Sempat Mandek, DPRD DKI Jakarta Sahkan Tatib Wagub
DPRD DKI Jakarta telah resmi mengesahkan tata tertib (tatib) pemilihan calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta. (Foto: MP/Asropih Opih)
MerahPutih.com - DPRD DKI Jakarta telah resmi mengesahkan tata tertib (tatib) pemilihan calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta. Tata tertib wagub itu masuk di dalam tatib anggota dewan legislatif Kebon Sirih periode 2019-2024.
Tatib diketok oleh Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi di dalam rapat paripurna di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, pada Rabu (19/2).
Baca Juga:
Fraksi Golkar Setuju Pemilihan Wagub Dilakukan Voting Tertutup
Usai disahkan, Wakil Ketua DPRD DKI Fraksi Gerindra M Taufik menjelaskan bahwa tatib tersebut terdiri dari 30 pasal. Tatib itu berisi beberapa aturan, di antaranya mengenai voting pemilihan DKI secara tertutup, dan fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan.
"Tatib itu pertama ada penitia pemilih, ada syarat, ada tata cara pemilihan," kata Taufik.
Wakil Ketua DPRD Fraksi PAN Zita Anjani menambahkan, fit and proper test terhadap dua calon pengganti Sandiaga Uno akan dilakukan seperti tanya jawab antara calon tersebut dengan masing-masing fraksi.
Terdapat dua nama cawagub pendamping Gubernur Anies yakni Ahmad Riza Patria yang berasal dari Partai Gerindra dan Nurmansjah Lubis dari PKS.
Baca Juga:
Akhirnya, DPRD Gelar Rapat Pengesahan Tatib dan Bentuk Panlih Wagub DKI
"Sistemnya nanti ditanya nanti cawagubnya. Masing-masing fraksi ada pertanyaan. Kurang lebih begitu," tutur Zita.
Sementara itu, Prasetyo menuturkan, tatib dewan dan tatib pemilihan cawagub DKI selanjutnya akan dikirimkan kepada eksekutif untuk dapat segera ditindaklanjuti.
"Peraturan DPRD tentang tatib DPRD Provinsi DKI hari ini segera akan dikirim pada eksekutif untuk segera dilakukan penomoran dan diundangkan dalam berita daerah," tutur Prasetyo. (Asp)
Baca Juga:
DPRD DKI Sepakat Pemilihan Wagub Dilakukan Cara Voting Tertutup
Bagikan
Berita Terkait
DPRD DKI Bahas Raperda P4GN, Pramono Tegaskan Komitmen Pemberantasan Narkoba
Cegah Penyalahgunaan, Fraksi Gerindra DKI Dorong Pengawasan Ketat Obat Keras
DPRD DKI Usulkan Cabut Izin Permanen Tempat Hiburan Malam Terkait Narkoba
Persoalan Banjir di Jakarta Tak Kunjung Terselesaikan, DPRD: OMC Hanya Instrumen Tambahan, Bukan Jawaban
Wacana Pembangunan Monorel di Ragunan, DPRD DKI: Belum Ada Anggaran Khusus dalam APBD
Plafon Rusak dan Rawan Ambruk, DPRD DKI Soroti Bangunan Pasar Sunan Giri Jaktim
DPRD DKI Minta Revitalisasi Pasar Rakyat Jangan Cuma Proyek Seremonial Belaka
No Mercy untuk Bandar! Raperda P4GN Jadi Benteng Terakhir Lindungi Generasi Emas Jakarta dari Sabu Hingga Ekstasi
Masih Punya Nilai Ekonomis, Bongkaran Besi Tiang Monorel Dinilai Jadi Urusan Adhi Karya
3 Warga Cilincing Tewas Tersengat Listrik saat Banjir, DPRD DKI Soroti Anggaran Rp 2,8 Triliun