Tutup Diskotek Old City, PA 212: Semoga Anies Tetap Istiqomah

Zaimul Haq Elfan HabibZaimul Haq Elfan Habib - Sabtu, 06 April 2019
Tutup Diskotek Old City, PA 212: Semoga Anies Tetap Istiqomah

Diskotek Old City. (Foto: Istimewa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Koordinator Humas dan Media Persaudaraan Alumni 212, Habib Novel Bamukmin mengapresiasi langkah tegas Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang telah menutup permanen diskotek Old City, di Jakarta Barat.

"Kami mengapresiasi Gubernur Anies yang telah berani menutup tempat maksiat. Apalagi, sebentar lagi kita umat Islam akan menyambut datangnya bulan suci Ramadhan," kata Novel dalam keterangan persnya yang diterima di Jakarta, Sabtu (6/4).

Menurut Novel, Anies berhasil mengemban mandat dari warga Jakarta untuk memberantas maksiat yang ada di Ibu Kota tersebut.

Novel Bakmumin. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
Novel Bakmumin. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

"Karena sesuai dengan harapan kita umat Islam, DKI Jakarta yang memilih Anies untuk mengamanatkan kepada beliau agar juga bisa membangun moral dan Jakarta bahagia warganya selamat imannya," tegasnya.

Meski begitu, Novel berharap ke depannya, Anies Baswedan bersama jajaran terus melakukan pembangunan untuk Jakarta yang lebih baik.

"Harapan ke depan agar bang Anies tetap istiqomah membangun terus dan mengawal moral warganya," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, pada Kamis 4 April 2019 kemarin, Satpol PP DKI Jakarta menutup secara permanen diskotek Old City setelah dicabutnya Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP) oleh PTSP DKI.

Sekadar informasi, pada Minggu 21 Oktober 2018 tim gabungan BNNP DKI beserta Polda Metro Jaya menggelar razia di Old City. Dari hasil operasi tersebut 52 pengunjung positif menggunakan narkoba. Belum lagi petugas juga menemukan empat butir pil ekstasi di dalam diskotek.

"Ini rangkaian. Kalau sementara kan memungkinkan bisa buka, bisa lanjut bisa tidak. Kalau sementara itu kan bisa dilepas segelnya bisa kalau hasilnya negatif. Hasilnya positif ya kita permanenkan penutupannya," kata Kasatpol PP DKI Jakarta, Arifin. (Knu)

Baca Juga: Pemprov DKI Resmi Tutup Diskotek Old City

#Anies Baswedan #Pemprov DKI #Diskotek Old City
Bagikan
Ditulis Oleh

Zaimul Haq Elfan Habib

Low Profile

Berita Terkait

Indonesia
Krisis Lahan Kuburan di Jakarta: Jarak Antar Makam Cuma 20 Cm, Jasad Baru Harus Rela 'Numpang' Sampai Tiga Lapis dalam Satu Lubang
Mekanisme pemakaman tumpang ini ditegaskan dilakukan tanpa membuka jenazah lama
Angga Yudha Pratama - Rabu, 22 Oktober 2025
Krisis Lahan Kuburan di Jakarta: Jarak Antar Makam Cuma 20 Cm, Jasad Baru Harus Rela 'Numpang' Sampai Tiga Lapis dalam Satu Lubang
Indonesia
TPU Jakarta Penuh, Para Leluhur Siap-siap Naik Level! Pramono Anung Pertimbangkan Buat Kuburan Vertikal
Pramono menegaskan bahwa keputusan akhir terkait model dan lokasi pemakaman baru ini akan segera ditetapkan
Angga Yudha Pratama - Rabu, 22 Oktober 2025
TPU Jakarta Penuh, Para Leluhur Siap-siap Naik Level! Pramono Anung Pertimbangkan Buat Kuburan Vertikal
Indonesia
Normalisasi Ciliwung Stagnan, DPRD Khawatir Jakarta Bakal Jadi 'Kolam Raksasa' Lagi
Ia menekankan bahwa penanganan banjir adalah isu kemanusiaan dan hak warga
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Normalisasi Ciliwung Stagnan, DPRD Khawatir Jakarta Bakal Jadi 'Kolam Raksasa' Lagi
Indonesia
Viral Komunitas Fotografer Minta Pungutan Rp 500 Ribu, Anak Buah Pramono Tegaskan Taman Eco Park Bukan Lahan 'Preman' Berkedok Komunitas
Fajar menekankan pentingnya pemahaman bersama
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Viral Komunitas Fotografer Minta Pungutan Rp 500 Ribu, Anak Buah Pramono Tegaskan Taman Eco Park Bukan Lahan 'Preman' Berkedok Komunitas
Indonesia
Pemangkasan Anggaran Pusat Bikin Proyek DKI Mandek, Nasib GOR dan Sekolah Jadi Abu-Abu
Akibat pemangkasan ini, proyeksi APBD DKI 2026 terpaksa dikurangi menjadi Rp 81,28 triliun
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Pemangkasan Anggaran Pusat Bikin Proyek DKI Mandek, Nasib GOR dan Sekolah Jadi Abu-Abu
Indonesia
Mikroplastik Air Hujan Jakarta, DKI Terapkan Filtrasi Udara Canggih
Temuan BRIN ini bukan sekadar peringatan, melainkan momentum untuk memperkuat riset dan solusi
Angga Yudha Pratama - Minggu, 19 Oktober 2025
Mikroplastik Air Hujan Jakarta, DKI Terapkan Filtrasi Udara Canggih
Indonesia
Anies Baswedan Doakan Prabowo di Usia ke-74: Semoga Diberi Petunjuk dan Ketetapan Hati dalam Memimpin Bangsa
Anies Baswedan Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-74 untuk Prabowo.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 17 Oktober 2025
Anies Baswedan Doakan Prabowo di Usia ke-74: Semoga Diberi Petunjuk dan Ketetapan Hati dalam Memimpin Bangsa
Indonesia
Layanan 24 Jam Puskesmas Tingkat Kecamatan Jadi Jurus Andalan Pemprov DKI Lawan Meningkatnya Kasus ISPA
Bahkan, seluruh puskesmas di tingkat kecamatan telah membuka layanan 24 jam
Angga Yudha Pratama - Kamis, 16 Oktober 2025
Layanan 24 Jam Puskesmas Tingkat Kecamatan Jadi Jurus Andalan Pemprov DKI Lawan Meningkatnya Kasus ISPA
Indonesia
Pramono Berencana Bangun Rumah Sakit Tipe A untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan di Ibu Kota
Menurutnya, RSUD Cengkareng berhasil menerapkan pendekatan pelayanan yang fokus pada kenyamanan pasien
Angga Yudha Pratama - Kamis, 16 Oktober 2025
Pramono Berencana Bangun Rumah Sakit Tipe A untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan di Ibu Kota
Indonesia
ISPA Jakarta Meledak Hampir 2 Juta Kasus, Dinkes Ungkap Biang Keladi Selain Polusi
Dinkes DKI Jakarta mengimbau masyarakat untuk senantiasa menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)
Angga Yudha Pratama - Kamis, 16 Oktober 2025
ISPA Jakarta Meledak Hampir 2 Juta Kasus, Dinkes Ungkap Biang Keladi Selain Polusi
Bagikan