Prabowo Beri Penghargaan Dharma Pertahanan kepada Habib Luthfi
Maulana Al Habib Muhammad Lutfhi bin Ali Bin Yahya atau Habib Lutfhi dianugerahi 'Dharma Pertahanan' oleh Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto. (Foto: MP/Asropih)
MerahPutih.com - Maulana Al Habib Muhammad Lutfhi bin Ali Bin Yahya atau Habib Lutfhi dianugerahi 'Dharma Pertahanan' oleh Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto.
Pemberian penganugerahan 'Dharma Pertahanan' kepada anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) itu dilaksanakan di Ruang Hening, Gedung Sudirman jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, pada Senin (25/9).
Baca Juga:
Duet Prabowo-Ganjar karena Kekhawatiran Anies-Cak Imin Punya Kans Menang
"Baru saja kita bersama-sama melaksanakan upacara penganugerahan penghargaan Dharma pertahanan utama pada Habib Luthfi atas pengabdiannya selama ini Dharma baktinya," ucap Prabowo usai penyerahan penganugerahan di Jakarta, Senin (25/9).
Prabowo menuturkan, penganugerahan yang diberikan kepada Habib Luthfi sebagai penghargaan atas perjalanan pengabdiannya sebagai pemuka agama yang selalu mengutamakan nilai-nilai kebangsaan dan mengutamakan Bhinneka Tunggal Ika demi kedaulatan negara NKRI.
Lanjutnya, Habib Luthfi juga dianggao sebagai tokoh agama yang mengutamakan kerukunan umat beragama di Indonesia.
Baca Juga:
"Dalam perjalanan beliau sebagai tokoh agama, sebagai seorang yang melaksanakan syiar agama tapi selalu mengutamakan juga kerukunan dan jiwa kesatuan dan semangat bela negara dalam karirnya dan dalam tindakan-tindakan dan kegiatannya beliau sangat dekat dengan TNI Polri," ujarnya.
Lebih lanjut, Ketua Umum (Ketum) Gerindra ini menilai Habib Luthfi juga sangat berjasa dalam upayanya melestarikan situs-situs bersejarah milik bangsa Indonesia.
"Atas itu semua lah kami menilai beliau sangat pantas menerima penghargaan Dharma pertahanan karena sumbangsih beliau terhadap pertahanan negara," paparnya. (Asp)
Baca Juga:
PAN Sebut Realisasi Duet Ganjar-Prabowo Tergantung Restu Megawati
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Prabowo Pamer Koperasi Merah Putih di Forum APEC, Contoh Konkret Ekonomi Inklusif
Prabowo Ajak APEC Lawan Serakahnomics, Dorong Ekonomi Inklusif-Multilateral
Prabowo Puji K-Pop Sukses Taklukan Dunia, Presiden Korsel Tertawa Tepuk Tangan
Bicara di Forum APEC, Prabowo Akui Indonesia Tiap Tahun Rugi Rp 133 Triliun Gara-Gara Judol
Dari APEC 2025, Prabowo Tegaskan Selandia Baru Sahabat Mitra Strategis RI
Kebutuhan terhadap Dokter dan Dokter Gigi, Prabowo Ingin Kirim Lebih Banyak Mahasiswa ke Selandia Baru
Ingin Tambah Sekolah dan Kursus Bahasa Inggris untuk Pekerja, Prabowo Minta Tenaga Pengajar Selandia Baru
Prabowo Ikut Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Pengamat: Bandar Mulai Ketar-ketir
Sempat Gelar Rapat Terbatas, Prabowo Minta Airlangga dan Rosan Bereskan Utang Whoosh
Biaya Haji 2026 Harusnya Naik Rp 2,7 Juta, Dahnil Anzar: Turun Berkat Instruksi Prabowo