Skuadron F-16 Lanud Iswahjudi Pulang Setelah Pamer Kekuatan di Laut Natuna
Suasana haru usai enam F-16 Fighting Falcon mendarat di Pangkalan Udara Iswahjudi (Puspen TNI)
Merahputih.com - Enam pesawat tempur F-16 Fighting Falcon dari Skadron Udara 3, tiba kembali di Pangkalan Udara Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur setelah menunaikan tugas di kepulauan Ranai Natuna.
Kedatangan pesawat F-16 dan crew disambut Komandan Lanud Iswahjudi Marsekal Pertama TNI Widyargo Ikoputra bersama sejumlah pejabat Lanud Iswahjudi, di shelter Skadron udara 3 Lanud Iswahjudi, Rabu (19/12).
"Misi keberangkatan F-16 ke Natuna dimulai tanggal 14 Desember dan baru hari ini kembali. Saya berterima kasih dan patut bangga dengan kemampuan para penerbang kita," kata Widyargo dalam rilis yang diterima, Kamis (20/12).
Keberangkatan misi F-16 ke Natuna dalam mendukung peresmian satuan TNI Terintegrasi di Natuna, di Faslabuh Selat Lampa Kepulauan Riau, yang diresmikan langsung oleh Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
Misi fly past dipimpin langsung oleh Danskadron 3 Letkol Pnb Gusti Made Yoga Ambara, sedangkan Danwing 3 Lanud Iswahjudi Kolonel Pnb Djoko Hadipurwanto sebagai Fligt Director.
Setelah landing dengan selamat, para penerbang selain disambut Danlanud Iswahjudi dan Ny. Yanti Ikoputra, disambut pula istri dan anak-anak sehingga menambah kebahagiaan bagi para air crew dan ground crew yang baru saja kembali melaksanakan tugas negara. (*)
Bagikan
Angga Yudha Pratama
Berita Terkait
Tim SAR Gabungan Evakuasi Jenazah Pesawat ATR 42-500 dari Tebing Curam Bulusaraung
Viral Video Bantuan ke Sumatera Berupa Kotak Kosong, Begini Penjelasan TNI
Wagub Kalbar Gandeng Imigrasi Buru 15 WNA China Penyerang TNI di Area Tambang Ketapang
Duduk Perkara Belasan WNA China Serang TNI Pakai Parang di Ketapang Versi Kodam XII/Tanjungpura
Pesawat ke-2 A400M MRTT Bagi Indonesia Uji Terbang di Spanyol
Lidik Dugaan Korupsi Whoosh, KPK Telusuri Status Lahan di Halim Benar Tidak Milik TNI AU
Viral Beras Bantuan TNI Jatuh Berceceran dari Helikopter dan Dipungut Korban Bencana, Begini Penjelasan Panglima TNI
DPR Sebut Mengirim TNI ke Gaza Tanpa Jaminan Kesejahteraan Keluarga yang Ditinggalkan Merupakan Keputusan Zolim
Empat Syarat Wajib Jenderal Bintang Tiga Pimpin Misi Gaza, Apa Saja?
Bersama Australia, TNI AU Latihan Airdrop dan Simulasi Evakuasi Korban Bencana