ANRI Pastikan tak Terima Salinan Ijazah Jokowi
Senin, 24 November 2025 -
MERAHPUTIH.COM - ARSIP Nasional Republik Indonesia (ANRI) buka suara terkait dengan polemik ijazah palsu Presiden Ketujuh RI Joko Widodo (Jokowi). Kepala ANRI Mego Pinandito mengaku belum menerima salinan ijazah Jokowi.
?
Mego menjelaskan ANRI akan menyimpan sebuah dokumen jika diberikan lembaga pencipta. Ia menegaskan pihaknya tidak berwenang untuk meminta dokumen yang bakal diarsipkan.
?
"Jadi ANRI itu menerima dari lembaga pencipta. Saya pikir itu saja. Kami tidak punya, bukan wewenangnya untuk nagih-nagih, tidak ada itu. Jadi kalau sudah selesai, sudah kemudian ditetapkan lembaganya, ya silakan diserahkan ke ANRI," kata Mego di kompleks parlemen Senayan, Jakarta, Senin (24/11).
?
Mego memastikan sampai saat ini ANRI tidak menerima ijazah asli Jokowi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU). "Kami punya banyak arsip yang diserahkan KPU, tapi bukan itu," ujarnya.
?
Baca juga:
Ia juga menegaskan kembali bahwa ANRI hanya memiliki kewenangan untuk menerima dan menyimpan arsip, bukan menarik atau meminta dokumen dari institusi lain. “Tugasnya menyimpan, ya. Saya pikir itu saja,” katanya.
?
Saat ditanya apakah ijazah capres wajib diserahkan ke ANRI, Mego menjelaskan kewajiban itu bukan berada di tangan ANRI, melainkan pada lembaga pencipta atau lembaga yang menggunakan arsip tersebut.
?
“Pihak yang mewajibkan ialah pihak yang mencipta dan yang menggunakan. Jelas kan?” ujarnya.
?
Ketika ditanya apakah ANRI memiliki salinan ijazah Presiden Jokowi, ia menjawab lugas.
?
“Kalau itu tidak ada, ya kami bilang enggak ada. Kalau ada, kami bilang ada,” tutupnya.(Pon)
?
?