Pileg 2019, Nasdem Target 100 Caleg Duduk di Senayan
Senin, 16 Juli 2018 -
MerahPutih.Com - Partai Nasional Demokrat (Nasdem) menarget 100 calegnya duduk di kursi perwakilan rakyat di Pileg 2019 mendatang.
Optimisme tersebut dinyatakan Sekjen Nasdem Jhonny G Plate saat mendaftarkan calegnya ke KPU RI, Senin (16/7).
"Kami yakin karena calon kompetitif, punya kompetensi dan integritas bagus, basis elektoral nya bagus dan berpotensi dikembangkan," kata dia kepada awak media di Kantor KPU RI Jakarta, Senin (16/7).
Jhonny menuturkan, guna mencapai target tersebut partainya berani merekrut berbagai kalangan untuk didaftarkan sebagai caleg 2019 mendatang.
"Profesi ada politisi, budaya dan seni, olahraga, ada banker, lawyers, jurnalis, anda-anda kalau berpengalaman jadi wartawan bisa calonkan diri, kami cari anggota yang berkompeten," kata dia.
Namun demikian, Johnny Plate mengakui partainya tidak asal-asalan menjaring caleg hanya karena ingin meraup suara sebanyak-banyaknya. Nasdem, menurutnya punya mekanisme tersendiri dalam merekrut caleg yang kompeten.
"Kami punya sekolah pendidikan dan pengkaderan politik, akademi bela negara Nasdem," ujarnya.
Diketahui, Partai Nasdem mendaftarkan 575 calegnya ke KPU RI, Senin (16/7). Dari jumlah keseluruhan itu, terhitung ada caleg perempuan 220 orang dan Laki-laki 355 orang.(Fdi)
Baca berita menarik lainnya dalam artikel: Partai NasDem Daftarkan 575 Bacaleg, Salah Satunya Mantan Menteri Era Jokowi