Prihatin Lihatnya, 2 Raja Solo Salat Bareng Tanpa Saling Sapa di Masjid Agung Keraton

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Sabtu, 22 November 2025
Prihatin Lihatnya, 2 Raja Solo Salat Bareng Tanpa Saling Sapa di Masjid Agung Keraton

Foto kolase Dua Raja kembar PB XIV Purboyo dan PB XIV Hangabehi salat Jumat di Masjid Agung Solo, Jumat (21/11). (MP/Ismail)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Kejadian unik tapi menyesakan terjadi saat momen salat Jumat di Masjid Agung Solo, kemarin. Dua Raja kembar SISKS Pakubuwono XIV Purboyo dan SISKS Pakubuwono XIV Hangabehi meski sama-sama salat Jumat di satu lokasi, tetapi saling menghindar tanpa mau bertegur sapa.

Pantauan MerahPutih.com, Jumat (21/11) siang, SISKS Pakubuwono XIV Hangabehi tiba terlebih dahulu di Masjid Agung yang jaraknya sekitar 800 meter dari Keraton Kasunanan Surakarta dengan berjalan kaki.

Setelah itu disusul adiknya, SISKS Pakubuwono XIV Purboyo yang tiba di masjid pada pukul 11.05 WIB. Dia datang ke masjid dengan naik mobil Mitsubishi Pajero putih dan didampingi sejumlah kerabat dan abdi dalem.

Baca juga:

Keraton Solo Punya Raja Kembar, Walkot Solo Tidak Tahu Soal Amanat Suksesi

Hangabehi yang tiba terlebih dahulu memilih shaf paling depan di bagian kiri. Sementara Purboyo melaksanakan salat Jumat di belakang tempat imam di masjid peninggalan Keraton Kasunanan Surakarta itu.

Mereka berdua membaur dengan jamaah salat jumat lainnya. Namun, Purboyo meninggalkan masjid lebih dulu sepulang salat. Didampingi Ketua Takmir Masjid Agung yang juga Penghulu Tafsir Anom Kanjeng Raden Tumenggung (KRT) Muhammad Muhtarom, mereka pun mampir ke Kantor Takmir Masjid Agung untuk silaturahmi.

Purboyo mengaku pertemuan tersebut membicarakan mengenai manuskrip sejarah. Momen tersebut menjadi media untuk belajar sebagai raja dari kalangan Gen Z.

"Ya bagus kan tadi membahas terkait manuskrip sejarah. Ya saya juga masih muda belajar juga, ngobrol-ngobrol. Intinya pasti niat baik hasilnya akan menjadi baik," ungkap Purboyo.

Baca juga:

Suksesi Keraton Solo Memanas, Maha Menteri Tedjowulan: Penobatan Purbaya dan Mangkubumi Belum Sah

Selama pertemuan yang berlangsung dengan penuh kehangatan dan keakraban itu, kakaknya Hangabehi terlihat meninggalkan Masjid Agung.

Ketika ditanya awak media terkait prosesi penobatan adiknya Purbaya sebagai raja pada akhir pekan lalu, Hangabehi menolak menjawab.

“Saya datang ke Masjid Agung hanya untuk menunaikan salat jumat. Tidak mengomentari itu, ngapunten njih (maaf ya)," tandas Hangabehi. (Ismail/Jawa Tengah)

#Solo #Keraton Solo #Keraton Surakarta
Bagikan
Ditulis Oleh

Wisnu Cipto

Berita Terkait

Indonesia
Pemkot Solo Hentikan Permanen Operasional BST Koridor 6, tak Dapat Anggaran Pusat
Penghentian operasional dua koridor transportasi publik itu sudah dipublikasikan kepada masyarakat.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Pemkot Solo Hentikan Permanen Operasional BST Koridor 6, tak Dapat Anggaran Pusat
Indonesia
Kasus Kriminalitas di Surakarta Naik 20,94 Persen Sepanjang 2025
Dinamika keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Surakarta sepanjang 2025 menunjukkan tren yang cukup fluktuatif.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Kasus Kriminalitas di Surakarta Naik 20,94 Persen Sepanjang 2025
Indonesia
687.726 Kendaraan Lintasi Jalan Tol Solo-Ngawi di Libur Nataru, Bukti sebagai Infrastruktur Vital untuk Efisiensi
Tingginya volume lalu lintas tersebut menunjukkan kehadiran Jalan Tol Solo - Ngawi menjadi infrastruktur vital yang memberikan efisiensi waktu tempuh.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
687.726 Kendaraan Lintasi Jalan Tol Solo-Ngawi di Libur Nataru, Bukti sebagai Infrastruktur Vital untuk Efisiensi
Indonesia
Ribuan Lilin Terangi Car Free Night Solo Sambut Tahun Baru 2026
Seribu lilin dinyalakan sebagai simbol refleksi sekaligus empati bagi warga di Sumatra dan Kalimantan yang tengah dilanda bencana, Rabu (31/12/2025).
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Ribuan Lilin Terangi Car Free Night Solo Sambut Tahun Baru 2026
Indonesia
Cuaca Buruk, Pendakian Gunung Merbabu Ditutup 2 Bulan
Insiden tewasnya seorang pendaki akibat tersambar petir di jalur Suwanting menjadi salah satu pertimbangan penutupan pendakian.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Cuaca Buruk, Pendakian Gunung Merbabu Ditutup 2 Bulan
Indonesia
Nataru 2025, Stasiun Solo Balapan Layani 11.872 Penumpang
Jika dibandingkan dengan hari biasa yang rata-rata memberangkatkan 4.000 penumpang, penumpang meningkat hingga 50 persen selama Nataru di Stasiun Solo Balapan.
Dwi Astarini - Rabu, 31 Desember 2025
Nataru 2025, Stasiun Solo Balapan Layani 11.872 Penumpang
Indonesia
Serikat Pekerja Solo Ancam Demo Kecewa UMK, Walkot Respati: Semua Berhak Menyampaikan Pendapat
Respati menegaskan pihaknya terbuka untuk semua orang berhak menyampaikan pendapatnya diskusi dengan semua pihak.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Serikat Pekerja Solo Ancam Demo Kecewa UMK, Walkot Respati: Semua Berhak Menyampaikan Pendapat
Indonesia
Konfercab PDIP, Aria Bima Jadi Ketua DPC Solo Gantikan Rudy
Aria Bima menggantikan ketua DPC sebelumnya, FX Hadi Rudyatmo, yang telah mengakhiri masa jabatannya.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Konfercab PDIP, Aria Bima Jadi Ketua DPC Solo Gantikan Rudy
Indonesia
601.977 Kendaraan Melintasi Tol Solo-Ngawi Selama Libur Nataru
Peningkatan tertinggi lalu lintas kendaraan terjadi pada H+2 atau pada 27 Desember 2025, yakni sebanyak 74.756 kendaraan.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
601.977 Kendaraan Melintasi Tol Solo-Ngawi Selama Libur Nataru
Indonesia
79.539 Kendaraan Masuk Kota Solo Jelang Perayaan Natal
Kami mengantisipasi peningkatan volume lalu lintas dengan mengoptimalkan layanan operasional di seluruh ruas Jalan Tol Solo-Ngawi
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 25 Desember 2025
79.539 Kendaraan Masuk Kota Solo Jelang Perayaan Natal
Bagikan