Ariana Grande Batal Hadir di Grammy Awards 2022, Ada Apa?
Senin, 04 April 2022 -
PENYANYI Ariana Grande mengumumkan bahwa dirinya tidak dapat hadir pada ajang Grammy Awards 2022. Kabar tersebut diumumkan hanya beberapa jam sebleum event yang digelar di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas itu dimulai.
Padahal, Ariana Grande telah dinominasikan untuk memenangkan tiga penghargaan di Grammy 2022. Namun, sebagai gantinya, Ariana Grande membagikan sejumlah video di balik layar, yang diambil selama pembuatan album studionya yang keenam Positions.
Baca juga:
Tangis Lady Gaga Pecah di Panggung Grammy Awards 2022
Meski tidak bisa hadir, Ariana berharap seluruh yang hadir di acara penghargaan itu bersenang-senang. "Beberapa kenangan pembuatan album Positions untuk merayakan Hari Grammy," tulis Ariana pada keterangan foto di akun instagramnya.
Lebih lanjut Ariana menambahkan, "merefleksikan proses yang luar biasa dengan begitu banyak materi iklan yang sangat saya cintai dan hormati. Saya sangat menyukai album ini."
Kemudian, pelantun hit One Last Time tersebut juga mengatakan bahwa ini merupakan suatu kehormatan dapat diakui sejajar dengan sejumlah musisi brilian serta orang-orang yang dicintainya.
Seperti yang dikutip dari laman ET, Ariana Grande menambahkan bahwa hasil kerja kerasnya diakui merupakan hal yang tak dapat diabaikan begitu saja. Dia merasa sudah menang. "Kita sudah menang, saya ikut merayakan kamu semua di sana hari ini!," jelas Ariana.
Baca juga:
Sepanjang karirnya, Ariana Grande telah mendapat dua penghargaan Grammy. Album Position sendiri dinominasikan untuk album Vokal Pop Terbaik. Sementara single utamanya dengan nama sama seperti albumnya, masuk nominas untuk penampilan Solo Pop terbaik.
Selain itu, karya Ariana Grande sebagai penulis lagu pun diakui pada album Planet Her milik Doja Cat, yang mendapat nominasi pada kategori Album of the Year.
Sedikit informasi, ini bukan pertama kalinya Ariana Grande melewatkan Grammy meski dinominasikan untuk sejumlah penghargaan. Sebelumnya pada tahun 2019, dia juga memilih absen karena terjadi perselisihan dengan produsernya, soal penampilannya yang dijadwalkan pada acara tahun itu. (Ryn)
Baca juga:
Album yang akan Masuk dan Terlempar dari Nominasi Grammy 2022