Momen Akrab Prabowo dan Kaesang di Perayaan HUT Luhut
Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto nampak tertawa riang gembira bersama dengan Kaesang Pangarep dan jajaran Partai Solidaritas Indonesia (PSI). (Foto: MP/Ponco)
MerahPutih.com - Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto nampak tertawa riang gembira bersama dengan Kaesang Pangarep dan jajaran Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Momen itu tergambar ketika Prabowo turut menghadiri acara Perayaan Ulang Tahun Menteri Koordinator Maritim dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan ke 76 yang diselenggarakan di Sopo Del Tower, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (28/9).
Baca Juga:
Prabowo bersama dengan Kaesang yang didampingi sang istri Erina nampak bercengkrama sembari berbincang santai dengan Grace Natalie Wakil Ketua Dewan PSI, Isyana Bagoes Oka Plt Sekjen PSI dan Cheryl Tanzil Ketua DPP PSI.
Mereka nampak asyik berbincang hingga tertawa bersama sembari mengabadikan momen dengan berfoto bersama.
Prabowo bahkan menanyakan langsung kepada Kaesang untuk kapan dapat berkunjung dan bersilaturahmi langsung ke kediamannya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga:
“Kapan ke Hambalang?” tanya Prabowo pada Kaesang
“Siap Pak.” jawab Kaesang.
Di akhir pertemuannya itu Prabowo juga memberikan gestur kepalan tangan tanda semangat kepada Kaesang yang baru saja terpilih sebagai Ketua Umum PSI beberapa hari lalu. (Pon)
Baca Juga:
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Prabowo Minta Korban Ledakan SMA 72 Wajib Jadi Prioritas Nomor Satu
[HOAKS atau FAKTA]: Puan Maharani Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Pede Bisa Raih 68 Persen Suara
Bukan Oppa K-Pop! Ternyata Inilah Idola Utama Presiden Prabowo Subianto dari Korea Selatan
Prabowo Bantah Takut dengan Jokowi, Minta Rakyat Hormati Mantan Presiden
Prabowo Mau Borong 30 Rangkaian KRL, Jumlah Penumpang Diprediksi Tembus 400 Juta Orang
Prabowo Mau Bayar Utang Whoosh Pakai Uang Sitaan Korupsi, Ekonom: Enggak Bakal Cukup!
Respons Kecelakaan KA Bangunkarta, DPR Ingatkan KAI Target Zero Accident dari Prabowo
Prabowo Mau Tambah Rangkaian KRL, Waktu Tunggu Jadi Lebih Pendek di Jam Krusial
Ternyata, Prabowo Andalkan Duit dari Sini untuk Alokasi Bayar Utang Whoosh
Prabowo Alokasikan Rp 5 Triliun untuk Tambah 30 Rangkaian KRL, ini Respons Komisi V DPR