3 Anggota Polisi Terluka Akibat Ledakan Bom Bunuh Diri
Personel Brimob berjaga di kawasan sekitar Polsek Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12/2022). ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi
MerahPutih.com - Ledakan bom bunuh diri terjadi di Kantor Polsek Astanaanyar Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12) Pagi.
Saat ini ruas Jalan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat, ditutup sementara mulai dari Simpang Terusan Pasirkoja-Astanaanyar dengan menggunakan garis polisi beserta water barrier.
Baca Juga:
Pembawa Bom ke Polsek Astanaanyar Diduga Tewas
Penutupan jalan itu pun dijaga oleh personel Brimob bersenjata lengkap, untuk memudahkan polisi melakukan olah TKP.
Kapolrestabes Bandung Kombes Aswin Sipayung mengatakan, dalam peristiwa itu, ada tiga polisi yang mengalami luka. Mereka tengah menjalani perawatan di rumah sakit.
Ia mengatakan, teror bom itu terjadi sekitar pukul 8.20 WIB saat anggota tengah apel pagi. Pelaku datang untuk menyerang petugas hingga bom yang ada di tubunya meledak seketika.
Sampai saat ini, belum diketahui jenis bom serta jumlah korban yang diduga akibat bom bunuh diri ini. Namun, pelaku bom bunuh diri dikabarkan tewas.
"Terduga pelaku bom bunuh diri meninggal," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan. (Knu)
Baca Juga:
Mabes Polri Benarkan Ledakan Bom Terjadi di Polsek Astanaanyar Bandung
Bagikan
Alwan Ridha Ramdani
Berita Terkait
Polisi Buru Dalang di Balik 'Kamila Hamdi' yang Bikin Warga Depok Geger
Benda Mirip Bom di Depan Gereja GKPS Ternyata Cuma Kayu, Polisi Buru 'Prankster' yang Bikin Jantungan Warga
Pemerintah India Nyatakan Ledakan di Delhi Aksi Teror, Tegaskan Pengadilan Secepatnya
Bom Bunuh Diri Meledak di Kompleks Pengadilan Islamabad, Pakistan Salahkan India
Ledakan di Delhi, PM Narendra Modi Tegaskan tak Ada Ampun bagi Pelaku
Polisi Ungkap Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Bawa 7 Bom Aktif, Ditaruh di Masjid hingga Taman Baca
SMAN 72 Kelapa Gading kembali Belajar Tatap Muka setelah Ledakan
Ledakan SMAN 72, Pelaku Diduga Bawa 7 Bom, masih ada 3 yang Aktif
Tragedi Ledakan di SMAN 72 Mengarah ke Aksi Terorisme, SETARA Institute Soroti Minimnya Program Pencegahan di Era Prabowo Imbas Efisiensi Anggaran
Siswa Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta Dicurigai Terpapar Konten Negatif di Media Sosial