Heboh Sering Pamer Harta, Inspektorat DKI Panggil Selvy Mandagi Pekan Depan

Kamis, 06 April 2023 - Mula Akmal

MerahPutih.com - Inspektorat Provinsi DKI Jakarta telah mengagendakan pemanggilan Kasie Peningkatan Kualitas Perumahan dan Kawasan Permukiman Suku Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Jakarta Utara, Selvy Mandagi akibat memamerkan kemewahan atau flexing di media sosial (Medsos).

Pemanggilan itu dijadwalkan Inspektorat DKI pada pekan depan guna melakukan pemeriksaan atas ulah Selvy Mandagi tersebut.

Baca Juga:

DPRD DKI Apresiasi Rencana Heru Budi Terbitkan Ingub Cegah Pegawai Pemprov Pamer Harta

"Minggu depan," kata Inspektur Provinsi DKI Jakarta, Syaefuloh Hidayat di Jakarta, Kamis (6/4).

Seperti diketahui, warga DKI dihebohkan dengan gaya hidup pamer kemewahan Kasie Peningkatan Kualitas Perumahan dan Kawasan Permukiman Suku Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Jakarta Utara, Selvy Mandagi.

Melalui akun twitter @PartaiSocmed disebutkan, gaya flexing keluarga Selvy diungkap oleh anaknya sendiri. Putrinya itu membagikan sejumlah momen pamer harta kekayaan, salah satunya seperti ibunya yang menghabiskan Rp 27 juta untuk menginap di salah satu hotel mewah saat malam tahun baru.

Baca Juga:

Inspektorat DKI Bakal Panggil Istri Pejabat Dishub Buntut Pamer Harta

Tak hanya itu, anaknya juga mengaku membeli mobil Mazda3 tanpa niat awal membeli kendaraan saat mendatangi salah satu pameran mobil.

Ada juga sejumlah foto Selvy yang mengenakan aksesori tas dan sepatu bermerek Gucci yang senilai hingga puluhan juta rupiah, serta foto Selvy usai belanja di luar negeri. (Asp)

Baca Juga:

Pj DKI 1 Bakal Bikin Ingub Larang ASN DKI Pamer Barang Mewah di Medsos

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan