Tunda Pemeriksaan Rizieq, Kapolda Metro: Operasi Ramadniya Lebih Penting
Kapolda Metro Jaya Irjen (Pol) M Iriawan. (MP/Rizki Fitrianto)
Polda Metro Jaya memutuskan menunda melanjutkan pemeriksaan perkara kasus dugaan chat berbau konten pornografi dengan tersangka Habib Rizieq Shihab. Penundaan perkara dilakukan karena Polda Metro Jaya tengah fokus dalam operasi terpusat Ramadniya.
"Ini (kasus Habib Rizieq) kami hold ( tahan) sebentar. Karena ini ada operasi kemanusiaan yang jauh lebih penting. operasi kemanusiaan, Ramadniya," ujar Kapolda Metro Jaya, Irjen M Iriawan di Silang Monas, Senin (19/6).
Dalam kasus ini, penyidik telah memeriksa sejumlah saksi dengan tersangka Rizieq Shihab. Meski belum pernah diperiksa karena sedang berada diluar negeri, Penyidik tetap melakukan pemberkasan.
Namun, penyidik belum memutuskan langkah selanjutnya untuk memulangkan Rizieq dari Arab Saudi apakah menggunakan Police to Police, Blue Notice atau lainnya.
Penyidik sendiri tak mempermasalahkan pertemuan Rizieq bersama dengan tokoh dan politisi. Iriawan juga tak akan memeriksa para tokoh dan politisi yang melakukan pertemuan dengan Rizieq.
"Gak usah. Wajar saja dia umroh ke sana, ketemu kan sesama orang Indonesia. Gak masalah," ucap Iriawan. (Ayp)
Baca lain terkait kasus hukum Rizieq Shihab dapat dibaca dalam artikel: Mabes Polri Mentahkan Berkas Red Notice Rizieq
Bagikan
Berita Terkait
Monas Kembali Jadi Tuan Rumah Reuni Akbar 212: Prabowo Diundang, Rizieq Shihab Dijadwalkan Datang
Kapolda Metro dan Pangdam Jaya Datangi Langsung Pemakaman Affan Kurniawan
Daftar Pejabat Utama dan Kapolda Yang Dilantik Kapolri Hari Ini, Bertabur Bintang 3 dan 2
Riau Jadi Jalur Masuk, Politikus Apresiasi Kapolda Tindak Anggota Penyalahgunaan Narkotika
Sosok Kapolda Kalsel yang Disorot usai Gaya Hidup Mewah Anaknya Dirujak Netizen
Sosok Ghazyendha Aditya Pratama, Anak Kapolda Kalsel yang Dianggap Flexing Hidup Mewah
Semua Polsek Polda Metro Jaya Diperintah Bikin Akun Media Sosial, Aduan Harus Ditangani Cepat
Angka Kejahatan di Jabodetabek Melonjak Ketimbang Tahun Lalu, Kapolda Sebut karena Faktor Ekonomi
Tak Sejalan dengan Prabowo, Kapolri Didesak Copot Kapolda yang Cawe-cawe di Pilkada 2024
Rizieq Shihab Titip Pesan Kriteria Pilih Menteri ke Prabowo