Warga Diajak Gaya Hidup Sehat Melalui Kampanye Jakarta Berjaga


: Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono (tengah) bersama jajaran Pemprov DKI. (foto: Asropih).
MerahPutih.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berhasil memecahkan Rekor MURI untuk kategori "Jalan Kaki 7.500 Langkah per Hari oleh ASN Terbanyak".
Gerakan ini merupakan kampanye untuk membiasakan jalan kaki demi kesehatan masyarakat dan membuat udara Jakarta lebih bersih.
Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono mengatakan, selama 14 hari, peserta diberi tantangan untuk menerapkan kebiasaan 7.500 langkah per hari secara konsisten, dan puncaknya hari ini Minggu (9/6), yang digelar di parkiran selatan kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
"Pencapaian ini merupakan hasil kerja sama dan partisipasi seluruh ASN DKI Jakarta. Saya berharap, kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya menjaga kesehatan dan kelestarian lingkungan menuju kota global berjuta pesona," ujar Pj Heru.
Baca juga:
Pemprov DKI Ajak Masyarakat Jalani Gaya Hidup Sehat
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Ani Ruspitawari menyampaikan, rangkaian kegiatan Jakarta Berjaga telah dimulai sejak 28 April 2024. Terdapat 5.300 peserta yang ikut berpartisipasi terdiri dari Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov DKI Jakarta, BUMN/BUMD, institusi pendidikan, kementerian, pegawai swasta, serta masyarakat umum.
Seluruh ASN di lingkungan Pemprov DKI Jakarta diharapkan menjadi pelopor atau agent of change bagi seluruh warga Jakarta dalam gerakan jalan kaki 7.500 langkah per hari. Hal ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan gaya hidup sehat, tetapi juga untuk membantu membuat udara Jakarta menjadi lebih bersih.
"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk menjalani gaya hidup sehat melalui kampanye Jakarta Berjaga. Ini bukan hanya tentang berolahraga, tetapi juga tentang menjaga keseimbangan antara aktivitas fisik dan kebahagiaan," ungkap Ani.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto mengungkapkan, kegiatan ini bisa menjadi momentum bagi warga Jakarta untuk mengubah kebiasaan menggunakan kendaraan bermotor pribadi, menjadi berjalan kaki atau menggunakan transportasi publik.
Baca juga:
Saatnya Ubah Gaya Hidup Kamu untuk Bantu Turunkan Kolesterol
"Dengan lebih banyak berjalan kaki, kita tidak hanya menjaga kesehatan kita sendiri, tetapi juga membantu menjaga lingkungan kita. Ini adalah langkah kecil yang mimiliki dampak besar," katanya.
Bagikan
Alwan Ridha Ramdani
Berita Terkait
Jarang Jalan Kaki Bikin Sirkulasi Pembuluh Darah ke Jantung Bisa Terganggu

Kolaborasi Susu dan Dunia Olahraga Gaungkan Gaya Hidup Sehat Jelang World Milk Day 2025

Polisi Tegaskan Sanksi bagi Pejalan Kaki Langgar Aturan bukan melalui ETLE

Solusi Atasi Stres Karena Olahraga Versi Dion Wiyoko

AIA Vitality Sosialisasikan Gerakan Kesehatan yang Lebih Luwes Dalam 'Rethink Healthy'

Warga Diajak Gaya Hidup Sehat Melalui Kampanye Jakarta Berjaga

Pemprov DKI Ajak Masyarakat Jalani Gaya Hidup Sehat

5 Cara Usir Bau Kaki

Dorong Nasabah Terapkan Gaya Hidup Sehat, AIA Gandeng Celebrity Fitness dan Fitness First

Peringatan Pink Month, Seruan Gaya Hidup Sehat dengan Produk yang Tepat
