Pramono Resmikan Transjabodetabek Bekasi - Dukuh Atas, Jarak Tempuh Sejam Lebih
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung bersama Wali Kota Bekasi Tri Ardhianto meresmikan trayek baru Transjabodetabek Bekasi-Dukuh Atas, pada Kamis (3/7). (foto: MP/Asropih)
MerahPutih.com - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung resmi meluncurkan trayek baru Transjabodetabek Bekasi-Dukuh Atas, Kamis (3/7).
Peresmian rute ini juga dihadiri oleh Wali Kota Bekasi Tri Ardhianto di Halte Galunggung, Jakarta Selatan.
"Pada tanggal 3 Juli hari ini, hari Kamis, layanan Transjabodetabek rute Bekasi Dukuh Atas dengan ini saya resmikan," ucap Pramono Anung.
Pramono mengatakan rute transjabodetabek itu mulai dari Bekasi melewati Tol Becakayu lalu masuk Jalan DI Panjaitan hingga ke Dukuh Atas di Halte Galunggung.
Baca juga:
Pramono Anung Bakal Tambah 5 Rute Baru Lagi Transjabodetabek untuk Atasi Macet
Ia mengungkapkan, ada 15 bus yang disiapkan dalam rute Bekasi-Dukuh Atas ini, dengan jarak antar bus diperkirakan sekitar 10 menit pada jam padat dan sekitar 20 menit pada waktu sepi.
"Harapannya kami merencanakan untuk 15 bis itu bisa sampai dengan 3.000 setiap harinya," ucapnya.
Eks Sekjen PDI Perjuangan ini menuturkan, rute ini memiliki 29 titik pemberhentian, yang terdiri atas 18 titik pemberhentian di Jakarta dan 11 titik pemberhentian di Bekasi.
Baca juga:
Pemprov Jakarta Perluas Rute Transjabodetabek untuk Kurangi Kemacetan Lalu-lintas
Sementara itu, Wali Kota Bekasi Tri Ardhianto menyebutkan, waktu tempuh Transjabodetabek rute Bekasi-Dukuh Atas ini sekitar 70 menit
Tri melanjutkan, jarak Transjabodetabek B25 Bekasi-Dukuh Atas (via tol Becakayu) sekitar 53 kilometer.
"Satu jam. Satu jam 10 menit pada saat jam peak hour. Jadi mudah-mudahan di luar itu bisa kita turunkan waktunya," tuturnya.
Baca juga:
DPRD DKI Tagih Evaluasi Perluasan Trayek Baru Transjabodetabek ke Pramono
Transjabodetabek Dukuh Atas- Bekasi beroperasi mulai pukul 05.00 WIB hingga 22.00 WIB. Untuk tarif dikenakan sebesar Rp 2.000 pada pukul 05.00-07.00 WIB dan senilai Rp 3.500 pada pukul 07.00-22.00 WIB.
"Tapi selama dia tidak keluar dari koridornya Transjakarta, sebesar itulah biaya yang kemudian dibebankan kepada penumpang dari Bekasi ke Dukuh Atas ini," ucapnya. (Asp)
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Pemprov DKI Gratiskan Sewa Kios Sentra Fauna dan Kuliner Lenteng Agung Selama 6 Bulan
Pramono Pastikan Lahan RS Sumber Waras tak Bermasalah, KPK Hentikan Penyelidikan Dugaan Korupsi
Pramono Mulai Perintahkan Anak Buah Bikin Feasibility Study Bangun RS Tipe A di Bekas RS Sumber Waras
Pengemudi Lexus Tewas di Pondok Indah Ternyata Kenalan Gubernur Pramono, Begini Hubungan Mereka
Pramono Bakal Temui Menkes Budi Sadikin, Bahas Pembangunan RS Tipe A Sumber Waras
Gratis Sewa 6 Bulan di Tempat Baru, Pramono Tegaskan Sudah Bersikap Humanis ke Eks Pedagang Barito
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Nostalgia Masa Kecil di Pasar Malam Narasi 2025
TPP ASN DKI Aman dari Potongan, Pramono Anung Ancam Pecat PNS yang 'Flexing'
Pramono Siap Sediakan Lahan Sekolah Rakyat di Jakarta
Bakar Semangat Atlet Muda, Gubernur Pramono: Jakarta Harus Juara di POPNAS dan PEPARPENAS 2025