Tinjau Gedung Istana Negara di IKN, Prabowo Jadi Sasaran Selfie Pekerja
Prabowo tinjau pembangunan Istana Negara di IKN. (Foto: tim Prabowo)
MerahPutih.com - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kecamatan Sepaku, Kalimantan Timur, Senin (18/3).
Prabowo tiba di IKN pukul 08.40 WITA dan disambut oleh Pangdam VI/Mulawarman, Kabaranahan Kemhan, Staf Khusus Bidang Keselamatan Publik Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Deputi Bidang Sarana dan Prasarana OIKN, Karo Humas Setjen Kemhan, Kapuskon Baranahan Kemhan, PJ. Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Kapolres PPU, dan Dandim 0913/Penajam Paser Utara.
Baca juga:
OIKN Pastikan Surat Pembongkaran 300 Rumah Warga Sekitar IKN Sudah Gugur
Selanjutnya, Prabowo bersama Pangdam VI/Mulawarman Mayor Jenderal TNI Tri Budi Utomo, Staf Khusus Menhan Bidang Manajemen Pertahanan Letjen TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin, Kabaranahan Kemhan Marsda TNI Yusuf Jauhari, PJ. Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Makmur Marbun, melakukan briefing internal di Hunian Pekerja Konstruksi IKN.
Usai melakukan peninjauan, Prabowo diserbu salam dan swafoto oleh para pekerja setempat dan kemudian meninggalkan IKN untuk kembali bertugas di Jakarta.
Kunjungan kerja kali ini juga dalam rangka peninjauan tata ruang IKN serta persiapan Upacara memperingati Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2024 yang akan dilaksanakan di IKN, Kalimantan Timur.
Baca juga:
Otorita IKN Mulai Jalankan Fungsi Pemerintah Daerah Khusus Pada Tahun Ini
Prabowo juga turut serta meninjau perkembangan pembangunan Istana Negara untuk kemudian mendengarkan paparan oleh Tim Kontruksi IKN di lapangan secara langsung berkaitan dengan lokasi dilaksanakannya upacara kemerdekaan 2024 mendatang.
"Jadi, kalau bisa diairin sebelum mataharinya naik," ujar Prabowo kepada para pekerja yang berada di sekitar proyek, saat melihat rumput di lapangan itu.
Baca juga:
Prabowo juga sempat bertegur sapa dengan para pekerja konstruksi di kawasan IKN.
"Masih puasa nggak?," tanya Prabowo kepada sejumlah pekerja proyek di IKN.
"Lebaran bisa pulang kan?,"
"Pulang Pak," ujar para pekerja. (Asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Istana Respons Usulan E-Voting Pilkada, Sebut Perlu Kajian Mendalam
Istana Bantah Isu Pemilihan Presiden Lewat MPR, Pastikan Tetap Dipilih Rakyat
[HOAKS atau FAKTA]: Seperti Venezuela, Donald Trump Ancam Tangkap Prabowo jika Lakukan Perusakan Terhadap Alam
Prabowo Instruksikan Yusril dan Menkum Bikin UU Tangkal Propaganda Asing
166 Sekolah Rakyat Sudah Berdiri, Legislator Ingatkan Prabowo Sumbawa Jangan Dianaktirikan
DPR Ingatkan Kebijakan Strategis Pangan Hingga Industri Pemerintah Tak Boleh Tereduksi Kepentingan Kelompok
Komisi II DPR Nilai Kunjungan Prabowo ke IKN Bawa Pesan Politik Keberlanjutan