak hanya itu, Kahiyang Ayu yang merupakan adik dari Gibran juga hadir dalam acara menemani suaminya.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. (MP/Ismail)
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. (MP/Ismail)

Diketahui, Bobby Nasution merupakan menantu Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Iriana. Baik Gibran dan Bobby menjadi wali kota diusung PDIP pada Pilkada 2020.

Gibran membenarkan adanya pertemuan tersebut di ISCFE 2021, Rich Jogja Hotel, Yogyakarta.

Namun, ia enggan menjelaskan isi pembicaraan saat bertemu dengan Bobby dan Kahiyang.

"Ada pertemuan itu (dengan Bobby dan Kahiyang)," kata Gibran singkat.

Baca Juga:

Solo Tuan Rumah Liga 1 Seri Kedua, Gibran: Kota Kecil Venue Kelas Internasional Kabeh

Gibran mengatakan, dengan kegiatan ini, ia banyak belajar tentang smart city, bertukar pikiran dan inovasi dengan kota lain. Dengan ini bisa melestarikan lingkungan, daya saing ekonomi, serta membangun masyarakat modern dan madani.

"Yang jelas Solo tidak mau ketinggalan. Kami akan terus beradaptasi mengembangkan ilmu ini untuk percepatan penanggulangan pandemi," kata Gibran. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga:

Gibran Gandeng Pemkot Yogyakarta Ajak Kerjasama 4 Bidang Ini

#Bobby Nasution #Kahiyang Ayu #Gibran Rakabuming
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Indonesia
Gibran Pastikan Pengungsi Aceh Makan 3 Kali Sehari Plus Bonus Internet Ngebut
Selain urusan infrastruktur, Wapres memberikan instruksi khusus kepada Pemerintah Kabupaten Gayo Lues
Angga Yudha Pratama - Rabu, 17 Desember 2025
Gibran Pastikan Pengungsi Aceh Makan 3 Kali Sehari Plus Bonus Internet Ngebut
Indonesia
Dikritik usai Lempar Bantuan dari Helikopter, Bobby Nasution: Daerahnya tak Bisa Terjangkau
Bobby Nasution angkat bicara usai dikritik karena melempar bantuan dari atas helikopter. Ia mengatakan, bahwa daerah tersebut tak bisa terjangkau.
Soffi Amira - Senin, 08 Desember 2025
Dikritik usai Lempar Bantuan dari Helikopter, Bobby Nasution: Daerahnya tak Bisa Terjangkau
Indonesia
Wapres Gibran Jamin Penanganan Bencana Hidrometeorologi di Sumut Dipercepat
Wapres Gibran meninjau langsung dua lokasi terdampak bencana di Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 05 Desember 2025
Wapres Gibran Jamin Penanganan Bencana Hidrometeorologi di Sumut Dipercepat
Indonesia
Tak Kunjung Panggil Bobby Nasution, Penyidik AKBP Rossa Diperiksa Dewas KPK
Penyidik Rossa dilaporkan ke Dewas KPK atas dugaan enggan memanggil Gubernur Sumut Bobby Nasution, dalam penyidikan kasus dugaan korupsi proyek jalan.
Wisnu Cipto - Kamis, 04 Desember 2025
Tak Kunjung Panggil Bobby Nasution, Penyidik AKBP Rossa Diperiksa Dewas KPK
Indonesia
Bencana Hidrometeorologi Meluas, Pemprov Sumut Aktifkan Status Darurat 14 Hari
Curah hujan ekstrem picu 86 kejadian bencana di Sumut. Pemerintah fokus evakuasi, pencarian korban, dan pemulihan infrastruktur.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 28 November 2025
Bencana Hidrometeorologi Meluas, Pemprov Sumut Aktifkan Status Darurat 14 Hari
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Bobby Nasution Sebut Hanya Iblis yang Tak Bisa Dipanggil Penegak Hukum
Bobby Nasution viral di medsos karena pernyataan menyinggung ke aparat. Cek kebenaran infonya!
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Bobby Nasution Sebut Hanya Iblis yang Tak Bisa Dipanggil Penegak Hukum
Indonesia
ICW Nilai Lambannya Pemeriksaan Bobby Nasution Jadi Sinyal KPK ‘Masuk Angin’
ICW menilai, pemeriksaan Bobby Nasution terlalu lamban. Hal itu menjadi sinyal bahwa KPK berpotensi masuk angin.
Soffi Amira - Jumat, 21 November 2025
ICW Nilai Lambannya Pemeriksaan Bobby Nasution Jadi Sinyal KPK ‘Masuk Angin’
Indonesia
Dewas KPK Tindak Lanjuti Dugaan AKBP Rossa 'Amankan' Gubernur Bobby, Tenggatnya 15 Hari
Dewas KPK akan segera melakukan musyawarah untuk menentukan langkah berikutnya dalam menindaklanjuti laporan yang sudah masuk
Wisnu Cipto - Rabu, 19 November 2025
Dewas KPK Tindak Lanjuti Dugaan AKBP Rossa 'Amankan' Gubernur Bobby, Tenggatnya 15 Hari
Indonesia
AKBP Rossa Dilaporkan ke Dewan KPK terkait Dugaan Penolakan Penyidikan yang Menyentuh Bobby Nasution
Koalisi Aktivis Mahasiswa Indonesia (KAMI) resmi melaporkan AKBP Rossa Purbo Bekti, Kasatgas di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kepada Dewan Pengawas (Dewas) KPK, Senin (17/11).
Frengky Aruan - Senin, 17 November 2025
AKBP Rossa Dilaporkan ke Dewan KPK terkait Dugaan Penolakan Penyidikan yang Menyentuh Bobby Nasution
Berita
ICW Desak KPK Periksa Bobby Nasution terkait Dugaan Korupsi Proyek Jalan di Sumut
ICW mendesak KPK memeriksa Bobby Nasution terkait dugaan korupsi proyek jalan di Sumut.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
ICW Desak KPK Periksa Bobby Nasution terkait Dugaan Korupsi Proyek Jalan di Sumut
Bagikan