Duet Prabowo-Ganjar karena Kekhawatiran Anies-Cak Imin Punya Kans Menang

Zulfikar SyZulfikar Sy - Senin, 25 September 2023
Duet Prabowo-Ganjar karena Kekhawatiran Anies-Cak Imin Punya Kans Menang

Pasangan bakal capres Anies Baswedan (kanan) dan cawapres Muhaimin Iskandar (kiri) di Kantor DPP PKB, Jakarta, Senin (11/9/2023). ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/Spt.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Peta perpolitikan tanah air masih dinamis jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Kini, muncul wacana dua poros atau hanya dua pasangan capres-cawapres di Pilpres 2024.

Yakni adanya upaya menyatukan atau meleburkan koalisi pendukung dua bakal capres, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.

Baca Juga:

Baintelkam Polri Terbitkan SKCK Bacapres Anies Baswedan

Pengamat politik Pangi Syarwi Chaniago berpendapat, upaya peleburan kubu Ganjar dan Prabowo dilakukan dengan tujuan agar pasangan capres-cawapres yang diusung oleh kubu tersebut tidak mendapat lawan tanding yang sebanding.

"Ada keyakinan menang satu putaran apabila menyatu dua poros di atas," kata Pangi kepada wartawan di Jakarta, Senin (25/9).

Menurutnya, wacana tersebut mencuat karena ada kekhawatiran pasangan bakal capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) punya kans menang kalau kontestasi pertandingan terjadi dua putaran dengan skema tiga poros.

"Ini saya pikir juga sesuatu yang sudah dikalkulasi, dihitung ulang secara cermat karena ada kekhawatiran pasangan Anies-Cak Imin berpotensi punya kans menang kalau kontestasi pertandingan terjadi 2 putaran dengan skema 3 poros," ujar Pangi.

Dia menambahkan, wacana menyatukan kubu Prabowo dan Ganjar dilakukan agar poros yang mengusung gagasan "keberlanjutan" tidak terbelah, mengingat poros "perubahan" kubu Anies-Muhaimin tampak solid.

"Sampai sejauh ini, Ganjar dan Prabowo belum juga mengumumkan pasangan cawapres mereka, apakah betul akan diumumkan cawapres last minute atau ini menjadi sinyal bahwa pasangan Prabowo-Ganjar akan melebur," tutur Pangi.

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Eks Ketum PBNU Pimpin Ulama NU Doakan Anies

Pangi menyebut ada keyakinan bahwa kemungkinan kubu Prabowo dan Ganjar akan melebur membentuk poros keberlanjutan dengan dua alasan.

"Pertama, kalau elektabilitas pasangan Anies-Cak Imin terjadi tren dan pertumbuhan elektoral mengalami peningkatan yang signifikan sampai per 19 Oktober menjelang didaftarkan ke KPU," paparnya.

Tapi, sebut Pangi, jika seandainya elektabilitas pasangan itu stagnan atau masih landai, maka kemungkinan poros Ganjar tidak akan melebur ke poros Prabowo sehingga akan ada 3 poros capres-cawapres di Pilpres 2024.

"Kedua kalau Ganjar dan Prabowo belum menemukan pasangan cawapres yang ideal," jelas Direktur Eksekutif Voxpol Center Research and Consulting itu.

Dari data Survei Voxpol Center pada Agustus 2023 menunjukkan bahwa sebesar 56,3 persen pemilih menginginkan pasangan capres-cawapres cukup 2 pasang saja dan sebesar 34,9 persen menginginkan pasangan capres-cawapres lebih dari 2 pasang.

Bagi Pangi, berapa pun pasangan capres-cawapres yang bertarung di Pilpres 2024, yang terpenting ada representasi poros keberlanjutan dan poros perubahan.

"Yang terpenting wajib harus ada representasi poros perubahan dan poros keberlanjutan, supaya kedua mazhab pemilih ini mereka merasa terakomodir dan terwakili aspirasinya," pungkasnya. (Knu)

Baca Juga:

Anies Lakukan Safari Politik di Makassar

#Anies Baswedan #Muhaimin Iskandar #Pemilu 2024 #Pilpres 2024
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Beredar konten yang berisi Anies menyebut orang-orang di sekeliling Prabowo munafik dan gila jabatan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Indonesia
Bela Pesantren dari Serangan Video AI, Cak Imin Tegaskan Fitnah Digital tak akan Mempan
Tindakan tersebut bukan hanya bentuk fitnah, tetapi juga ancaman serius terhadap nilai-nilai keilmuan dan kebangsaan yang telah lama dijaga pesantren.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Bela Pesantren dari Serangan Video AI, Cak Imin Tegaskan Fitnah Digital tak akan Mempan
Indonesia
Hari Santri 2025: Cak Imin Ajak Santri Menerobos Belenggu Keterbatasan
Resolusi jihad kita hari ini melawan kemiskinan dan ketertinggalan.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Hari Santri 2025: Cak Imin Ajak Santri Menerobos Belenggu Keterbatasan
Indonesia
Bukan Hanya Pesantren, Pemerintah Bakal Bangun Rumah Ibadah Rusak dan Roboh
Saat ini, Kementerian PU sedang mengaudit 80 pesantren yang masuk kategori paling rawan. Pemerintah pun akan terus menambah jumlah pesantren untuk mempercepat proses mitigasi.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 18 Oktober 2025
Bukan Hanya Pesantren, Pemerintah Bakal Bangun Rumah Ibadah Rusak dan Roboh
Indonesia
Anies Baswedan Doakan Prabowo di Usia ke-74: Semoga Diberi Petunjuk dan Ketetapan Hati dalam Memimpin Bangsa
Anies Baswedan Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-74 untuk Prabowo.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 17 Oktober 2025
Anies Baswedan Doakan Prabowo di Usia ke-74: Semoga Diberi Petunjuk dan Ketetapan Hati dalam Memimpin Bangsa
Indonesia
Polisi sudah Bergerak Selidik Ambruknya Bangunan Ponpes Al Khoziny
Polisi sudah memanggil sejumlah pihak untuk diperiksa.
Dwi Astarini - Selasa, 07 Oktober 2025
Polisi sudah Bergerak Selidik Ambruknya Bangunan Ponpes Al Khoziny
Indonesia
Cak Imin Sebut Keterbatasan Anggaran Jadi Penyebab Ambruknya Bangunan Ponpes Al Khoziny
Keterbatasan anggaran membuat ponpes tua tidak memiliki perencanaan yang matang dalam melakukan renovasi bangunan. ?
Dwi Astarini - Selasa, 07 Oktober 2025
Cak Imin Sebut Keterbatasan Anggaran Jadi Penyebab Ambruknya Bangunan Ponpes Al Khoziny
Indonesia
Pemerintah Bikin Satgas Baru lagi, Tugasnya Tangani dan Audit Bangunan Pesantren yang Rentan Ambruk
Satgas ini dibentuk setelah insiden robohnya ponpes Al-Khoziny pada 29 September 2025.
Dwi Astarini - Selasa, 07 Oktober 2025
Pemerintah Bikin Satgas Baru lagi, Tugasnya Tangani dan Audit Bangunan Pesantren yang Rentan Ambruk
Indonesia
Respons Arahan Presiden, Cak Imin dan Menag Siapkan Pembenahan Pesantren
Cak Imin menegaskan pentingnya pembenahan infrastruktur lembaga pendidikan berbasis pesantren yang belum memenuhi standar keamanan dan kelayakan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 07 Oktober 2025
Respons Arahan Presiden, Cak Imin dan Menag Siapkan Pembenahan Pesantren
Indonesia
Presiden Prabowo Minta Cak Imin Periksa Semua Ponpes di Indonesia, DPR: Demi Santri Aman dan Nyaman
Pendataan kondisi ponpes sangat penting untuk memastikan kelayakan infrastruktur serta menjadi bagian dari mitigasi risiko.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 07 Oktober 2025
Presiden Prabowo Minta Cak Imin Periksa Semua Ponpes di Indonesia, DPR: Demi Santri Aman dan Nyaman
Bagikan