Dharma Pongrekun Berpesan ke Pramono, Beri Warga Jakarta Hak Tolak Vaksin Tb

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 23 Mei 2025
Dharma Pongrekun Berpesan ke Pramono, Beri Warga Jakarta Hak Tolak Vaksin Tb

Eks calon Gubernur DKI di Pilkada Jakarta 2024, Dharma Pongrekun bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. (foto: Merahputih/Asropih)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - EKS calon Gubernur DKI di Pilkada Jakarta 2024, Dharma Pongrekun, menyambangi Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, untuk bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Dharma mengaku banyak pembahasan saat berbincang dengan Pramono di ruang kerja Gubernur DKI.

Mantan Jenderal polisi bintang tiga ini mengaku ianjuga mendengar secara langsung curhat Pramono ketika memimpin Jakarta untuk yang pertama kalinya. "Cerita mengenai bagaimana asyiknya beliau ngurusin Jakarta, karena pengalaman pertama kan jadi gubernur. Itu saja sih. Banyak dinamika-dinamika yang tak terduga dan sebagainya, dan banyak framing-framing yang tidak semuanya benar," kata Dharma di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Jumat (23/5).

Ia juga membahas mengenai vaksin dengan Pramono. Dharma meminta Pramono mengeluarkan kebijakan yang membebaskan warga Jakarta untuk menolak divaksin. "Saya cuma titip untuk rakyat Jakarta supaya kembali diberikan hak, diperjuangkan untuk mendapatkan hak tolak. Hak tolak dari pemaksaan apa pun juga, gitu. Karena ini kan masalah hak asasi, karena our body our choice," tuturnya.

Saat ditanya apakah vaksin yang dimaksud berkaitan dengan wacana uji klinis vaksin tuberkulosis (Tb) yang disponsori Bill Gates di Indonesia, Dharma tak membantahnya. "Tadi sudah ngomong, kan. Saya pikir kalian paham lah, ya. Hal yang paling penting ialah supaya untuk keselamatan jiwa hidup kita," ujarnya.

Baca juga:

Gerindra Kawal Uji Coba Vaksin TBC Teranyar, Alasan BPOM Sudah Berikan Izin Pakai

"Jalani hari demi hari, tetap sehat, dan jangan lupa andalkan Tuhan dari apa pun juga, jangan pernah andalkan yang namanya vaksin," tambahnya.

Kabar Indonesia menjadi salah satu negara yang akan diuji coba vaksin Tb mencuat seusai Presiden Prabowo Subianto menerima kunjungan pendiri Microsoft dan yayasan The Gates Foundation, Bill Gates, di Istana Merdeka Jakarta pada 7 Mei 2025. Dalam pertemuan tersebut, Prabowo dan Gates membicarakan upaya eradikasi sejumlah penyakit menular, di antaranya polio, malaria, dan Tb.

Indonesia disebut menjadi tempat uji coba vaksin tuberkulosis atau vaksin baru Tb. Kandidat vaksin ini dinamai M72. Melalui The Gates Foundation, Gates mendanai pengembangan vaksin TB ini. Selain Indonesia, negara lain yang juga ikut uji klinis vaksin Tb ini yakni Afrika Selatan, Kenya, Malawi, dan Zambia.

Namun, kemunculan nama Bill Gates dalam uji coba vaksin tersebut menimbulkan polemik. Masyarakat khawatir dengan efek samping yang mungkin baru dirasa di masa yang akan datang, hingga potensi Indonesia jadi kelinci percobaan. (Asp)

Baca juga:

Prabowo Setuju Indonesia Jadi Tempat Uji Coba Vaksin TBC Bill Gates

#Pramono Anung #DKI Jakarta #Dharma Pongrekun
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Indonesia
Pedagang Daging Sapi Mogok Jualan hingga Sabtu, Gubernur Pramono: Pasti Ada yang Buka karena Asosiasi tak Bisa Melarang
Pramono mengaku ia sudah mengetahui adanya niat pedagang daging sapi ini untuk mogok berjualan saat meninjau ke lapangan.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
Pedagang Daging Sapi Mogok Jualan hingga Sabtu, Gubernur Pramono: Pasti Ada yang Buka karena Asosiasi tak Bisa Melarang
Indonesia
Menuju IPO, Pramono Tekankan Work Smart dan Budaya Transparansi di Bank Jakarta
Gubernur Jakarta Pramono Anung mendorong Bank Jakarta menerapkan work smart, membangun corporate culture, dan memangkas birokrasi sebagai persiapan IPO.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Menuju IPO, Pramono Tekankan Work Smart dan Budaya Transparansi di Bank Jakarta
Indonesia
Pramono Minta BMKG Tak Hanya Fokus Jakarta, OMC Diperluas ke Tangerang-Bekasi
Pemprov DKI Jakarta terus melakukan OMC untuk menekan hujan ekstrem. Gubernur Pramono Anung meminta BMKG memperluas modifikasi cuaca hingga daerah penyangga.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Pramono Minta BMKG Tak Hanya Fokus Jakarta, OMC Diperluas ke Tangerang-Bekasi
Indonesia
Hujan Deras Hari ini Sebabkan Banjir di Jakarta, 15 RT dan 20 Ruas Jalanan Tergenang
Hujan deras yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Kamis 22 Januari 2026 menyebabkan terjadinya beberapa genangan di wilayah DKI Jakarta.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
 Hujan Deras Hari ini Sebabkan Banjir di Jakarta, 15 RT dan 20 Ruas Jalanan Tergenang
Indonesia
Tanggapan Santai Pramono Pedagang Daging di Jakarta Ancam Mogok Jualan 3 Hari
Aksi mogok berjualan ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
Tanggapan Santai Pramono Pedagang Daging di Jakarta Ancam Mogok Jualan 3 Hari
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA] : Rakyat Harus Bertahan Hidup! Listrik dan Layanan ATM di Indonesia bakal Mati Selama 7 Hari
Tidak ada data, dokumen, atau keterangan resmi yang mendukung klaim konflik global, khususnya perang antara Amerika Serikat dan Iran, akan berdampak langsung pada terhentinya pasokan listrik maupun layanan internet di Indonesia.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA] : Rakyat Harus Bertahan Hidup! Listrik dan Layanan ATM di Indonesia bakal Mati Selama 7 Hari
Indonesia
Hujan Deras, Layanan Bus Transjakarta Alami Keterlambatan
Pelanggan diimbau untuk tetap berhati-hati dan memantau informasi terkini melalui aplikasi TJ: Transjakarta atau media sosial resmi Transjakarta.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
Hujan Deras, Layanan Bus Transjakarta Alami Keterlambatan
Indonesia
Dukung Akses Pendidikan Inklusif, Pemprov DKI Tambah Bus Sekolah Ramah Disabilitas
Pemprov Jakarta menambah 32 bus sekolah ramah disabilitas dan lima rute baru pada 2026. Total kini 37 armada melayani 10 rute demi akses pendidikan inklusif.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Dukung Akses Pendidikan Inklusif, Pemprov DKI Tambah Bus Sekolah Ramah Disabilitas
Indonesia
Jakarta Siaga Cuaca Ekstrem, Pramono Siapkan Kebijakan WFH dan PJJ
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menyiapkan kebijakan WFH dan PJJ di tengah cuaca ekstrem. Hal itu dinilai sebagai langkah darurat.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Jakarta Siaga Cuaca Ekstrem, Pramono Siapkan Kebijakan WFH dan PJJ
Indonesia
Pemprov DKI Kucurkan Subsidi Rp 6,4 Triliun untuk Urusan Transportasi, Perut Sampai Pengelolaan Air Limbah
Dana jumbo ini dialokasikan khusus untuk subsidi transportasi, pangan, hingga pengelolaan air demi menjaga stabilitas ekonomi warga ibu kota
Angga Yudha Pratama - Rabu, 21 Januari 2026
Pemprov DKI Kucurkan Subsidi Rp 6,4 Triliun untuk Urusan Transportasi, Perut Sampai Pengelolaan Air Limbah
Bagikan