Gerindra Bakal Usung Kakak Sandiaga Uno Maju Pilkada Bekasi?

Noer ArdiansjahNoer Ardiansjah - Senin, 08 Januari 2018
Gerindra Bakal Usung Kakak Sandiaga Uno Maju Pilkada Bekasi?

Kakak kandung Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, Indra Uno (kiri). (MP/Asropih)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Kakak kandung Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, Indra Uno, tengah diperhitungkan Gerindra untuk diusung menjadi kandidat kepala daerah di Kota Bekasi, Jawa Barat, periode 2018-2023.

"Indra Uno menjadi salah satu dari lima nama yang hingga kini masih digodok di Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, empat di antaranya usulan kami. Sementara, nama Indra Uno merupakan referensi yang muncul saat pembahasan pengurus DPP," kata Ketua Dewan Pengurus Cabang Partai Gerindra Kota Bekasi Ibnu Hajar Thanjung di Bekasi, Senin (8/1).

Empat nama lainnya yang juga diusulkan DPC Partai Gerindra Kota Bekasi itu ialah Anggawira yang pernah menjadi juru bicara Timses Anies-Sandi, Fungsionaris DPP Partai Gerindra Dial Hasan, tokoh akademisi Kota Bekasi Adhy Firdaus, dan perwakilan pengusaha Kota Bekasi Heikal.

Indra Uno diketahui merupakan kakak kandung Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno yang kini juga menjadi pimpinan program Pemprov DKI bertajuk 'OK OCE'.

Dikatakan Ibnu, partainya tak ingin terburu-buru menentukan pilihan kandidat Pilkada Kota Bekasi meskipun mulai Senin (8/1) pendaftaran peserta Pemilihan Kepala Daerah Kota Bekasi sudah dibuka Komisi Pemilihan Umum Kota Bekasi.

"Penggodokan kandidat yang tetap tetap dilakukan secara intensif. Soalnya lawan kami sangat kuat, yakni petahana dengan sejumlah partai pendukungnya. Tentu kami harus menentukan figur yang tepat agar bisa mengupayakan kemenangan di Pilkada Kota Bekasi," katanya.

Menurut Ibnu, masih ada empat daerah lain yang juga masih belum diputuskan kandidat yang akan diusung atau didukung Partai Gerindra di gelaran Pilkada serentak 27 Juni 2018.

"Ketua Umum Prabowo Subianto menginginkan semua diumumkan secara serentak, sehingga masih menunggu final pembahasan pada lima daerah tadi. Mudah-mudahan hari ini sudah ada keputusan dan besok (Selasa 9/1) bisa segera disampaikan kepada publik," katanya.

Meskipun nama pasangan kandidat yang akan diusung belum diputuskan, tapi Ibnu memastikan formula koalisi Gerindra-Partai Keadilan Sejahtera-Partai Amanat Nasional yang dipraktikkan di Pemilihan Gubernur Jawa Barat akan diadopsi juga di Kota Bekasi.

"PKS juga sama-sama masih membahas kandidat jagoannya. Nanti begitu pasangannya sudah diputuskan, segera disampaikan," katanya. (*)

#Bekasi #Pilkada 2018 #Sandiaga Uno #Partai Gerindra
Bagikan
Ditulis Oleh

Noer Ardiansjah

Tukang sulap.

Berita Terkait

Indonesia
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Partai Gerindra membantah Presiden RI, Prabowo Subianto, mengusulkan Thomas Djiwandono menjadi Deputi Gubernur BI.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Indonesia
Bupati Pati Sudewo Jadi Tersangka KPK, Gerindra Proses Status Keanggotaan
Bupati Pati, Sudewo, ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK. Gerindra pun menggelar sidang mahkamah kehormatan untuk memproses status keanggotaannya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Bupati Pati Sudewo Jadi Tersangka KPK, Gerindra Proses Status Keanggotaan
Indonesia
Tanggul Sungai Citarum Jebol, 5 Kampung di Bekasi Terendam Banjir
Peningkatan debit air Sungai Citarum mengakibatkan tanggul jebol. Air kemudian meluap dan menggenangi permukiman warga
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 20 Januari 2026
Tanggul Sungai Citarum Jebol, 5 Kampung di Bekasi Terendam Banjir
Indonesia
KPK Geledah Rumah Bupati Bekasi, Bawa Toyota Land Cruiser
KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) kesepuluh dalam tahun 2025, dan menangkap sepuluh orang di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada 18 Desember 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 23 Desember 2025
KPK Geledah Rumah Bupati Bekasi, Bawa Toyota Land Cruiser
Indonesia
KPK Beberkan Alasan Penyegelan Rumah Kajari Kabupaten Bekasi
Supaya tidak ada yang berubah, tidak ada yang memindahkan barang atau apa pun yang ada di ruangan tersebut.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
KPK Beberkan Alasan Penyegelan Rumah Kajari Kabupaten Bekasi
Indonesia
KPK Segel Ruang Kerja Bupati Bekasi Ade Kuswara
Penyegelan dilakukan tiga penyidik KPK terhadap dua akses pintu ruang kerja bupati. Aksi tersebut berlangsung singkat dan disaksikan petugas keamanan setempat.
Dwi Astarini - Kamis, 18 Desember 2025
KPK Segel Ruang Kerja Bupati Bekasi Ade Kuswara
Indonesia
Nasibnya di Ujung Tanduk, Bupati Aceh Selatan Mirwan MS Terancam Dipecat Gerindra
Bupati Aceh Selatan, Mirwan MS, terancam dipecat Gerindra. Hal itu setelah ia memutuskan berangkat umrah saat wilayahnya dilanda bencana.
Soffi Amira - Selasa, 09 Desember 2025
Nasibnya di Ujung Tanduk, Bupati Aceh Selatan Mirwan MS Terancam Dipecat Gerindra
Indonesia
Bupati Aceh Selatan Mirwan MS Didepak Gerindra Buntut Umrah Viral di Tengah Bencana
Sugiono menjelaskan bahwa pemberhentian Mirwan dari struktur partai dilakukan setelah DPP Gerindra menerima laporan terperinci
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 06 Desember 2025
Bupati Aceh Selatan Mirwan MS Didepak Gerindra Buntut Umrah Viral di Tengah Bencana
Indonesia
Rapor Merah KPK untuk Pemkab Bekasi, Alarm Keras Transaksional Jabatan
KPK memandang skor rendah ini sebagai sinyal serius bahwa upaya pencegahan korupsi di Kabupaten Bekasi belum optimal
Angga Yudha Pratama - Jumat, 21 November 2025
Rapor Merah KPK untuk Pemkab Bekasi, Alarm Keras Transaksional Jabatan
Indonesia
Kabupaten Bekasi Ditetapkan Zona Merah KPK, Raih Skor MCSP Terendah Keempat Se-Jawa Barat
KPK memberikan perhatian khusus kepada Bupati Bekasi Ade Kuswara Kunang dan jajarannya
Angga Yudha Pratama - Jumat, 21 November 2025
Kabupaten Bekasi Ditetapkan Zona Merah KPK, Raih Skor MCSP Terendah Keempat Se-Jawa Barat
Bagikan