MUI Targetkan Minimal 2 Juta Orang Turun pada Aksi Bela Palestina
Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) Bachtiar Nasir. (MP/Ponco Sulaksono)
MerahPutih.com - Ketua Gerakan Nasional Pembela Fatwa MUI (GNPF MUI) Bachtiar Nasir mengklaim aksi bela Palestina yang akan digelar di Monas dan Kedutaan AS, Minggu (17/12) akan dihadiri oleh dua juta massa aksi.
Bachtiar mengatakan jumlah tersebut merupakan hitungan minimal, bahkan bisa jadi aksi tersebut akan lebih besar dari aksi 212 tahun lalu.
"Minimal dua juta orang, bahkan lebih," katanya usai menggelar rapat rancangan aksi bela Palestina di Gedung MUI Menteng Jakarta Pusat, Kamis (14/12).
Diakuinya, untuk mendesak agar Presiden AS Donald Trump mencabut pernyataannya, MUI akan menggerakkan massa dari seluruh Indonesia khususnya wilayah sekitar Jakarta.
"Kita akan gerakkan khususnya yang terdekat seperti, Jawa Barat, Banten dan Jakarta, tapi tidak menutup kemungkinan luar daerah ini," ujar dia.
Rencananya, aksi bela Palestina akan digelar Minggu (17/12) pagi hingga menjelang siang, di kawasan Monas dan Kedubes AS.
Adapun tuntutan aksi bela Palestina adalah meminta Presiden AS mencabut atau membatalkan pernyataan dukungan Yerusalem sebagai ibukota Israel. (Fdi)
Bagikan
Berita Terkait
Dinilai Berisiko, Indonesia Harus Siap Mundur dari Board of Peace jika Abaikan Palestina
Indonesia Gabung Board of Peace, Eks Wamenlu Ingatkan Risiko Dominasi AS
Ditekan Trump, Kesepakatan Dagang China dan Kanada Batal
AS dan Kanada Makin Panas, Trump Ancam Terapkan Tarif 100 Persen
Masuk Dewan Perdamaian Ala Trump, Indonesia Klaim Tak Perlu Bayar Rp 17 Triliun
RI Gabung Dewan Perdamaian Gaza Bentukan Trump Taktik Wujudkan Solusi 2 Negara
Keluar dari WHO, Amerika Serikat Wajib Bayar Utang Rp 4,3 Triliun
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Gerbang Rafah Pintu Masuk Gaza dari Mesir Kembali Dibuka 2 Arah
Alarm Kebakaran Berbunyi Saat Trump Berada di World Economic Forum 2026