Dinilai Cocok Gantikan Khofifah, Ini Rekam Jejak Idrus Marham
Rabu, 17 Januari 2018 -
MerahPutih.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya resmi melantik menteri dan pejabat setingkat menteri hari ini di Istana Kepresidenan.
Sekjen Partai Golkar Idrus Marham dilantik sebagai Menteri Sosial (Mensos) menggantikan Khofifah Indar Parawansa.
Mengenai perubahan tersebut dalam kabinetnya, Jokowi membeberkan alasan dirinya mengangkat Idrus menggantikan Khofifah.
“Yang pertama, kita tahu Ibu Khofifah Indar parawansa mencalonkan diri sebagai gubernur di Jawa Timur. Jadi biar berkonsentrasi di Jawa Timur sehingga di Kementerian Sosial juga harus ada yang langsung menghandle total,” kata Presiden Jokowi kepada wartawan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/1) siang seperti dikutip Setkab.go.id.
Mengenai penunjukan mantan Ketua Pansus Hak Angket Bank Century itu menjadi pengganti Khofifah, Presiden mengatakan, karena dirinya menilai Idrus Marham sosok yang cocok di posisi Mensos.
“Ya karena cocok saja. Cocok di situ Pak Idrus,” tegas Presiden. Apa cocoknya? “Nanti tanya Pak Idrus langsung sajalah,” kata Presiden Jokowi tersenyum.
Karier politik peraih gelar doktor Ilmu Politik dari Universitas Gadjah Mada itu dimulai ketika menjadi anggota MPR pada 1997. Kemudian, Idrus menjadi anggota DPR dari Partai Golkar selama tiga periode 1999-2004, 2004-2009, dan 2009-2004 untuk daerah pemilihan III Sulawesi Selatan. (*)