Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sleman Yogyakarta
Polisi berjaga di lokasi kediamana terduga teroris di Sleman. (Foto: MP/Cahyo)
MerahPutih.com - Tim dari Densus 88 Mabes Polri menangkap seorang terduga teroris dan melakukan penggrebekan di sebuah rumah di Padukuhan Jetis Jogopaten, Kalurahan Pandowoharjo, Kecamatan Sleman, DIY, Minggu (22/1).
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Yuliyanto membenarkan adanya penangkapan seorang terduga teroris di Kabupaten Sleman. Menurut Yuliyanto pihaknya sebatas melakukan pengamanan terhadap penangkapan yang dilakukan oleh Densus 88.
Baca Juga:
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Jakarta dan Tangerang Selatan
"Kami dari Polda DIY membantu pengamanan saat penangkapan terduga teroris yang dilakukan Densus 88," ucap Yuliyant
Sedangkan Kapolresta Sleman Kombes Aris Supriyono membenarkan pula adanya penangkapan yang dilakukan Densus 88 terhadap terduga teroris di Sleman.
Baca Juga:
"Kami Polresta Sleman beserta jajaran Polda DIY membantu pengamanan kegiatan Densus 88 berupa penangkapan, olah TKP maupun discrupter yang dimulai lebih kurang pukul 10.00 WIB," papar Aris.
Aris enggan merinci detail tentang penangkapan terduga teroris tersebut. Aris membeberkan jika nantinya untuk keterangan selanjutnya akan dilakukan oleh Densus 88.
"Hal-hal yang berkaitan teknis hubungi Humas Mabes Polri atau Densus 88," ucap Aris. (Cahyo/Yogyakarta)
Baca Juga:
Polri Sebut tidak Ada Aksi Terorisme saat Natal dan Tahun Baru
Bagikan
Mula Akmal
Berita Terkait
Warga Kota Tangerang Jangan Sampai Lewat, Ada 8 Paket Diskon Pajak PBB-P2 dan BPHTB
Pesawat ATR 400 Yogyakarta-Makassar Hilang Kontak di Maros, Angkut 11 Orang
Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Maluku Tengah Sabtu (17/1) Pagi, Tak Berpotensi Tsunami
Persija Resmi Umumkan Bergabungnya Alaeddine Ajaraie, Bomber Asal Maroko, Berharap Akhiri Musim dengan Senyum Bahagia
Kasus Penghasutan Bakar Mabes Polri, Laras Faizati Divonis Masa Percobaan 6 Bulan
Hasutan Pembakaran Mabes Polri, Laras Faizati Divonis 6 Bulan Percobaan
KPK Periksa Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono Terkait Suap Proyek Bekasi
Polri Pastikan Layanan 110 Bisa Diakses Seluruh Warga Indonesia Tanpa Biaya
Ancaman Serius Generasi Muda, Densus 88 Ungkap 70 Anak di 19 Provinsi Terpapar Konten Kekerasan Ekstrem
Temuan Densus 88, Anak-Anak yang Marah saat Dilarang Main Ponsel Terindikasi Terpapar Paham Terorisme