Wisata Kuliner Jambi Didorong untuk Tingkatkan Ekonomi

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 31 Maret 2021
Wisata Kuliner Jambi Didorong untuk Tingkatkan Ekonomi

Gulai Terjun, salah satu kuliner khas Jambi. (Foto: cookpad.com)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia, Sandiaga Salahuddin Uno berharap kuliner di Jambi dapat bantu bangkitkan ekonomi kreatif. Ini dapat menjadi peluang usaha dan membuka lapangan pekerjaan secara luas.

"Saya berharap kuliner Jambi dan Nusantara bisa menjadi tuan rumah di negeri sendiri, membangkitkan ekonomi kreatif, memupuk semangat dan menjadikan kuliner kita sebagai peluang usaha membuka lapangan kerja seluas-luasnya," kata Menparekraf Sandiaga dalam sambutannya di acara daring Festival Kuliner Nusantara Jambi.

Baca Juga:

Gunung Kidul Siap Buka Objek Wisata Besar- Besaran

jambi
Menparekraf harap kuliner juga jadi peluang untuk membuka lapangan kerja. (Foto: Unsplash/alif al ghifari)


Dilansir dari Antara, Sabtu (27/3) pengamat budaya Jambi, Prof. Johni Najwan mengatakan terkait kuliner Jambi, terdapat berbagai ciri khas dari tiap-tiap wilayah di Jambi. Menurutnya, selain memiliki ciri khas tersendiri, kuliner Jambi halal, sehat, dan baik. Salah satunya Gulai Terjun, menu kuliner ini dibuat dari santan kental, daging kerbau atau sapi. Kemudian diolah dengan bumbu seperti kunyit, bawang putih, bawang merah, cabai merah, daun jeruk, daun kunyit, ketumbar, lengkuas, kapulaga, batang serai, serta garam dan gula.

"Kita tidak asing dengan berbagai kuliner di daerah Jambi. Masing-masing memiliki ciri khas. Orang luar Jambi belum dikatakan ke Jambi kalau belum mencicipi kuliner khas Jambi seperti Gulai Terjun, Padamaran yang tampilannya dari beras. Selain ciri khas, berbagai kuliner Jambi selain halal tetapi juga sehat dan baik," ujarnya.

Acara Festival Kuliner Nusantara Jambi yang merupakan hasil kolaborasi Lembaga Kebangsaan ILUNI UI dengan ILUNI UI Wilayah Jambi dan Pemerintah Kota Jambi. Digelarnya acara ini juga sebagai salah satu usaha dalam memperkenalkan kuliner Jambi pada masyarakat luas.

"Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi rangkaian kegiatan dari ILUNI UI seluruh Indonesia. Kami akan menjalankan program ini di seluruh ILUNI UI di wilayah. Mudah-mudahan semakin banyak masyarakat yang mengenal kekayaan kuliner di Indonesia termasuk filosofinya," ujar Ketua Umum ILUNI UI, Andre Rahadian.

Baca Juga:

Keindahan dan potensi Danau Toba tak kalah dengan Bali

jambi
Danau Kaco salah satu destinasi wisata di Jambi. (Foto: Instagram@piknikkerinci)

Dalam kesempatan itu, Wakil Walikota Jambi, Maulana juga menyampaikan berbagai hal yang dari Jambi yang dapat di eksplor. Mulai dari berbagai sejarahnya seperti situs Candi Muara Jambi, sejarah melayu, hingga bidang religinya, terkhusus agama Islam.

"Di Kota Seberang kita punya situs-situs sejarah yang sudah ratusan tahun, masjid, pondok pesantren, pemakaman para ulama yang dulu menyebarkan Islam di tanah melayu. Sejarah budaya ini punya nilai biasa di dunia untuk kita angkat ke permukaan supaya masyarakat di dunia mengenal lebih luas lagi," ujarnya.

Selain itu, Jambi juga telah didukung berbagai fasilitas untuk pariwisatanya, seperti sudah ada 91 unit hotel, 342 unit restoran, 327 unit jasa keuangan, akses penerbangan hingga 18 kali dalam satu hari, dan 121 unit pelayanan kesehatan.

"Dengan daya dukung ini, kami mengajak semua orang datang ke Jambi, karena kota Jambi elok nian, kuliner jambi enak nian," kata Maulana. (kna)

Baca Juga:

Remaja Jakarta Tak Sabar Taman Ismail Marzuki Kembali Dibuka

#Wisata #Wisata Indonesia #Jambi #Provinsi Jambi #Travel #Traveling
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Indonesia
Whoosh Jadi Incaran Turis Asing, Hampir 300 Ribu WNA Malaysia Datang Cuma Buat Naik
Jumlah penumpang Whoosh WNA mencapai 401.282 orang, naik 60 persen dibandingkan tahun 2024 sebanyak 251.525 penumpang.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Whoosh Jadi Incaran Turis Asing, Hampir 300 Ribu WNA Malaysia Datang Cuma Buat Naik
Indonesia
Guru Jambi Tampar Siswa 'Pirang' Berujung Laporan Polisi, Komisi III DPR RI Pasang Badan Minta Kasus Dihentikan
Mantan Wakapolri ini menambahkan bahwa kehadiran para guru ke gedung parlemen merupakan sinyal kuat bahwa masyarakat masih haus akan kepastian hukum yang berkeadilan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Guru Jambi Tampar Siswa 'Pirang' Berujung Laporan Polisi, Komisi III DPR RI Pasang Badan Minta Kasus Dihentikan
Indonesia
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Ancol kini menggelar promo tiket masuk seharga Rp 35 ribu. Nantinya, pengunjung mendapatkan voucher makan senilai Rp 20 ribu.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Indonesia
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Larangan pergerakan kapal pada malam hari di wilayah perairan Taman Nasional (TN) Komodo.
Wisnu Cipto - Jumat, 09 Januari 2026
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Indonesia
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Menjadi representasi transformasi layanan kereta api dari sekadar moda transportasi menjadi bagian dari ekosistem pariwisata.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Indonesia
Pasang 40 Kamera, Taman Nasional Bukit Tigapuluh Rekam 13 Spesies Dilindungi
Taman Nasional Bukit Tigapuluh memasang 40 kamera jebak di 20 petak lokasi, dengan cakupan pantau seluas 2x2 kilometer persegi atau sekitar 400 hektare.
Wisnu Cipto - Kamis, 08 Januari 2026
Pasang 40 Kamera, Taman Nasional Bukit Tigapuluh Rekam 13 Spesies Dilindungi
Indonesia
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Aktivitas perjalanan di Cirebon selama Nataru mencerminkan tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat sekaligus meningkatnya minat perjalanan wisata berbasis kereta api.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Indonesia
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Perjalanan dengan kereta api kini dimaknai sebagai momen menikmati waktu, suasana, dan keindahan alam di sepanjang jalur rel.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Foto Essay
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Suasana warga piknik bersama keluarga menikmati matahari terbenam di Pantai Pattaya, Chonburi, Thailand, Sabtu (20/12/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 27 Desember 2025
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Indonesia
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Untuk itu, ia mendesak Pemprov DKI agar lebih masif dalam menyebarkan informasi pembukaan ini melalui berbagai kanal resmi pemerintah
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Bagikan