Daop 6 Yogyakarta Operasionalkan 7 KA Tambahan Selama Libur Lebaran 2022
Keramaian penumpang saat libur Lebaran 2021 di Stasiun Tugu. (Foto: MP/Patricia Vicka)
MerahPutih.com - PT KAI Daop 6 Yogyakarta menyatakan tiket KA Angkutan Lebaran, 22 April-13 Mei, telah terjual sekitar 64 persen atau 182.669 tiket dengan keberangkatan dari berbagai stasiun.
Manajer Humas PT KAI Daerah Operasi 6 Yogyakarta Supriyanto mengatakan, tujuh KA tambahan dioperasionalkan selama masa angkut libur Lebaran 22 April-13 Mei 2022. Seluruh KA tambahan berangkat dari Stasiun Solo Balapan, Stasiun Lempuyangan, dan Stasiun Tugu Yogyakarta.
“Berdasarkan catatan per Minggu (24/4), tiket sudah terjual lebih dari 60 persen dari total tiket yang disiapkan untuk masa Angkutan Lebaran tahun ini sebanyak 282.929 tiket,” tegas Supriyanto di Yogyakarta, Selasa (26/04).
Baca Juga:
Libur Lebaran, 16 Juta Orang Diprediksi Masuk ke Yogyakarta
Daop 6 memprediksi, kedatangan penumpang akan mengalami kenaikan mulai Kamis (28/4) dengan lebih dari 12.000 penumpang yang tiba ke stasiun.
Puncak kedatangan penumpang terjadi pada Jumat (29/4) dengan lebih dari 12.000 penumpang.
"Kepadatan stasiun diperkirakan masih akan berlangsung hingga 4 Mei dengan rata-rata sekitar 11.000 penumpang yang turun di Daop 6 Yogyakarta," tuturnya.
Sementara pada arus balik, peningkatan keberangkatan penumpang dari Daop 6 Yogyakarta akan terjadi mulai 5 Mei. Jumlah penumpangnya diprediksi mencapai 11.000 orang.
Sementara puncak keramaian penumpang berangkat dari stasiun Daop 6 terjadi pada 7 Mei 2022 dengan lebih dari 13.000 penumpang yang akan diberangkatkan.
"Kepadatan arus balik masih akan terjadi hingga 9 Mei dengan sekitar 10.000 penumpang,"kata dia.
Baca Juga:
Jelang Lebaran, Polresta Surakarta Petakan Lima Lokasi Rawan Kemacetan
Penumpang yang diberangkatkan dari Daop 6 Yogyakarta didominasi tujuan Jakarta, Bandung, dan Surabaya.
“KAI mengajak masyarakat untuk mudik menggunakan kereta api dengan memilih tanggal keberangkatan lebih awal untuk mengurangi kepadatan saat puncak mudik menjelang Lebaran,” katanya.
Guna meningkatkan pelayanan, KAI juga membagikan takjil gratis kepada penumpang yang telah melakukan boarding pada pukul 17.00 WIB. Program tersebut dilakukan selama 10 hari terakhir Ramadan atau sejak 22 April hingga 1 Mei.
Di Daop 6 Yogyakarta, takjil yang berisi paket roti, air mineral, dan kurma akan dibagikan di beberapa stasiun di antaranya Yogyakarta, Lempuyangan, Solo Balapan, dan Purwosari.
“Harapannya, pelanggan tidak perlu repot menyiapkan makanan berbuka puasa saat sudah berada di stasiun. Tetapi perlu diingat agar saat berbuka juga memperhatikan protokol kesehatan,” katanya. (Patricia Vicka/Yogyakarta)
Baca Juga:
Begini Mengatur Muatan Mobil untuk Mudik Lebaran
Bagikan
Berita Terkait
Kereta Api Jadi Primadona Wisatawan Asing, ini 10 Stasiun Paling Favorit
Prabowo Mau Borong 30 Rangkaian KRL, Jumlah Penumpang Diprediksi Tembus 400 Juta Orang
Prabowo Tambah 30 Rangkaian KRL Baru, Momentum Penting KAI Tingkatkan Layanan
KAI Lakukan Penyesuaian Jadwal dan Pola Perjalanan 1 Desember 2025, Tiket belum Bisa Dipesan
DPR Apresiasi Komitmen Presiden Prabowo Perkuat Layanan Commuter Line Jabodetabek
Legislator Gerindra Tuntut KAI Tutup Perlintasan Sebidang yang tak Penuhi Standar
Respons Kecelakaan KA Bangunkarta, DPR Ingatkan KAI Target Zero Accident dari Prabowo
Prabowo Mau Tambah Rangkaian KRL, Waktu Tunggu Jadi Lebih Pendek di Jam Krusial
Keunggulan Stasiun Tanah Abang Baru Diklaim Lebih Efisien, Waktu Tunggu Kereta Maksimal 6 Menit Saja
Stasiun Tanah Abang Baru Berkapasitas 308 Ribu Penumpang, Presiden Prabowo Pastikan Frekuensi Perjalanan KRL Ditambah