Upacara HUT ke-80 RI di Jakarta, Jokowi Minta Masyarakat Dukung Prabowo
                Presiden ke-7 RI Jokowi. (Merahputih.com/Ismail)
MERAHPUTIH.COM - PRESIDEN Ketujuh RI Joko Widodo (Jokowi) merespons keputusan pemerintah Upacara HUT ke-80 RI di Jakarta, bukan di Ibu Kota Nusantara (IKN) seperti pada HUT ke-79 RI. Mantan Wali Kota Solo ini meminta semua keputusan pemerintah didukung.
“Semua keputusan pemerintah harus kita dukung,” ujar Jokowi di kediamannya, Jumat (18/7).
Ia mengatakan keputusan tersebut pastinya sudah dipertimbangkan matang-matang. “Pasti (upacara HUT ke-80 RI di Jakarta) sudah melalui pertimbangan-pertimbangan yang matang,” katanya.
Saat ditanya apakah diundang menghadiri upacara HUT ke-80 RI di Jakarta, ia menegaskan acaranya masih lama. “Itu masih lama, masih sebulan (upacara HUT ke-80 RI),” pungkasnya.
Peringatan 17 Agustus 2025 akan digelar di Jakarta, bukan di IKN, atau IKN dan Jakarta seperti tahun lalu. “Kalau informasi terakhir yang kami dapatkan, pelaksanaan perayaan 17 Agustus akan dilaksanakan di Jakarta," kata Kepala PCO Hasan Nasbi, dalam jumpa pers di Kantor PCO, Gedung Kwarnas Pramuka, Jakarta, Rabu (16/7).
Baca juga:
"Panitianya sudah dibentuk, ya panitianya sudah dibentuk Menteri Sekretaris Negara, sudah ada dan PCO juga menjadi bagian dari itu," tambah dia. 
Namun, Hasan belum mau membuka lebih dalam terkait konsep hingga logo yang dipakai untuk HUT ke-80 RI. Ismail/Jawa Tengah)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
Budi Arie Kembali Jadi Ketum Projo, Bakal Ubah Logo Muka Jokowi
                      Budi Arie Pastikan Jokowi Sudah Sepakat Projo Ganti Logo
                      Jokowi Tidak Datang, Projo Ganti Logo Tegaskan Bukan Singkatan Pro-Jokowi, Apa Artinya?
                      Jokowi Sapa Kongres III Projo Hanya Lewat Video, Budi Arie Ajak Relawan Berdoa
                      Jokowi Batal Buka Kongres III Projo di Jakarta, Alasannya Disuruh Dokter Istirahat
                      Jokowi Sebut Whoosh Investasi Sosial, Demokrat: Siapa yang Talangi Kerugiannya?
                      Pelantikan PSI Solo, DPD PSI Solo Undang Jokowi Jadi Saksi
                      Dikasih Topi Logo Gajah, Jokowi Ngaku Ngomong Banyak Hal Dengan Sekjen PSI
                      Pengamat Sebut Jokowi Beralasan Proyek Kereta Cepat Investasi Sosial Sulit Dipercaya, Fakta di Lapangan Menunjukkan Sebaliknya
                      Terkait Kasus Dugaan Korupsi Kereta Cepat Whoosh, Jokowi: Prinsip Dasar Transportasi Bukan Mencari Laba