Semangati Kader Menangkan Ganjar-Mahfud, Hasto Pimpin Safari Politik ke Banten

Zulfikar SyZulfikar Sy - Minggu, 10 Desember 2023
Semangati Kader Menangkan Ganjar-Mahfud, Hasto Pimpin Safari Politik ke Banten

Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto. (MP/Ponco Sulaksono)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Setelah diawali oleh Siti Atikoh Supriyanti, istri capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo, DPP PDI Perjuangan (PDIP) melanjutkan safari politik dalam rangka Pilpres 2024.

Dipimpin Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto bersama kader Abdullah Azwar Anas, pada Minggu (10/12), memulai safari politik ke beberapa daerah di Provinsi Banten.

Hasto mengatakan, safari politik sengaja dilakukan pada Minggu ini bergantian dengan agenda kunjungan istri capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti ke Jawa Barat beberapa hari sebelumnya.

Baca Juga:

Mahfud Luruskan Pernyataan soal OTT KPK

"Saya didampingi Pak Abdullah Azwar Anas, kader dari PDI Perjuangan dan Kiai Zainal yang selama kampanye 2019 juga ikut safari politik," kata Sekretaris Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud itu.

Hasto mengatakan, safari politik yang dilakukan PDIP pada Minggu ini agar para kader parpol berlambang banteng moncong putih itu makin semangat memenangkan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar dan Mahfud MD di Banten.

"Ini ditujukan untuk menggelorakan semangat juang dari seluruh simpatisan dan kader PDI Perjuangan dimulai dari Lebak, Pandeglang, Serang," ujarnya.

Hasto menyebut seluruh kader partai pengusung sampai sukarelawan pendukung Ganjar-Mahfud sudah solid bergerak memenangkan kandidat dari PDIP, PPP, Hanura, dan Perindo itu.

Misalnya Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno sampai Wakil Ketua TPN Andika Perkasa dan Gatot Eddy Pramono terus bergerak dalam memenangkan Ganjar-Mahfud.

"Kemudian Pak Arsjad juga terus melakukan langkah konsolidasi terhadap pelaku dan pengusaha nasional serta UMKM untuk satu napas memenangkan Ganjar-Mahfud," ujar Hasto.

Baca Juga:

Mahfud MD: Kami Peluru Tak Terkendali untuk Memberantas Korupsi

Dia merasa percaya diri Ganjar-Mahfud bisa menang di Banten, terlebih PDI Perjuangan pernah mendapatkan suara tinggi di wilayah beribu kota Serang itu sampai menempatkan kader terbaik sebagai pimpinan DPRD setempat.

"Ya, karena kami lihat Banten daerah yang sangat penting. 2014 kami menjadi ketua DPRD di Provinsi Banten, sehingga ada peluang cukup besar dan sekarang di sana ketua tim pemenangan dipimpin Rano Karno, sosok yang sangat populer dan ada di hati rakyat, sehingga kami jemput bola untuk kemenangan Pak Ganjar dan Pak Mahfud," ungkap Hasto.

Adapun safari politik PDIP di Banten akan diisi dengan kegiatan konsolidasi internal seperti yang dilaksanakan di Lebak, Pandeglang, dan Serang.

Kemudian, safari politik PDIP pada Senin (11/12) akan dilakukan di Kota Serang dengan kegiatan Senam Sicita yang bakal dihadiri Siti Atikoh.

Setelah senam, safari politik dilakukan PDIP dengan konsolidasi pemenangan Ganjar-Mahfud di Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan. (Pon)

Baca Juga:

Mahfud MD Janjikan Perlindungan Hukum yang Kuat bagi TKI di Malaysia

#Hasto Kristiyanto #PDIP #Pilpres 2024
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Berita Terkait

Indonesia
Implementasi PP 47/24 Masih Rendah, Pemerintah Didesak Percepat Penghapusan Piutang Macet UMKM
Dalam praktiknya, para PKL yang tergabung dalam asosiasi tersebut banyak menemui kendala ketika mengakses permodalan ke institusi keuangan milik pemerintah (Himbara).
Dwi Astarini - Jumat, 31 Oktober 2025
Implementasi PP 47/24 Masih Rendah, Pemerintah Didesak Percepat Penghapusan Piutang Macet UMKM
Indonesia
Sumpah Pemuda Harus Jadi Semangat Kepeloporan Anak Muda
Makna Sumpah Pemuda tidak hanya soal persatuan teritorial, tetapi juga semangat kebangsaan dan kesadaran geopolitik yang menjadi fondasi kuat Indonesia.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
Sumpah Pemuda Harus Jadi Semangat Kepeloporan Anak Muda
Indonesia
Peringatan Sumpah Pemuda, PDIP Tegaskan Komitmen Politik Inklusif bagi Generasi Muda
Generasi muda tidak boleh hanya menjadi objek pembangunan.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
Peringatan Sumpah Pemuda, PDIP Tegaskan Komitmen Politik Inklusif bagi Generasi Muda
Indonesia
Ribka Tjiptaning Nilai Soeharto tak Pantas Dapat Gelar Pahlawan Nasional, Dianggap Pelanggar HAM
Ketua DPP PDIP, Ribka Tjiptaning, menolak usulan pemberian gelar pahlawan kepada Soeharto. Ia menilai, bahwa Soeharto merupakan sosok pelanggar HAM.
Soffi Amira - Selasa, 28 Oktober 2025
Ribka Tjiptaning Nilai Soeharto tak Pantas Dapat Gelar Pahlawan Nasional, Dianggap Pelanggar HAM
Indonesia
Soal Dugaan Korupsi Proyek Whoosh, PDIP: Kita Dukung KPK, Diperiksa Saja
PDIP menyerahkan kasus dugaan korupsi proyek Whoosh kepada KPK. Hal itu diungkapkan oleh Ketua DPP PDIP, Ribka Tjiptaning.
Soffi Amira - Selasa, 28 Oktober 2025
Soal Dugaan Korupsi Proyek Whoosh, PDIP: Kita Dukung KPK, Diperiksa Saja
Indonesia
PDIP Sebut Ada Niat Jahat jika Utang KCJB Dikaitkan dengan APBN
Meminta agar penyelesaian utang proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dilakukan secara business to business (B2B).
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
PDIP Sebut Ada Niat Jahat jika Utang KCJB Dikaitkan dengan APBN
Indonesia
PDIP Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, FX Rudy Sebut itu Harapan Masyarakat
Adanya penolakan tersebut berarti ada harapan dari masyarakat yang harus didengar.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
PDIP Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, FX Rudy Sebut itu Harapan Masyarakat
Indonesia
Bonnie Triyana Tegaskan Pemberian Gelar Pahlawan kepada Soeharto Mencederai Cita-Cita Reformasi
Pemberian gelar pahlawan kepada Soeharto justru akan bertentangan dengan semangat reformasi yang bertujuan membatasi kekuasaan.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Bonnie Triyana Tegaskan Pemberian Gelar Pahlawan kepada Soeharto Mencederai Cita-Cita Reformasi
Indonesia
Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan, Politisi PDIP: Aktivis 1998 Bisa Dianggap Pengkhianat
Soeharto kini diusulkan jadi pahlawan nasional. Politisi PDIP mengatakan, bahwa aktivis 1998 bisa dianggap sebagai pengkhianat.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan, Politisi PDIP: Aktivis 1998 Bisa Dianggap Pengkhianat
Indonesia
Hari Santri Jadi Momentum Gali kembali Islam Bung Karno dan Resolusi Jihad
Hari Santri merupakan waktu yang tepat untuk menggali kembali gagasan-gagasan Islam Bung Karno yang berakar pada spiritualitas dan nasionalisme.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Hari Santri Jadi Momentum Gali kembali Islam Bung Karno dan Resolusi Jihad
Bagikan