Wisata Indonesia

Teras Cihampelas, Kota Bandung Berbenah Kembali

P Suryo RP Suryo R - Kamis, 13 Oktober 2022
Teras Cihampelas, Kota Bandung Berbenah Kembali

Kota Bandung dikenal dengan destinasi yng beragam. (Unsplash/zulfikar arifuzzaki)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SAYANG destinasi wisata Teras Cihampelas telah lama sepi. Untuk itu Pemerintah Kota (pemkot) Bandung akan menata kembali pedestrian yang membentang di atas Jalan Cihampelas. Beberapa fasilitas akan diperbaiki, mulai dari penataan untuk Pedagang Kaki Lima (PKL) hingga perbaikan toilet.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna menyampaikan beberapa progres dari reaktivitas Teras Cihampelas pada masing-masing sektor.

Baca Juga:

Kontroversi Hari Jadi Kota Bandung

makan
Teras Cihampelas yang dibenahi oleh pemkot Bandung. (Humas Bandung)

"Saat ini sudah diinventarisasi betul oleh Satgasus PKL yakni Kadiskopukm. Sudah ada kepastian jumlah PKL yang akan menempati tempat yang sudah kita sediakan secara optimal ini," jelas Ema.

Keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung membenahi Teras Cihampelas tampak dari berbagai perkembangan. Di antaranya dari jumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) hingga toilet di Teras Cihampelas.

Ia memaparkan, sektor yang telah menunjukkan progres adalah PDAM. Perusahaan daerah ini telah memfungsikan kembali toilet atau saluran air bersih di Teras Cihampelas yang sempat terkendala.

"Ini juga salah satu keluhan PKL yang telah kami urai bersama. Permasalahan air bersih dan toilet di Teras Cihampelas sudah ditangani PDAM," ucapnya.

Selain itu, pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung juga sudah memberikan penguatan untuk penerangan.

"Ini upaya kita untuk mereduksi ancaman keamanan di malam hari. Sehingga di sana tetap layak dan aman dikunjungi," ungkapnya.

Pada sektor lain, Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Kota Bandung telah membenahi kembali glass block.

"Glass block kita persempit, sehingga lahan untuk tempat duduk pengunjung semakin banyak," jelasnya.

Tak hanya itu, Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman, Pertanahan dan Pertamanan (DPKP3) juga telah membenahi aspek taman. Sehingga bisa menambah daya tarik dan keindahan di Teras Cihampelas.

"Bappelitbang juga sudah mengelola CSR bersama PT. Mayora. Kolaborasi kita sudah selesai untuk menutupi kanopi sesuai dengan desain yang ada," tuturnya.

Baca Juga:

Kenikmatan Lotek Alkateri Bandung Bertahan Dua Generasi

bandung
Lebih memperhatikan PKL yang ada di Cihampelas. (Unsplash/kartika paramita)

"Ini bentuk kita mewujudkan keinginan PKL di sana agar tidak kepanasan dan kehujanan," ungkap Ema.

Sementara Dinas Koperasi dan UKM (Diskopukm) menyediakan gerobak dan lahan untuk para pedagang berjualan di sana dengan lebih layak.

Ema mengimbau, jika Teras Cihampelas ini sudah diresmikan ulang, kegiatan-kegiatan diskusi atau sosialisasi di lingkup OPD bisa dilakukan di sana.

"Karena bagaimanapun juga kehidupan mereka ada bagian keterkaitan dengan kita. Jadi, nanti kegiatan-kegiatan diskusi OPD mungkin bisa dilaksanakan di Teras Cihampelas, bukan di hotel terus," imbaunya.

Namun, tentu perlu menyesuaikan dengan kondisis cuaca dan kapasitas peserta diskusi agar tetap kondusif. Ema berharap, dengan upaya tersebut bisa menghidupkan ekonomi para pelaku usaha di sana.

"Makan dan minum beli di sana. Sehingga nanti akan hidup. Ini bisa menumbuhkan kepercayaan para PKL yang selama ini merasa diabaikan," ungkapnya.

Ia memprediksi, jika hal ini dilakukan rutin dalam kurun satu tahun, akan ada pergerakan ekonomi ke arah positif dan pro untuk memberikan dukungan kepada para pengusaha mikro.

"Kalau Teras Cihampelas sudah selesai, kita juga menunggu upaya dari beberapa pihak kewilayahan untuk membenahi PKL dan pasar tumpah yang masih memadati Kota Bandung sampai saat ini," katanya. (Imanha/Jawa Barat)

Baca Juga:

Museum Sri Baduga, Wisata Edukasi Sejarah dan Budaya Sunda

#Travel #Traveling #Wisata #Bandung #Wisata Bandung
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Indonesia
Whoosh Jadi Incaran Turis Asing, Hampir 300 Ribu WNA Malaysia Datang Cuma Buat Naik
Jumlah penumpang Whoosh WNA mencapai 401.282 orang, naik 60 persen dibandingkan tahun 2024 sebanyak 251.525 penumpang.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Whoosh Jadi Incaran Turis Asing, Hampir 300 Ribu WNA Malaysia Datang Cuma Buat Naik
Indonesia
Nasib Kebun Binatang Bandung Ditentukan 2 Bulan Lagi
Saat ini tiga level pemerintahan masih intensif mendiskusikan arah kebijakan terbaik bagi Kebun Binatang Bandung, termasuk konsep pengelolaan dan fungsi kawasan ke depan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
Nasib Kebun Binatang Bandung Ditentukan 2 Bulan Lagi
Indonesia
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Ancol kini menggelar promo tiket masuk seharga Rp 35 ribu. Nantinya, pengunjung mendapatkan voucher makan senilai Rp 20 ribu.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Promo Ancol 2026: Tiket Masuk Rp 35 Ribu, Gratis Voucher Makan Rp 20 Ribu
Olahraga
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
"Kita tunjukkan bahwa Bobotoh bisa tetap tertib, baik dalam kondisi senang maupun sedih, tanpa menyusahkan orang lain,” kata Farhan.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
Indonesia
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Larangan pergerakan kapal pada malam hari di wilayah perairan Taman Nasional (TN) Komodo.
Wisnu Cipto - Jumat, 09 Januari 2026
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Indonesia
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Menjadi representasi transformasi layanan kereta api dari sekadar moda transportasi menjadi bagian dari ekosistem pariwisata.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Indonesia
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Aktivitas perjalanan di Cirebon selama Nataru mencerminkan tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat sekaligus meningkatnya minat perjalanan wisata berbasis kereta api.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
Cirebon Jadi Tujuan Pariwisata Baru saat Nataru 2026, KAI Catat 274 Ribu Penumpang Kereta Api Turun dan Naik
Indonesia
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Perjalanan dengan kereta api kini dimaknai sebagai momen menikmati waktu, suasana, dan keindahan alam di sepanjang jalur rel.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Penumpang KA Panoramic Tembus 150 Ribu Orang per Tahun, Bukti Naik Kereta Jadi Tren Baru Berlibur
Foto Essay
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Suasana warga piknik bersama keluarga menikmati matahari terbenam di Pantai Pattaya, Chonburi, Thailand, Sabtu (20/12/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 27 Desember 2025
Menikmati Keindahan Senja di Pantai Pattaya, Wajah Lain Wisata Alam Thailand
Indonesia
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Untuk itu, ia mendesak Pemprov DKI agar lebih masif dalam menyebarkan informasi pembukaan ini melalui berbagai kanal resmi pemerintah
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Teater Bintang Planetarium Buka Sampai April 2026, Fasilitas Canggih Siap Bikin Pemuda Jakarta Pintar
Bagikan