MUI Targetkan Minimal 2 Juta Orang Turun pada Aksi Bela Palestina
Kamis, 14 Desember 2017 -
MerahPutih.com - Ketua Gerakan Nasional Pembela Fatwa MUI (GNPF MUI) Bachtiar Nasir mengklaim aksi bela Palestina yang akan digelar di Monas dan Kedutaan AS, Minggu (17/12) akan dihadiri oleh dua juta massa aksi.
Bachtiar mengatakan jumlah tersebut merupakan hitungan minimal, bahkan bisa jadi aksi tersebut akan lebih besar dari aksi 212 tahun lalu.
"Minimal dua juta orang, bahkan lebih," katanya usai menggelar rapat rancangan aksi bela Palestina di Gedung MUI Menteng Jakarta Pusat, Kamis (14/12).
Diakuinya, untuk mendesak agar Presiden AS Donald Trump mencabut pernyataannya, MUI akan menggerakkan massa dari seluruh Indonesia khususnya wilayah sekitar Jakarta.
"Kita akan gerakkan khususnya yang terdekat seperti, Jawa Barat, Banten dan Jakarta, tapi tidak menutup kemungkinan luar daerah ini," ujar dia.
Rencananya, aksi bela Palestina akan digelar Minggu (17/12) pagi hingga menjelang siang, di kawasan Monas dan Kedubes AS.
Adapun tuntutan aksi bela Palestina adalah meminta Presiden AS mencabut atau membatalkan pernyataan dukungan Yerusalem sebagai ibukota Israel. (Fdi)