BPBD Banten Imbau Wisatawan Tidak Berenang di Pantai Selatan Lebak


Ilustrasi - Petugas Basarnas. (ANTARA)
MerahPutih.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten mengimbau wisatawan untuk tidak berenang di pantai selatan Lebak guna menghindari kecelakaan laut.
"Kami menyesalkan masih ada wisatawan yang berenang di sekitar selatan Lebak hingga terseret ombak, " kata Kepala Pelaksana BPBD Banten Nana Suryana di Lebak, Selasa (24/8).
Peringatan imbauan kewaspadaan tinggi gelombang selatan Lebak berpotensi mencapai 2,5 hingga 4.0 meter.
Baca Juga:
Glow, Sensasi Seru Berwisata di Kebun Raya Bogor pada Malam Hari
BPBD Banten sudah menyampaikan surat peringatan cuaca buruk pada polsek, kesyahbandaran, TPI, petugas pengamanan pantai, pemilik hotel, dan nelayan.
Selain itu juga ke aparatur desa dan kecamatan di sekitar pesisir pantai.

Selama ini, kata dia, cuaca di pesisir pantai selatan Lebak kurang bersahabat mulai perairan Binuangeun, Bagedur, Suka Hujan, Penyaungan, Panggarangan, Bayah, Sawarna, Pulau Manuk, dan Tanjung Panto.
"Kami minta wisatawan dapat mematuhi peringatan dan imbauan ini guna mencegah kecelakaan laut," katanya menjelaskan, seperti dikutip Antara.
Ia mengatakan, para wisatawan yang mengunjungi pesisir selatan Lebak agar tidak melakukan aktivitas di sekitar pantai, terlebih berenang.
Saat ini, kata dia, cuaca buruk melanda pesisir selatan Lebak dan berpotensi menimbulkan kecelakaan laut.
Baca Juga:
Karanganyar Berstatus PPKM Level 4, Bupati Buka Tempat Wisata
BPBD Banten cukup prihatin adanya dua wisatawan asal Sulawesi Utara yang menjadi korban terseret gelombang di selatan Lebak.
Bahkan, tim SAR gabungan hingga kini belum menemukan kedua wisatawan tersebut.
"Semoga kedua wisatawan itu ditemukan masih hidup," katanya. (*)
Baca Juga:
Pandemi Lahirkan Tren Wisata Vaksinasi
Bagikan
Berita Terkait
Sejumlah Wilayah Indonesia Terdampak Siklon Tropis Fengshen

Prakiraan BMKG: Hujan Ringan hingga Disertai Petir Akan Guyur Sejumlah Kota Besar di Indonesia pada Jumat, 17 Oktober 2025

WNA Pengguna Kereta Api di Indonesia Tembus Setengah Juta, Yogyakarta jadi Tujuan Paling Favorit

Larangan Masuk Badui Dalam untuk Wisman Resmi Diberlakukan Demi Menjaga Kesakralan Rumah Lembaga Adat

Pemprov Layanan Open Top Tour of Jakarta melintasi sejumlah titik bersejarah

Siklon Tropis Bualoi Berpotensi Picu Hujan Lebat dan Gelombang Tinggi di Indonesia Timur

Prakiraan BMKG: Hujan Akan Turun di Sebagian Besar Kota di Indonesia Termasuk Disertai Petir pada Rabu, 10 September, Waspada Gelombang Tinggi

Taiwan Bidik Pasar Wisatawan Indonesia, Khususnya Kalangan Generasi Muda

Banten Akan Dilanda Cuaca Ekstrem dan Gelombang Tinggi dalam Sepekan Ke depan

BMKG Sebut Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Samudra Hindia Berpeluang Terjadi Sampai 3 Agustus
