Penembak Kendaraan Milik Freeport Sudah Teridentifikasi
Minggu, 20 Agustus 2017 -
MerahPutih.com - Pelaku penembakan kendaraan PT Freeport Indonesia di ruas jalan utama tambang Mil 60, Distrik Tembagapura, Mimika beberapa hari lalu berhasil diidentifikasi.
"Kelompok yang melakukan penembakan sudah kita identifikasi. Kami sudah melakukan olah tempat kejadian perkara dan sudah menginvestigasi kasus ini," kata Kapolda Papua Irjen Pol Boy Rafli Amar di Timika, Papua, Minggu (20/8).
Boy menegaskan pelaku penembakan di area Freeport itu memiliki senjata api yang diduga selama ini selalu terlibat dalam serangkaian aksi teror penembakan terhadap kendaraan PT Freeport.
"Patut diduga ada kaitan dengan peristiwa-peristiwa sebelumnya. Kami sudah punya data-data mereka. Mereka memang selalu bergerak di antara bukit-bukit yang berada di sekitar Mil 60 sampai Mil 68. Mereka juga beroperasi di antara Kali Kabur," jelas Boy Rafli.
Ia belum bisa menyebut secara rinci identitas kelompok kriminal bersenjata yang sering membuat teror penembakan di area PT Freeport tersebut.
Boy juga belum bisa memastikan apakah kelompok tersebut terkait jaringan KKB pimpinan Ayub Waker atau tidak.
"Kami belum bisa sebutkan. Tentu tinggal menunggu waktunya saja," kata Boy Rafli. (*)
Sumber: ANTARA