Kesehatan

Makanan Nikmat yang Bisa Redakan Flu

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Sabtu, 04 Januari 2020
Makanan Nikmat yang Bisa Redakan Flu

Berbagai makanan nikmat dan lezat ternyata bisa meredakan flu dengan cepat (Foto:marthastewart)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DI musim penghujan dan bencana banjir yang melanda wilayah jabodetabek, berbagai penyakit mengintai, salah satunya ialah flu.

Sakit flu sendiri kerap kali membuat penderitanya menjadi tak selera untuk makan. Namun tak banyak yang tahu jika mengonsumsi makanan dan minuman yang tepat, bisa membantu meredakan gejala flu lebih cepat.

Baca Juga:

4 Penyakit yang Selalu Menemani Banjir

Ketika flu datang, tubuh makin membutuhkan nutrisi yang lengkap serta seimbang, termasuk vitamin dan mineral.

Karena tubuh membutuhkan energi yang banyak untuk menciptakan sel imunitas dalam jumlah yang besar, guna melawan virus yang masuk ke tubuh.

Namun, meski selera makan kamu terganggu, pastikan asupan nutrisi dan cairan tubuh tetap terjaga. Salah satu cara yang bisa dilakukan yakni dengan makan lebih sering, tapi dalam porsi yang lebih kecil.

Sup ayam hangat dan nikmat bisa meredakan flu lebih cepat (Foto: bbc)

Adapun beberapa jenis makanan yang bisa membuat tubuhmu mendapat asupan energi ekstra untuk meringankan gejala flu, seperti yang dilansir dari laman alodokter.

Makanan yang pertama ialah Sup Ayam, sup hangat yang terbuat dari kaldu ayam diketahui bisa membantu meringankan gejala flu yang diderita.

Baca Juga:

Bahaya Infeksi Amoeba Pemakan Otak di Balik Air Banjir

Selain itu, konsumsilah susu, telur dan juga daging rendah lemak. Karena ketiga jenis makanan tersebut kaya akan protein, yang bermanfaat dalam membangun serta menjaga sistem kekebalan tubuh. Ada juga sumber protein lainnya yang bisa kamu peroleh dari kacang-kacangan serta ikan.

Daging rendah lemak bisa jadi pilihan pas saat flu melanda (Foto: pixabay/ritaE)

Makanan selanjutnya yang bisa meredakan flu yakni Wortel. Hal itu karena wortel banyak mengandung vitamin B6, yang tentunya sangat penting untuk menjaga kesehatan secara keseluruhan. Tak sampai disitu, wortel pun sekaligus banyak mengandung serat dan juga vitamin A.

Jeruk dan lemon pun bisa meredakan flu lebih cepat, karena kedua jenis buah terebut banyak mengandung flavonoid, yang bisa membantu meningkatkan sistem imunitas tubuh, yang akan membantu melawan virus ketika flu melanda.

Lalu makanan terakhir yang bisa membantu meredakan flu lebih cepat ialah Yoghurt. Makanan yang satu ini tergolong sebagai makanan yang mengandung probiotik yang mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, Hingga bisa melawan penyakit flu.

Tak hanya itu, kandungan probiotik pun bisa menekan bakteri jahat dan juga meningkatkan pertumbuhan bakteri baik. (Ryn)

Baca Juga:

Rajin Cuci Tangan untuk Terhindar dari Pilek saat Musim Hujan dan Banjir

#Tips Kesehatan #Banjir
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Rel di Pekalongan Terendam Banjir, Komisi V DPR Ingatkan Rentannya Infrastruktur Kereta Api
Banjir menggenangi rel kereta di Pekalongan. Komisi V DPR pun mengingatkan soal rentannya infrastruktur kereta api di Indonesia.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Rel di Pekalongan Terendam Banjir, Komisi V DPR Ingatkan Rentannya Infrastruktur Kereta Api
Indonesia
Warga Jakarta Diminta Waspada, Potensi Cuaca Ekstrem Mengintai hingga 27 Januari
BPBD DKI Jakarta mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem hingga 27 Januari 2026. BMKG memprediksi hujan ringan hingga lebat berpotensi memicu banjir.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Warga Jakarta Diminta Waspada, Potensi Cuaca Ekstrem Mengintai hingga 27 Januari
Indonesia
17 Kecamatan Dilanda Banjir, Pemkab Bekasi Minta BNPB Lanjutkan Modifikasi Cuaca
Modifikasi sebagai upaya pengendalian sekaligus mengurangi tekanan di wilayah terdampak banjir
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 21 Januari 2026
17 Kecamatan Dilanda Banjir, Pemkab Bekasi Minta BNPB Lanjutkan Modifikasi Cuaca
Indonesia
Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara Korban Banjir Sumatera, Sebelum Ramadan Janji Rampung
Kementerian PU tengah menyelesaikan tahap akhir pembangunan huntara di Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang dengan progres 98,75 persen
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 21 Januari 2026
Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara Korban Banjir Sumatera, Sebelum Ramadan Janji Rampung
Indonesia
Banjir, Rute Perjalanan KA Jarak Jauh Dibatalkan, Berikut Perjalanan yang tak Beroperasi Hari ini dan Besok Imbas Banjir
Pembatalan tersebut dilakukan sebagai langkah kehati-hatian.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Banjir, Rute Perjalanan KA Jarak Jauh Dibatalkan, Berikut Perjalanan yang tak Beroperasi Hari ini dan Besok Imbas Banjir
Indonesia
Rel Pekalongan Mulai Bisa Dilalui, KAI Masih Belum Berani Jalankan Dua Kereta ke Jakarta
Meski jalur sudah bisa dilewati sejak Senin siang, masinis diperintahkan untuk ekstra waspada
Angga Yudha Pratama - Selasa, 20 Januari 2026
Rel Pekalongan Mulai Bisa Dilalui, KAI Masih Belum Berani Jalankan Dua Kereta ke Jakarta
Indonesia
Tanggul Sungai Citarum Jebol, 5 Kampung di Bekasi Terendam Banjir
Peningkatan debit air Sungai Citarum mengakibatkan tanggul jebol. Air kemudian meluap dan menggenangi permukiman warga
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 20 Januari 2026
Tanggul Sungai Citarum Jebol, 5 Kampung di Bekasi Terendam Banjir
Indonesia
Daerah Terdampak Meluas, Banjir Telah Merendam Ribuan Rumah di 26 Desa di Karawang
Sebanyak 13.400 warga terdampak seperti disampaikan Wakil Bupati (Wabup) Karawang Maslani, Senin (19/1).
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Daerah Terdampak Meluas, Banjir Telah Merendam Ribuan Rumah di 26 Desa di Karawang
Indonesia
Banjir Surut, Perjalanan KRL Tanjung Priok-Kampung Bandan kembali Normal dengan Kecepatan Terbatas
Kedua stasiun tersebut tidak dapat dilalui pada Minggu (18/1) karena genangan air. P
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Banjir Surut, Perjalanan KRL Tanjung Priok-Kampung Bandan kembali Normal dengan Kecepatan Terbatas
Indonesia
Pemulihan Jalur KA Tergenang Banjir Mulai Dilakukan, Kecepatan Kereta Hanya 20 Kilometer Per Jam
proses pemulihan operasional perjalanan kereta api di sejumlah lintasan terdampak banjir masih terus dilakukan hingga Senin (19/1) pagi.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 19 Januari 2026
Pemulihan Jalur KA Tergenang Banjir Mulai Dilakukan, Kecepatan Kereta Hanya 20 Kilometer Per Jam
Bagikan